Salin Artikel

Peduli Kondisi Psikologis Pasien, RS dr Suyoto Tingkatkan Layanan Penanganan Covid-19

 KOMPAS.com – Sejak kasus pertama Covid-19 ditemukan di Indonesia pada Senin (2/3/2020), Kementerian Pertahanan (Kemhan) telah bergerak cepat dengan mempersiapkan sarana dan prasarana Rumah Sakit (RS) dr Suyoto.

Berdasarkan Peraturan Menteri Pertahanan Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2019 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Pertahanan, RS dr Suyoto merupakan pusat rehabilitasi milik Kemhan yang memiliki fungsi perumahsakitan.

Kepala Rumah Sakit (Karumkit) dr. Suyoto Kol. Ckm. dr. Daniel Lumadyo Wartoadi, Sp.Rad. mengatakan, selain menambah sarana dan prasarana, pihaknya juga memperhatikan kondisi psikologis pasien. Hal ini sesuai dengan persan RS sebagai pusat rehabilitasi.

“Bila ada pasien yang secara mental memerlukan bantuan, pihaknya menyediakan psikiater atau psikolog untuk berkonsultasi,” ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Senin (15/2/2021).

Menurut Daniel, kondisi mental yang lebih kuat dan hati bahagia dapat mempercepat kesembuhan Covid-19.

Daniel bercerita, berbagai kegiatan untuk menunjang pemulihan kondisi mental pasien juga difasilitasi. Dia mencontohkan, sebagian area bangsal perawatan RS dr Suyoto kini difungsikan sebagai ruang berolahraga ringan dan bersosialisasi.

Tak hanya itu, beberapa kali para tenaga kesehatan (nakes) juga memandu para pasien untuk melakukan senam dengan iringan musik.

Salah seorang penyintas Covid-19 yang sempat dirawat di RS dr Suyoto, Suheri (39) dari Bekasi, Jawa Barat mengatakan, pihak rumah sakit sangat membantunya sembuh dari penyakit yang disebabkan oleh virus SARS-CoV-2 ini.

Sebelumnya, Suheri sempat dirawat tiga hari di ruang intensive care unit (ICU), lima hari di ruang high care unit (HCU), dan delapan hari di ruang perawatan biasa.

“Penanganan di RS dr Suyoto ini memang saya akui sangat baik karena cepat, tepat, dan tanggap,” ujar Suheri.

Sebagai informasi, hingga pertengahan Februari 2021, RS dr Suyoto telah menangani lebih dari 5.400 orang pasien yang dengan prosedur penanganan Covid-19.

Tercatat, pasien yang terkonfirmasi positif sekitar 2.300 orang, sisanya adalah suspek yang berjumlah sekitar 3.000 orang. Tingkat kesembuhan pasien berada di angka 91,5 persen.

RS dr Suyoto memberikan layanan untuk anggota TNI, staf Kemhan, maupun masyarakat umum. Bahkan, masyarakat umum dengan Covid-19 yang dirawat di RS ini jumlahnya mencapai 74 persen.

Adapun untuk memperkuat ketahanan nakes, vaksinasi di RS dr Suyoto sudah berjalan sejak 14 Januari 2021. Jumlah sasaran 909 nakes dan sudah tercapai 80 persen.

Sisa 20 persennya belum dilaksanakan karena adanya kondisi komorbid, penyintas, lanjut usia, serta hamil dan menyusui. Saat ini, sedang dilaksanakan vaksin untuk nakes yang berusia 60 tahun ke atas.

https://nasional.kompas.com/read/2021/02/17/10110061/peduli-kondisi-psikologis-pasien-rs-dr-suyoto-tingkatkan-layanan-penanganan

Terkini Lainnya

WWF 2024 Jadi Komitmen dan Aksi Nyata Pertamina Kelola Keberlangsungan Air

WWF 2024 Jadi Komitmen dan Aksi Nyata Pertamina Kelola Keberlangsungan Air

Nasional
Menhub Targetkan Bandara VVIP IKN Beroperasi 1 Agustus 2024

Menhub Targetkan Bandara VVIP IKN Beroperasi 1 Agustus 2024

Nasional
Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Sempat Ditangani Psikolog saat Sidang

Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Sempat Ditangani Psikolog saat Sidang

Nasional
Polri: Kepolisian Thailand Akan Proses TPPU Istri Fredy Pratama

Polri: Kepolisian Thailand Akan Proses TPPU Istri Fredy Pratama

Nasional
Polri dan Kepolisian Thailand Sepakat Buru Gembong Narkoba Fredy Pratama

Polri dan Kepolisian Thailand Sepakat Buru Gembong Narkoba Fredy Pratama

Nasional
Lewat Ajudannya, SYL Minta Anak Buahnya di Kementan Sediakan Mobil Negara Dipakai Cucunya

Lewat Ajudannya, SYL Minta Anak Buahnya di Kementan Sediakan Mobil Negara Dipakai Cucunya

Nasional
KPK Duga Eks Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin Terima Fasilitas di Rutan Usai Bayar Pungli

KPK Duga Eks Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin Terima Fasilitas di Rutan Usai Bayar Pungli

Nasional
Desta Batal Hadir Sidang Perdana Dugaan Asusila Ketua KPU

Desta Batal Hadir Sidang Perdana Dugaan Asusila Ketua KPU

Nasional
Soal Lonjakan Kasus Covid-19 di Singapura, Kemenkes Sebut Skrining Ketat Tak Dilakukan Sementara Ini

Soal Lonjakan Kasus Covid-19 di Singapura, Kemenkes Sebut Skrining Ketat Tak Dilakukan Sementara Ini

Nasional
DKPP Akan Panggil Sekjen KPU soal Hasyim Asy'ari Pakai Fasilitas Jabatan untuk Goda PPLN

DKPP Akan Panggil Sekjen KPU soal Hasyim Asy'ari Pakai Fasilitas Jabatan untuk Goda PPLN

Nasional
Menhub Usul Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Masuk PSN

Menhub Usul Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Masuk PSN

Nasional
SYL Diduga Minta Uang ke Para Pegawai Kementan untuk Bayar THR Sopir hingga ART

SYL Diduga Minta Uang ke Para Pegawai Kementan untuk Bayar THR Sopir hingga ART

Nasional
Delegasi DPR RI Kunjungi Swedia Terkait Program Makan Siang Gratis

Delegasi DPR RI Kunjungi Swedia Terkait Program Makan Siang Gratis

Nasional
Hari Ke-11 Penerbangan Haji Indonesia, 7.2481 Jemaah Tiba di Madinah, 8 Wafat

Hari Ke-11 Penerbangan Haji Indonesia, 7.2481 Jemaah Tiba di Madinah, 8 Wafat

Nasional
Ketua KPU Protes Aduan Asusila Jadi Konsumsi Publik, Ungkit Konsekuensi Hukum

Ketua KPU Protes Aduan Asusila Jadi Konsumsi Publik, Ungkit Konsekuensi Hukum

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke