Salin Artikel

Korban Terorisme: Saya Memaafkan Mereka karena Allah Maha Pemaaf...

Acara digelar selama tiga hari dari tanggal 26-28 Februari 2018 atas inisiatif Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT). Hari pertama dan kedua, acara digelar secara tertutup. Namun, pada hari ketiga sekaligus penutupan, acara terbuka untuk publik.

Di akhir acara, panitia menayangkan video testimoni tentang pertemuan yang baru pertama kali dilakukan di Indonesia dengan jumlah peserta sebanyak itu.

"Untuk apa kami dendam? Dendam tidak akan mengubah kondisi saya seperti semula. Saya hanya bisa menerima saja, mungkin ini takdir yang Allah berikan kepada saya," ujar salah satu penyintas terorisme, Chusnul Hotimah dalam video testimoni tersebut.

"Saya memaafkan mereka, karena Allah maha pemaaf. Masa saya enggak membuka pintu maaf itu untuk mereka?” kata Chusnul.

Chusnul Hotimah adalah korban Bom Bali I pada 2002 silam. Seperti korban bom lainnya, Chusnul juga mengalami cacat permanen.

Bahkan saat berbicara dalam acara tersebut, luka bakar bekas ledakan bom masih terlihat jelas di bagian wajahnya.

Akibat luka tersebut, kata Chusnul, ia harus mendapatkan pengobatan secara berkala. Pengobatan itu jalani selama 15 tahun pasca-teror Bom Bali I yang menewaskan 202 orang.

Selain itu penyintas terorisme lainnya, Deni Mahieu berharap agar para penyintas dan para mantan narapidana terorisme bisa saling beteman dan bersahabat. Hal ini dinilai penting untuk mengikis dendam dan radikalisme.

Sementara itu, Muhtar Daeng Lau yang merupakan mantan narapidana kasus bom Makassar pada 2003 mengungkapkan bahwa para eks narapidana terorisme meminta maaf dalam acara tertutup kemarin. Adapun, para penyintas juga memberikan pemaafan.

"Kami saling mendoakan, kerana meaafkan itu lebih indah dan lebih baik dibandingkan dengan menyimpan dendam. Dari tiga hari ini masa allah ada saling curahan hati,” kata dia.

"Kalau soal kelegaan, itu tergantung nanti bagaimana dari pihak pemerintah memberikan jalan keluar. Misal, bantuan sosial, kesehatan, maka itu harus segera harus diselesaikan," ucap Muhtar.

https://nasional.kompas.com/read/2018/02/28/22280711/korban-terorisme-saya-memaafkan-mereka-karena-allah-maha-pemaaf

Terkini Lainnya

124.782 Jemaah Calon Haji RI Sudah Tiba di Tanah Suci, 24 Orang Wafat

124.782 Jemaah Calon Haji RI Sudah Tiba di Tanah Suci, 24 Orang Wafat

Nasional
Istana Mulai Bahas Peserta Upacara 17 Agustus di IKN

Istana Mulai Bahas Peserta Upacara 17 Agustus di IKN

Nasional
Kejagung Tetapkan 6 Eks GM PT Antam Jadi Tersangka Korupsi Emas 109 Ton

Kejagung Tetapkan 6 Eks GM PT Antam Jadi Tersangka Korupsi Emas 109 Ton

Nasional
Terima Aduan Keluarga Vina, Komnas HAM Upayakan 'Trauma Healing' dan Restitusi

Terima Aduan Keluarga Vina, Komnas HAM Upayakan "Trauma Healing" dan Restitusi

Nasional
SYL Beri Kado Kalung Emas Buat Penyanyi Dangdut Nayunda Nabila

SYL Beri Kado Kalung Emas Buat Penyanyi Dangdut Nayunda Nabila

Nasional
Febri Diansyah Jadi Saksi di Sidang SYL Senin Pekan Depan

Febri Diansyah Jadi Saksi di Sidang SYL Senin Pekan Depan

Nasional
SYL Pesan 'Wine' saat Makan Siang, Dibayar Pakai Uang Kementan

SYL Pesan "Wine" saat Makan Siang, Dibayar Pakai Uang Kementan

Nasional
Kementan Kerap Tanggung Biaya Makan Bersama SYL dan Eselon I

Kementan Kerap Tanggung Biaya Makan Bersama SYL dan Eselon I

Nasional
Draf Revisi UU Polri: Perpanjangan Usia Pensiun Jenderal Polisi Ditetapkan dengan Keputusan Presiden

Draf Revisi UU Polri: Perpanjangan Usia Pensiun Jenderal Polisi Ditetapkan dengan Keputusan Presiden

Nasional
Bayar Cicilan Apartemen Biduanita Nayunda, SYL: Saya Merasa Berutang Budi

Bayar Cicilan Apartemen Biduanita Nayunda, SYL: Saya Merasa Berutang Budi

Nasional
Kehadirannya Sempat Buat Ricuh di MK, Seorang Saksi Mengaku Tambah Ratusan Suara PAN di Kalsel

Kehadirannya Sempat Buat Ricuh di MK, Seorang Saksi Mengaku Tambah Ratusan Suara PAN di Kalsel

Nasional
Gerindra: Negara Rugi jika TNI-Polri Pensiun di Usia 58 Tahun

Gerindra: Negara Rugi jika TNI-Polri Pensiun di Usia 58 Tahun

Nasional
Kemenkominfo Galang Kolaborasi di Pekanbaru, Jawab Tantangan Keberagaman untuk Kemajuan Bangsa

Kemenkominfo Galang Kolaborasi di Pekanbaru, Jawab Tantangan Keberagaman untuk Kemajuan Bangsa

Nasional
Pegawai Setjen DPR Antusias Donor Darah, 250 Kantong Darah Berhasil Dikumpulkan

Pegawai Setjen DPR Antusias Donor Darah, 250 Kantong Darah Berhasil Dikumpulkan

Nasional
Kasus Timah, Kejagung Tahan Eks Dirjen Minerba Kementerian ESDM

Kasus Timah, Kejagung Tahan Eks Dirjen Minerba Kementerian ESDM

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke