Salin Artikel

Bantah Kebakaran, Setjen Sebut akibat Asap dari Alat Dekat Ruang Fahri Hamzah

Menurut Mardian, asap tersebut berasal dari alat yang dipasang dekat ruangan kerja Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah.

"Saya tegaskan tidak ada kebakaran, tapi asap berasal dari adanya sistem alat kebakaran baru yang sangat peka," ujar Mardian di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (19/3/2018).

Mardian menjelaskan, kepulan asap berasal dari alat pemadam kebakaran yang baru saja dipasang itu berjenis Fire Pro.

Alat tersebut akan mengeluarkan aerosol yang menyerupai asap ketika ada letupan atau percikan listrik dan api sekecil apa pun.

"Kalau ada percikan listrik yang kecil saja bisa meletup," tuturnya.

"Ini bukti alat bekerja dengan baik ada letupan sedikit, meletus, sehingga menyebabkan asap di lantai 4 di ruangan Pak Fahri Hamzah," kata Mardian.

Secara terpisah, Deputi Persidangan Setjen DPR RI Damayanti menuturkan bahwa kepulan asap disebabkan malfungsi dari alat pemadam api ringan (APAR) yang berupa aerosol.

"Tidak ada kebakaran, yang terjadi malfungsi dari APAR yang berupa aerosol, yang tiba-tiba bekerja tanpa ada kebakaran," kata Damayanti.

Sebelumnya terlihat kepulan asap sekitar pukul 19.15 WIB di lantai 4 Gedung Nusantara III DPR. Sekitar 2 menit kemudian, satu unit pemadam kebakaran tiba di halaman gedung, disusul tiga unit pemadam kebakaran lain.

Petugas pemadam kebakaran pun langsung menuju salah ruangan di lantai IV dengan menggunakan lift.

Terlihat sejumlah staf DPR pergi meninggalkan gedung. Sementara lobi gedung dipenuhi wartawan yang tengah mencari tahu penyebab asap.

https://nasional.kompas.com/read/2018/03/19/21223421/bantah-kebakaran-setjen-sebut-akibat-asap-dari-alat-dekat-ruang-fahri-hamzah

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke