Salin Artikel

Percaya Akurasi "Quick Count", Grace Natalie Sadar Diri PSI Sulit Tembus DPR

Menurut dia perbedaan hasil quick count dengan penghitungan Komisi Pemilihan Umum (KPU) tidak jauh berbeda.

"Buat kami quick count akurasinya sangat tinggi. Quick count paling jauh melesetnya satu persen. Pemilu sebelumnya melesetnya cuma 0,1 atau 0,2 persen saja," kata Grace di Resto Plataran Menteng, Jalan HOS Cokroaminoto, Kamis (18/4/2019).

Untuk menghormati penyelenggara pemilu, Grace mengatakan, PSI tetap menunggu hasil penghitungan akhir Komisi Pemilihan Umum (KPU). Namun, kata Grace, quick count sudah cukup memberi gambaran hasil akhir penghitungan.

"Kita tentu akan menunggu pergitungan real count resmi dari KPU, tetapi quick count seharusnya sudah memberikan gambaran. Kalau sudah meleset terlalu jauh, sulit rasanya," kata dia.

Adapun, PSI tak memenuhi ambang batas parlemen sebesar 4 persen dalam Pemilihan Legislatif 2019. Dari hasil quick count atau hitung cepat lembaga survei, PSI hanya mendapatkan suara sekitar 2 persen.

https://nasional.kompas.com/read/2019/04/18/17332051/percaya-akurasi-quick-count-grace-natalie-sadar-diri-psi-sulit-tembus-dpr

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke