Salin Artikel

Ma'ruf Amin: Yang Percaya Hoaks Cuma Orang Blo’on

Dengan menggunakan bahasa sunda, dia meminta warga Kabupaten Bogor untuk tetap bersatu dan memilih pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin.

"Bogor kudu ngahiji di nomor hiji (Bogor harus bersatu di nomor satu)," kata Ma'ruf.

Dia kemudian menceritakan banyaknya fitnah yang menyerang dirinya dan Jokowi selama masa kampanye ini. Jokowi-Ma'ruf diisukan akan menghapus Kementerian Agama, melarang azan, hingga melegalkan perzinahan jika menang dalam Pilpres.

Warga Kabupaten Bogor langsung berteriak "bohong" dan "hoaks" ketika mendengar hal itu. Ma'ruf mengatakan masyarakat saat ini sudah pintar. Dia yakin warga Kabupaten Bogor tidak mudah terpapar hoaks.

"Orang Bogor sudah pada pintar. Yang percaya hoaks cuma orang bloon, di Bogor enggak ada orang bloon. Makanya enggak percaya dengan hoaks," ujar Ma'ruf.

Ma'ruf kemudian mengatakan pemerintahannya dan Jokowi akan berjuang memajukan Indonesia. Menurutnya hal ini tidak sulit untuk dipercaya karena Jokowi sudah banyak memberi bukti pada pemerintahan sebelumnya.

Dia menambahkan, kinerja Jokowi selama 4,5 tahun menjabat sebagai presiden harus dijadikan landasan bagi warga Kabupaten Bogor untuk mendukung paslon 01.

Ma'ruf berjanji akan membantu Jokowi mengembangkan pencapaian pada pemerintah sebelumnya.

"Apa yang sudah dilakukan Pak Jokowi sebagai landasan, basic capital, modal dasar yang akan kita kembangkan untuk kepentingan bangsa dan negara," kata dia.

"Nanti akan diperbesar lagi manfaat yang akan diberikan ke rakyat kalau Jokowi-Amin menang dalam Pilpres yang akan datang," tambah Ma'ruf.

https://nasional.kompas.com/read/2019/04/05/17265461/maruf-amin-yang-percaya-hoaks-cuma-orang-bloon

Terkini Lainnya

Berkunjung ke Aceh, Anies Sampaikan Salam dari Pimpinan Koalisi Perubahan

Berkunjung ke Aceh, Anies Sampaikan Salam dari Pimpinan Koalisi Perubahan

Nasional
Komnas KIPI: Kalau Saat Ini Ada Kasus TTS, Bukan karena Vaksin Covid-19

Komnas KIPI: Kalau Saat Ini Ada Kasus TTS, Bukan karena Vaksin Covid-19

Nasional
Jika Diduetkan, Anies-Ahok Diprediksi Bakal Menang Pilkada DKI Jakarta 2024

Jika Diduetkan, Anies-Ahok Diprediksi Bakal Menang Pilkada DKI Jakarta 2024

Nasional
Jokowi Perlu Kendaraan Politik Lain Usai Tak Dianggap PDI-P

Jokowi Perlu Kendaraan Politik Lain Usai Tak Dianggap PDI-P

Nasional
Kaesang dan Gibran Dianggap Tak Selamanya Bisa Mengekor Jokowi

Kaesang dan Gibran Dianggap Tak Selamanya Bisa Mengekor Jokowi

Nasional
Hasil Rekapitulasi di Papua Berubah-ubah, KPU Minta MK Hadirkan Ahli Noken

Hasil Rekapitulasi di Papua Berubah-ubah, KPU Minta MK Hadirkan Ahli Noken

Nasional
Tak Dianggap Kader PDI-P, Jokowi dan Keluarga Diprediksi Gabung Golkar

Tak Dianggap Kader PDI-P, Jokowi dan Keluarga Diprediksi Gabung Golkar

Nasional
Prabowo Harap Semua Pihak Rukun meski Beda Pilihan Politik

Prabowo Harap Semua Pihak Rukun meski Beda Pilihan Politik

Nasional
Jokowi Sebut Penyusunan Kabinet Mendatang Hak Prerogatif Prabowo

Jokowi Sebut Penyusunan Kabinet Mendatang Hak Prerogatif Prabowo

Nasional
Temui Warga Aceh Usai Pilpres, Cak Imin Janji Lanjutkan Perjuangan

Temui Warga Aceh Usai Pilpres, Cak Imin Janji Lanjutkan Perjuangan

Nasional
Timnas Akan Hadapi Guinea untuk Bisa Lolos ke Olimpiade, Jokowi: Optimistis Menang

Timnas Akan Hadapi Guinea untuk Bisa Lolos ke Olimpiade, Jokowi: Optimistis Menang

Nasional
KPK Sebut Penyidik Bisa Jemput Paksa Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor

KPK Sebut Penyidik Bisa Jemput Paksa Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor

Nasional
TNI AD Mulai Tanam Padi di Merauke, KSAD: Selama Ini Hasilnya Kurang Baik

TNI AD Mulai Tanam Padi di Merauke, KSAD: Selama Ini Hasilnya Kurang Baik

Nasional
KPK Mengaku Bisa Tangkap Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Kapan Saja

KPK Mengaku Bisa Tangkap Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Kapan Saja

Nasional
Abaikan PDI-P, MPR: Tak Ada Alasan untuk Tidak Lantik Prabowo-Gibran

Abaikan PDI-P, MPR: Tak Ada Alasan untuk Tidak Lantik Prabowo-Gibran

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke