Salin Artikel

Menkumham Ingatkan Sinergi Petugas Bandara demi Lancarnya Asian Games

Kombatta terdiri dari berbagai lembaga seperti TNI, Polri, Bea dan Cukai Kementerian Keuangan, Karantina, Garuda dan GMF AeroAsia, Aviation Security (AVSEC), Otorita Bandara, Ditjen Imigrasi Kemenkumham, serta Indonesian Asian Games 2018 Organizing Committee (Inasgoc).

"Kombatta memiliki tanggung jawab untuk melancarkan penyelenggaraan, khususnya dengan ketertiban dan kenyamanan para atlet dan pendukungnya (di bandara)," ujar Yasonna, dalam apel siaga di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Kamis (2/8/2018).

"Untuk itu diperlukan sinergi dan kolaborasi yang baik, meliputi personel, sarana-prasarana, tenaga, waktu, dan hal-hal lainnya," kata dia.

Pada Asian Games 2018 yang akan diselenggarakan di Jakarta dan Palembang, Yasonna memprediksi terdapat 16.000 orang yang akan melewati Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Indonesia.

Jumlah tersebut terdiri dari para atlet dan ofisial dari 45 negara di Asia. Ini belum dihitung para pendukung dari negara-negara tersebut.

Menurut Yasonna, Indonesia sebagai tuan rumah perlu menunjukkan budaya bangsa kepada para tamu negara.

"Sebagai bangsa yang dikenal ramah, berbudi luhur, maka kita harus menunjukkan budaya bangsa dengan menyambut dan memberikan pelayanan yang terbaik," ujarnya.

"Sehingga para atlet dan ofisial Asian Games maupun pendukungnya yang masuk dan keluar melalui Bandara Soekarno-Hatta akan merasa aman dan nyaman selama melakukan perlintasan maupun (saat) tinggal di Indonesia," kata Yasonna.

Ia menegaskan bahwa kesuksesan sinergi dari berbagai lembaga ini akan menunjukkan komitmen Indonesia sebagai penyelenggara acara bertaraf internasional.

https://nasional.kompas.com/read/2018/08/02/11384131/menkumham-ingatkan-sinergi-petugas-bandara-demi-lancarnya-asian-games

Terkini Lainnya

Cak Imin Harap Kerja Sama Koalisi Perubahan Berlanjut pada Pilkada Aceh

Cak Imin Harap Kerja Sama Koalisi Perubahan Berlanjut pada Pilkada Aceh

Nasional
Kritisi Program Merdeka Belajar, Dompet Dhuafa Gelar Hardiknas Eduaction Forum 2024

Kritisi Program Merdeka Belajar, Dompet Dhuafa Gelar Hardiknas Eduaction Forum 2024

Nasional
Prabowo Terima KSAL dan KSAU, Bahas Postur Pembangunan Angkatan

Prabowo Terima KSAL dan KSAU, Bahas Postur Pembangunan Angkatan

Nasional
PKB, Nasdem, dan PKS Ingin Gabung Koalisi Prabowo, AHY: Enggak Masalah

PKB, Nasdem, dan PKS Ingin Gabung Koalisi Prabowo, AHY: Enggak Masalah

Nasional
Dipilih 75 Persen Warga Aceh, Anies: Terima Kasih, Para Pemberani

Dipilih 75 Persen Warga Aceh, Anies: Terima Kasih, Para Pemberani

Nasional
Membangun Ekosistem Pertahanan Negara

Membangun Ekosistem Pertahanan Negara

Nasional
Sidang Sengketa Pileg, Hakim MK Heran Tanda Tangan Surya Paloh Berbeda

Sidang Sengketa Pileg, Hakim MK Heran Tanda Tangan Surya Paloh Berbeda

Nasional
Menpan-RB Anas: Seleksi CPNS Sekolah Kedinasan Mulai Mei, CASN Digelar Juni

Menpan-RB Anas: Seleksi CPNS Sekolah Kedinasan Mulai Mei, CASN Digelar Juni

Nasional
Shalat Jumat di Masjid Baiturrahman Aceh, Anies Diteriaki 'Presiden 2029'

Shalat Jumat di Masjid Baiturrahman Aceh, Anies Diteriaki "Presiden 2029"

Nasional
Polri Siapkan Posko Pemantauan dan Pengamanan Jalur untuk World Water Forum di Bali

Polri Siapkan Posko Pemantauan dan Pengamanan Jalur untuk World Water Forum di Bali

Nasional
Menkumham Bahas Masalah Kesehatan Napi dengan Presiden WAML

Menkumham Bahas Masalah Kesehatan Napi dengan Presiden WAML

Nasional
Sidang Sengketa Pileg, PAN Minta PSU di 7 TPS Minahasa

Sidang Sengketa Pileg, PAN Minta PSU di 7 TPS Minahasa

Nasional
AHY Ungkap Koalisi Prabowo Sudah Bahas Pembagian Jatah Menteri

AHY Ungkap Koalisi Prabowo Sudah Bahas Pembagian Jatah Menteri

Nasional
Jokowi Minta Relokasi Ribuan Pengungsi Terdampak Erupsi Gunung Ruang Dipercepat

Jokowi Minta Relokasi Ribuan Pengungsi Terdampak Erupsi Gunung Ruang Dipercepat

Nasional
Caleg Tidak Siap Ikuti Sidang Daring, Hakim MK: Suara Putus-putus, Jadi Lapar...

Caleg Tidak Siap Ikuti Sidang Daring, Hakim MK: Suara Putus-putus, Jadi Lapar...

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke