Salin Artikel

Puan Minta Tim Piala Dunia Anak Jalanan RI Promosikan Asian Games

Dalam acara pelepasan itu juga digelar audiensi yang dilaksanakan di ruang Heritage, Kantor Kemenko PMK, Jakarta, Selasa (8/5/2018).

“Adik-adik harus bermain dengan baik. Tunjukkan kepada dunia internasional, anak jalanan itu bisa membawa nilai-nilai baik,” kata Puan, seperti dikutip dari siaran pers resmi Kemenko PMK, Selasa.

Menurut Puan, para pemain yang akan berlaga di Piala Dunia Anak Jalanan bisa meraih prestasi di Rusia. Dia berharap semuanya menjaga kekuatan fisik dan mental selama pertandingan.

“Selama di sana adik-adik harus kuat mental, tidak cuma fisik. Pandai-pandai menahan diri, jangan terpancing emosi karena adik-adik tidak cuma mewakili diri sendiri, tapi mewakili Merah Putih, Indonesia,”ujar Puan.

Pada kesempatan tersebut, Puan juga berpesan agar kontingan yang berlaga di Moscow, turut mempromosikan Asian Games yang dilaksanakan di Jakarta dan Palembang pada Agustus 2018.

Presiden Joko Widodo sebelumnya memang meminta setiap kementerian dan lembaga turut mempromosikan Asian Games. Kepala Negara sendiri ikut mempromosikan Asian Games melalui jaket custom yang dikenakannya.

“Asian Games adalah event olahraga terbesar kedua setelah Olimpiade. Dan penyelenggaraan Asian Games tahun ini adalah yang kedua bagi Indonesia, setelah 56 tahun tepatnya pada tahun 1962 Indonesia menjadi tuan rumah untuk yang pertama kali,” ujar Puan.

“Sekali lagi saya berpesan, selamat jalan, jaga nama baik Indonesia, jaga kesehatan semoga selamat sampai tujuan dan selamat sampai kembali lagi ke rumah,” tambah dia.

Piala Dunia Anak Jalanan digelar sebagai rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut Piala Dunia 2018 di Rusia.

Piala Dunia Anak Jalanan adalah CSR dari Piala Dunia yang ditujukan untuk kampanye global terhadap pentingnya kesadaran masyarakat dunia terhadap perlindungan hak-hak anak marjinal di seluruh dunia melalui sepak bola.

Indonesia pertama kali mengikuti Piala Dunia Anak Jalanan pada ajang Piala Dunia di Brasil tahun 2014 dan prestasi yang dicapai adalah perempat final serta best team spirit dan best fair play team.

Adapun penyelenggaraan Piala Dunia Anak Jalanan di Rusia merupakan yang ketiga dan diikuti 24 negara termasuk Indonesia.

Rencananya, kontingen akan terbang ke Moscow, Rusia, pada Rabu (9/5) besok.

Acara pelepasan kontingen Indonesia ditutup dengan menyanyikan jingle Asian Games serta pertunjukan juggling bola dari salah satu pemain.

Turut hadir dalam audiensi tersebut, artis Senior Yuni Shara, Ketua Kontingen Dody, Ketua Yayasan KDM Beny Lumy, Ketua Konsorsium Garuda Baru Jessica Hutting, serta para pejabat Kemenko PMK.

https://nasional.kompas.com/read/2018/05/08/19244611/puan-minta-tim-piala-dunia-anak-jalanan-ri-promosikan-asian-games

Terkini Lainnya

Tanggal 23 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 23 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggal 19 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 19 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggal 18 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 18 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Di Sidang SYL, Saksi Akui Ada Pembelian Keris Emas Rp 105 Juta Pakai Anggaran Kementan

Di Sidang SYL, Saksi Akui Ada Pembelian Keris Emas Rp 105 Juta Pakai Anggaran Kementan

Nasional
Dede Yusuf Minta Pemerintah Perketat Akses Anak terhadap Gim Daring

Dede Yusuf Minta Pemerintah Perketat Akses Anak terhadap Gim Daring

Nasional
Mesin Pesawat Angkut Jemaah Haji Rusak, Kemenag Minta Garuda Profesional

Mesin Pesawat Angkut Jemaah Haji Rusak, Kemenag Minta Garuda Profesional

Nasional
Anggota Fraksi PKS Tolak Presiden Bebas Tentukan Jumlah Menteri: Nanti Semaunya Urus Negara

Anggota Fraksi PKS Tolak Presiden Bebas Tentukan Jumlah Menteri: Nanti Semaunya Urus Negara

Nasional
Usai Operasi di Laut Merah, Kapal Perang Belanda Tromp F-803 Merapat di Jakarta

Usai Operasi di Laut Merah, Kapal Perang Belanda Tromp F-803 Merapat di Jakarta

Nasional
Kriteria KRIS, Kemenkes: Maksimal 4 Bed Per Ruang Rawat Inap

Kriteria KRIS, Kemenkes: Maksimal 4 Bed Per Ruang Rawat Inap

Nasional
Soroti DPT Pilkada 2024, Bawaslu: Pernah Kejadian Orang Meninggal Bisa Memilih

Soroti DPT Pilkada 2024, Bawaslu: Pernah Kejadian Orang Meninggal Bisa Memilih

Nasional
Direktorat Kementan Siapkan Rp 30 Juta Tiap Bulan untuk Keperluan SYL

Direktorat Kementan Siapkan Rp 30 Juta Tiap Bulan untuk Keperluan SYL

Nasional
Setuju Sistem Pemilu Didesain Ulang, Mendagri: Pilpres dan Pileg Dipisah

Setuju Sistem Pemilu Didesain Ulang, Mendagri: Pilpres dan Pileg Dipisah

Nasional
Menko Airlangga: Kewajiban Sertifikasi Halal Usaha Menengah dan Besar Tetap Berlaku 17 Oktober

Menko Airlangga: Kewajiban Sertifikasi Halal Usaha Menengah dan Besar Tetap Berlaku 17 Oktober

Nasional
Serius Transisi Energi, Pertamina Gandeng KNOC dan ExxonMobil Kembangkan CCS

Serius Transisi Energi, Pertamina Gandeng KNOC dan ExxonMobil Kembangkan CCS

Nasional
Bawaslu Akui Kesulitan Awasi 'Serangan Fajar', Ini Sebabnya

Bawaslu Akui Kesulitan Awasi "Serangan Fajar", Ini Sebabnya

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke