Salin Artikel

Listyo Sigit Gagas Program "Polri Presisi", Ini Masukan Kompolnas agar Terwujud

Adapun Polri Presisi merupakan konsep pemolisian yang prediktif, responsibilitas, dan transparansi berkeadilan.

"Oleh karena itu pentingnya intelijen keamanan untuk dapat membaca situasi dan kondisi keamanan dalam negeri, diikuti dengan pentingnya Binmas melakukan pendekatan kepada masyarakat guna menjaga harkamtibmas dan mencegah kejahatan, sebagai tindakan preventif," ungkap Juru Bicara Kompolnas Poengky Indarti kepada Kompas.com, Kamis (21/1/2021).

Selain itu, Poengky mengatakan, diperlukan patroli keamanan oleh personel Sabhara dan patroli lalu lintas sebagai langkah preemtif.

Terakhir, kata dia, polisi perlu memberikan pelayanan untuk mewujudkan penegakan hukum yang berkeadilan oleh satuan reserse kriminal.

Kompolnas pun mendukung rencana Sigit untuk mengedepankan polres dan polsek dalam pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas) serta mengutamakan restorative justice.

"Hal ini pernah diusulkan sebelumnya oleh Kompolnas. Mengingat berdasarkan konstitusi, menjaga harkamtibmas melalui pelayanan, pengayoman dan perlindungan masyarakat lebih diutamakan, barulah penegakan hukum sebagai the last resort," tutur dia.

Secara keseluruhan, program kerja Sigit dinilai menunjukkan niat untuk melakukan perubahan sesuai zaman, yakni dengan menggunakan lebih banyak teknologi informasi.

Kompolnas sebagai lembaga pengawas fungsional Polri pun bakal terus mengawal program-program yang dicetuskan Sigit.

"Kompolnas akan mengawal dan mengawasi agar apa yang dipaparkan calon kapolri jika nantinya disetujui menjadi kapolri untuk dapat dilaksanakan dengan baik," ujar dia.

Adapun Listyo dipilih sebagai calon tunggal kapolri oleh Presiden Joko Widodo.

Setelah mengikuti uji kepatutan dan kelayakan di DPR pada Rabu (20/1/2021), Komisi III DPR secara aklamasi menyetujui Sigit sebagai kapolri untuk menggantikan Jenderal (Pol) Idham Azis.

Selanjutnya, DPR akan menggelar rapat paripurna dalam rangka penetapan Sigit sebagai kapolri terpilih pada Kamis hari ini.

https://nasional.kompas.com/read/2021/01/21/12494661/listyo-sigit-gagas-program-polri-presisi-ini-masukan-kompolnas-agar-terwujud

Terkini Lainnya

Tanggal 12 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 12 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggal 11 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 11 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Demokrat Anggap Rencana Prabowo Tambah Kementerian Sah Saja, asal...

Demokrat Anggap Rencana Prabowo Tambah Kementerian Sah Saja, asal...

Nasional
Indonesia Digital Test House Diresmikan, Jokowi: Super Modern dan Sangat Bagus

Indonesia Digital Test House Diresmikan, Jokowi: Super Modern dan Sangat Bagus

Nasional
Menko Polhukam Harap Perpres 'Publisher Rights' Bisa Wujudkan Jurnalisme Berkualitas

Menko Polhukam Harap Perpres "Publisher Rights" Bisa Wujudkan Jurnalisme Berkualitas

Nasional
Saksi Sebut Kementan Beri Rp 5 Miliar ke Auditor BPK untuk Status WTP

Saksi Sebut Kementan Beri Rp 5 Miliar ke Auditor BPK untuk Status WTP

Nasional
Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Jadi Prioritas DKPP, Sidang Digelar Bulan Ini

Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Jadi Prioritas DKPP, Sidang Digelar Bulan Ini

Nasional
Gubernur Maluku Utara Nonaktif Diduga Cuci Uang Sampai Rp 100 Miliar Lebih

Gubernur Maluku Utara Nonaktif Diduga Cuci Uang Sampai Rp 100 Miliar Lebih

Nasional
Cycling de Jabar Segera Digelar di Rute Anyar 213 Km, Total Hadiah Capai Rp 240 Juta

Cycling de Jabar Segera Digelar di Rute Anyar 213 Km, Total Hadiah Capai Rp 240 Juta

Nasional
Hindari Konflik TNI-Polri, Sekjen Kemenhan Sarankan Kegiatan Integratif

Hindari Konflik TNI-Polri, Sekjen Kemenhan Sarankan Kegiatan Integratif

Nasional
KPK Tetapkan Gubernur Nonaktif Maluku Utara Tersangka TPPU

KPK Tetapkan Gubernur Nonaktif Maluku Utara Tersangka TPPU

Nasional
Soal Kemungkinan Duduki Jabatan di DPP PDI-P, Ganjar: Itu Urusan Ketua Umum

Soal Kemungkinan Duduki Jabatan di DPP PDI-P, Ganjar: Itu Urusan Ketua Umum

Nasional
Kapolda Jateng Disebut Maju Pilkada, Jokowi: Dikit-dikit Ditanyakan ke Saya ...

Kapolda Jateng Disebut Maju Pilkada, Jokowi: Dikit-dikit Ditanyakan ke Saya ...

Nasional
Jokowi dan Prabowo Rapat Bareng Bahas Operasi Khusus di Papua

Jokowi dan Prabowo Rapat Bareng Bahas Operasi Khusus di Papua

Nasional
Kemenhan Ungkap Anggaran Tambahan Penanganan Papua Belum Turun

Kemenhan Ungkap Anggaran Tambahan Penanganan Papua Belum Turun

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke