Salin Artikel

Restu Jokowi untuk Airlangga Kembali Jabat Ketua Umum Partai

KOMPAS.com - Ketua DPP Partai Golkar Adies Kadir menyebut pidato Presiden Joko Widodo pada perayaan HUT Golkar, sebagai bentuk dukungan untuk Airlangga Hartarto.

Menko Perekonomian itu akan maju lagi dalam bursa pemilihan Ketum Golkar Desember nanti di Jakarta.

"Kalau saya sebagai pendukung Pak Airlangga memang kita bisa membaca itu sebagai suatu restu dari Presiden kepada Pak Airlangga," kata Adies dalam pernyataan tertulis, Jumat (8/11/2019).

Pujian yang diberikan Jokowi pada puncak acara HUT Golkar pada Rabu (6/7/2019) lalu, imbuh dia, merupakan kelanjutan dukungan yang sebelumnya sudah ditunjukkan Jokowi, seperti saat menerima seluruh ketua DPD I Golkar di Istana Negara beberapa waktu lalu.

Menurut dia, Jokowi juga sejak lama tak pernah mempersoalkan Airlangga yang memiliki rangkap jabatan sebagai menteri dan ketua partai politik.

Buktinya, ia melanjutkan, setelah sempat menjadi Menteri Perindustrian kini Airlangga dipercaya menjadi Menko Perekonomian di Kabinet Indonesia Maju.

"Kemudian posisi Pak Airlangga yang tidak dipersoalkan, selain Ketua Umum Partai Golkar juga beliau juga sebagai Menko Perekonomian. Yang memang menteri sangat berpengaruh," ujar Adies.

Golkar selama ini memang menjadi pendukung utama Jokowi pada pemilu presiden lalu.

Prestasi Golkar meraih kursi terbanyak kedua di parlemen, ia melanjutkan, juga dianggap pencapaian Airlangga dalam memimpin partai beringin.

Selama ini, Golkar juga mendukung penuh Jokowi untuk pemerintahan pada periode keduanya.

Stabilitas politik

Presiden Jokowi juga sangat memperhatikan Golkar dengan menyatakan konflik di internal partai dapat berpengaruh pada pemerintahan.

"Beliau (Jokowi) sampaikan jika gonjang-ganjing kemelut sedikit di Partai Golkar itu akan mempengaruhi juga roda pemerintah. Jadi ya Partai Golkar sangat berpengaruh dan presiden menyatakan mempunyai pengaruh penting terhadap kebijakan Partai Golkar ke depan," katanya.

Dalam pidato HUT ke-55 Golkar, Jokowi bahkan menyebut Golkar ke depan lebih baik karena dipimpin Airlangga.

Namun demikian, Sekretaris Fraksi Golkar itu juga membuka kesempatan bagi seluruh kader untuk maju dalam Munas Golkar mendatang.

Apalagi, pencalonan itu juga dijamin dalam AD/ART Partai Golkar bahwa setiap kader berhak maju untuk menjadi ketua umum.

"Kemenangan itu hanya Allah yang tahu. Yang penting kami sudah berusaha maksimal dan kami bisa menyimpulkan bahwa Bapak Presiden Jokowi tadi malam sudah memberikan restu pada Pak Airlangga Hartarto," ujar Adies.

https://nasional.kompas.com/read/2019/11/08/07120001/restu-jokowi-untuk-airlangga-kembali-jabat-ketua-umum-partai

Terkini Lainnya

Perindo Resmi Dukung Khofifah-Emil Dardak Maju Pilkada Jatim 2024

Perindo Resmi Dukung Khofifah-Emil Dardak Maju Pilkada Jatim 2024

Nasional
KPK Usut Dugaan Pengadaan Barang dan Jasa Fiktif di PT Telkom Group, Kerugian Capai Ratusan Miliar

KPK Usut Dugaan Pengadaan Barang dan Jasa Fiktif di PT Telkom Group, Kerugian Capai Ratusan Miliar

Nasional
Anggota DPR Sebut Pembubaran People’s Water Forum Coreng Demokrasi Indonesia

Anggota DPR Sebut Pembubaran People’s Water Forum Coreng Demokrasi Indonesia

Nasional
Namanya Disebut Masuk Bursa Pansel Capim KPK, Kepala BPKP: Tunggu SK, Baru Calon

Namanya Disebut Masuk Bursa Pansel Capim KPK, Kepala BPKP: Tunggu SK, Baru Calon

Nasional
Tutup Forum Parlemen WWF, Puan Tekankan Pentingnya Ketahanan Air

Tutup Forum Parlemen WWF, Puan Tekankan Pentingnya Ketahanan Air

Nasional
Singgung Kenaikan Tukin, Jokowi Minta BPKP Bekerja Lebih Baik

Singgung Kenaikan Tukin, Jokowi Minta BPKP Bekerja Lebih Baik

Nasional
Kembangkan Energi Terbarukan di RI dan Internasional, Pertamina NRE Gandeng Masdar

Kembangkan Energi Terbarukan di RI dan Internasional, Pertamina NRE Gandeng Masdar

Nasional
MK Tolak Gugatan PPP soal Perpindahan 21.000 Suara ke Partai Garuda di 4 Dapil

MK Tolak Gugatan PPP soal Perpindahan 21.000 Suara ke Partai Garuda di 4 Dapil

Nasional
Paparkan Hasil Forum Parlemen WWF, Puan Sebut Isu Air Akan Jadi Agenda Prioritas

Paparkan Hasil Forum Parlemen WWF, Puan Sebut Isu Air Akan Jadi Agenda Prioritas

Nasional
MK Tolak Gugatan PPP Terkait Hasil Pileg Dapil Jabar

MK Tolak Gugatan PPP Terkait Hasil Pileg Dapil Jabar

Nasional
Sidang Asusila Ketua KPU, Anggota Komnas HAM dan Perempuan Jadi Ahli

Sidang Asusila Ketua KPU, Anggota Komnas HAM dan Perempuan Jadi Ahli

Nasional
Belanja Negara Makin Besar, Jokowi Minta BPKP Inovasi Gunakan Teknologi Digital

Belanja Negara Makin Besar, Jokowi Minta BPKP Inovasi Gunakan Teknologi Digital

Nasional
Pegawai Protokol Kementan hingga Pihak Swasta Jadi Saksi Sidang Kasus Korupsi SYL

Pegawai Protokol Kementan hingga Pihak Swasta Jadi Saksi Sidang Kasus Korupsi SYL

Nasional
Ketua KPK Ogah Tanggapi Masalah Ghufron Laporkan Dewas ke Bareskrim

Ketua KPK Ogah Tanggapi Masalah Ghufron Laporkan Dewas ke Bareskrim

Nasional
KPU Sebut Upaya PPP Tembus Parlemen Kandas Sebab Gugatan Banyak Ditolak MK

KPU Sebut Upaya PPP Tembus Parlemen Kandas Sebab Gugatan Banyak Ditolak MK

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke