Salin Artikel

Begini Respons Komisi VI DPR Soal Layanan Digital BRI Agro

KOMPAS.com- Komisi VI Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) mengaku setuju dengan langkah transformasi layanan bank digital yang dilakukan PT Bank Rakyat Indonesia Agroniaga Tbk (BRI Agro).

"Saya mendukung mandat Menteri BUMN Erick Thohir kepada BRI Agro untuk melakukan transformasi ke bank digital,” ucap Wakil Ketua Komisi VI Gde Sumarjaya Linggih saat memimpin langsung kunjungan kerja (kunker) ke Bandung, Jawa Barat (Jabar), Kamis (10/6/2021).

Sebelumnya, Direktur Utama (Dirut) BRI Agro Kasper Situmorang menyatakan, pihaknya akan melakukan transformasi dalam bentuk layanan bank digital.

"Hal ini guna mengantisipasi perubahan arah kompetisi dan transformasi perbankan di Indonesia. Misi kami adalah mengejar dan memenangkan posisi menjadi bank digital dibandingkan dengan kompetitor," ujarnya dalam keterangan tertulis yang Kompas.com terima, Jumat (11/6/2021).

Bank digital andalan plat merah

Kasper mengaku, BRI Agro Niaga juga telah menyiapkan aplikasi mobile berisikan layanan untuk pinjaman, simpanan, dan payment.

Sebagai anak perusahaan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, BRI Agro digadang-gadang menjadi bank digital andalan plat merah.

Demer berharap kesuksesan transformasi BRI Agro Niaga dapat mempercepat penetrasi pasar bagi produk-produk usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).

Selain produk UMKM, transformasi tersebut dapat mendekatkan antara konsumen dan produsen. Dengan begitu, perekonomian nasional dapat segera pulih kembali.

"Saya melihat, petani banyak jual langsung ke konsumen melalui digitalisasi karena efek pandemi Covid-19. Maka dari itu, kami hadirkan BRI Agro karena ingin tahu transformasi bank ini menjadi BRI Digital," imbuh Demer.

https://nasional.kompas.com/read/2021/06/11/13341051/begini-respons-komisi-vi-dpr-soal-layanan-digital-bri-agro

Terkini Lainnya

Dinilai Berhasil, Zulhas Diminta PAN Jatim Jadi Ketum PAN 2025-2030

Dinilai Berhasil, Zulhas Diminta PAN Jatim Jadi Ketum PAN 2025-2030

Nasional
Jokowi Bagikan 10.300 Sertifikat Tanah Hasil Redistribusi di Banyuwangi

Jokowi Bagikan 10.300 Sertifikat Tanah Hasil Redistribusi di Banyuwangi

Nasional
TNI AL Latihan Pendaratan Amfibi di Papua Barat, Libatkan 4 Kapal Perang

TNI AL Latihan Pendaratan Amfibi di Papua Barat, Libatkan 4 Kapal Perang

Nasional
Tengah Fokus Urus Pilkada, Cak Imin Bilang Jatim Bakal Ada Kejutan

Tengah Fokus Urus Pilkada, Cak Imin Bilang Jatim Bakal Ada Kejutan

Nasional
Targetkan Sertifikasi 126 Juta Bidang Tanah, Jokowi: Presiden Baru Tinggal Urus Sisanya, Paling 3-6 Juta

Targetkan Sertifikasi 126 Juta Bidang Tanah, Jokowi: Presiden Baru Tinggal Urus Sisanya, Paling 3-6 Juta

Nasional
BNPT Apresiasi 18 Pengelola Objek Vital Strategis dan Transportasi

BNPT Apresiasi 18 Pengelola Objek Vital Strategis dan Transportasi

Nasional
Kemenpan-RB Harapkan Pendaftaran CASN Segera Dibuka, Instansi Diminta Kebut Isi Rincian Formasi

Kemenpan-RB Harapkan Pendaftaran CASN Segera Dibuka, Instansi Diminta Kebut Isi Rincian Formasi

Nasional
Pimpinan MPR Minta Pemerintah Tak Ragu Blokir 'Game Online' Bermuatan Kekerasan

Pimpinan MPR Minta Pemerintah Tak Ragu Blokir "Game Online" Bermuatan Kekerasan

Nasional
Penyidik KPK Bawa 3 Koper dan 1 Ransel Usai Geledah Ruangan Kesetjenan DPR

Penyidik KPK Bawa 3 Koper dan 1 Ransel Usai Geledah Ruangan Kesetjenan DPR

Nasional
Hakim MK Ceramahi Kuasa Hukum Partai Aceh karena Telat Revisi Permohonan

Hakim MK Ceramahi Kuasa Hukum Partai Aceh karena Telat Revisi Permohonan

Nasional
Beri Pesan ke Timnas U-23, Wapres: Lupakan Kekalahan dari Uzbekistan, Kembali Semangat Melawan Irak

Beri Pesan ke Timnas U-23, Wapres: Lupakan Kekalahan dari Uzbekistan, Kembali Semangat Melawan Irak

Nasional
KPK Sebut Bupati Mimika Akan Datang Menyerahkan Diri jika Punya Iktikad Baik

KPK Sebut Bupati Mimika Akan Datang Menyerahkan Diri jika Punya Iktikad Baik

Nasional
Jokowi: 'Feeling' Saya Timnas U-23 Bisa Masuk Olimpiade

Jokowi: "Feeling" Saya Timnas U-23 Bisa Masuk Olimpiade

Nasional
Tolak PKS Merapat ke Prabowo, Gelora Diduga Khawatir soal Jatah Kabinet

Tolak PKS Merapat ke Prabowo, Gelora Diduga Khawatir soal Jatah Kabinet

Nasional
PKS Pertimbangkan Wali Kota Depok Maju Pilkada Jabar

PKS Pertimbangkan Wali Kota Depok Maju Pilkada Jabar

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke