Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Mendag Zulkifli: Alhamdulillah, Transaksi Dagang di TEI Ke-38 Capai Rp 401,5 triliun

Kompas.com - 23/10/2023, 15:12 WIB
Inang Sh ,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan resmi menutup Pameran Trade Expo Indonesia (TEI) ke-38 di International Convention Exhibition Bumi Serpong Damai (ICE BSD), Tangerang, Banten, Minggu, (22/10/2023). 

Namun, pameran yang juga digelar secara secara daring itu akan tetap berlangsung hingga hingga 18 Desember 2023 melalui tradexpoindonesia.com.

"Alhamdulillah, di tengah melambatnya ekonomi dunia, berkat kerja sama dan dukungan semua pihak, volume transaksi sementara TEI 2023 mencapai dua kali lipat dari transaksi tahun sebelumnya, yaitu tercatat sebesar 25,3 miliar dollar Amerika Serikat (AS) atau Rp 401,5 triliun," ujarnya melansir kemendag.go.id. 

Zulkifli memaparkan, capaian transaksi sementara TEI 2023, meliputi penandatanganan nota kesepahaman  (MoU) dengan nilai sebesar 18,31 miliar dollar AS, transaksi harian sebesar 4,17 juta dollar AS, dan penjajakan kerja sama bisnis (business matching) sebesar 18,90 juta dollar AS. 

Selain itu, terdapat transaksi investasi senilai 2,81 miliar dollar AS, yaitu investasi di bidang kesehatan dan kerja sama pendidikan dengan Tiongkok. 

Baca juga: Transaksi TEI 2023 Tembus Rp 401,5 Triliun, Terbanyak dari Malaysia

Ketua Umum (Ketum) Partai Amanat Nasional (PAN) itu mengungkapkan, TEI 2023 diikuti oleh 1.232 pelaku bisnis dan dikunjungi 32.966 pengunjung.  

Jumlah pengunjung tersebut terdiri dari 29.873 pengunjung luring, dengan 3.162 di antaranya merupakan buyer dari 114 negara, serta pengunjung daring sebanyak 3.093.

Zulkifli menyebutkan, 10 negara dengan transaksi barang dan jasa terbesar pada TEI 2023, yaitu Malaysia sebesar 6,29 miliar dollar AS (27,95 persen), India sebesar 6,23 miliar dollar AS (27,68 persen), Tiongkok sebesar 5,58 miliar dollar AS (24,82 persen), dan Vietnam sebesar 811,28 juta dollar AS (3,61 persen).

Negara lainnya adalah Belanda sebesar 696,28 juta dollar AS (3,09 persen), Mesir sebesar 591,72 juta dollar AS (3,09 persen), Filipina sebesar 526,95 juta dollar AS (2,34 persen), Amerika Serikat sebesar USD 423,7 juta (1,88 persen), Jepang sebesar 330,89 juta dollar AS (1,47 persen), serta Persatuan Emirat Arab sebesar 295,84 juta dollar AS (1,31 persen).

Sementara itu, 10 produk dengan transaksi terbesar selama TEI 2023, antara lain batubara sebesar 13,26 miliar dollar AS (58,93  persen), produk kimia dan organik sebesar 2,92  miliar dollar AS (12,98 persen), industri strategis sebesar 2,73 miliar dollar AS (12,18  persen), dan produk elektronik sebesar 612,32 juta  dollar AS (2,72 persen).

Baca juga: Pertamina Ajak 30 UMKM Binaan ke TEI 2023 agar Tembus Pasar Internasional

Kemudian, ada makanan olahan sebesar 449,88 juta dollar AS (2,00 persen), produk pertanian sebesar 407,43 juta dollar AS (1,81 persen), kertas dan produk kertas sebesar 382,85 juta dollar AS (1,70 persen), kopi dan teh sebesar 370,39 juta dollar AS (1,65 persen), perhiasan sebesar 280,44 juta dollar AS (1,25 persen), serta produk ikan dan makanan laut sebesar 164,19 juta dollar AS (0,73 persen).

Jakarta Muslim Fashion Week (JMFW) 2024 

Zulkifli juga mengungkapkan, TEI 2023 dirangkai dengan gelaran Jakarta Muslim Fashion Week (JMFW) 2024 yang digelar pada 19-21 Oktober 2023.  

Pada ajang kali ini, JMFW berhasil mencatatkan transaksi sebesar 20,1 juta dollar AS atau setara Rp 330 miliar. 

"JMFW 2024 juga alhamdulillah berhasil mencatatkan transaksi sebesar 20,1 juta dollar AS atau setara Rp 330 miliar,” katanya. 

Baca juga: Kemendag Yakin Ekspor Mobil CBU Indonesia Tembus 500.000 unit

Zulkifli menilai, hal itu membuktikan produk muslim fesyen Indonesia diminati pasar internasional. 

Halaman:


Terkini Lainnya

Maju di Pilkada Jakarta atau Jabar, Ridwan Kamil: 1-2 Bulan Lagi Kepastiannya

Maju di Pilkada Jakarta atau Jabar, Ridwan Kamil: 1-2 Bulan Lagi Kepastiannya

Nasional
Demokrat Harap Tak Semua Parpol Merapat ke Prabowo Supaya Ada Oposisi

Demokrat Harap Tak Semua Parpol Merapat ke Prabowo Supaya Ada Oposisi

Nasional
Bingung dengan Objek Gugatan PDI-P di PTUN, KPU Bingung Mau Siapkan Jawaban

Bingung dengan Objek Gugatan PDI-P di PTUN, KPU Bingung Mau Siapkan Jawaban

Nasional
Gugat Dewas ke PTUN hingga 'Judicial Review' ke MA, Wakil Ketua KPK: Bukan Perlawanan, tapi Bela Diri

Gugat Dewas ke PTUN hingga "Judicial Review" ke MA, Wakil Ketua KPK: Bukan Perlawanan, tapi Bela Diri

Nasional
Sengketa Pileg, PPP Klaim Suara Pindah ke Partai Lain di 35 Dapil

Sengketa Pileg, PPP Klaim Suara Pindah ke Partai Lain di 35 Dapil

Nasional
Pemerintah Akan Bangun Sekolah Aman Bencana di Tiga Lokasi

Pemerintah Akan Bangun Sekolah Aman Bencana di Tiga Lokasi

Nasional
KPK Pertimbangkan Anggota DPR yang Diduga Terima THR dari Kementan jadi Saksi Sidang SYL

KPK Pertimbangkan Anggota DPR yang Diduga Terima THR dari Kementan jadi Saksi Sidang SYL

Nasional
PDI-P Sebut Prabowo-Gibran Bisa Tak Dilantik, Pimpinan MPR Angkat Bicara

PDI-P Sebut Prabowo-Gibran Bisa Tak Dilantik, Pimpinan MPR Angkat Bicara

Nasional
Cak Imin Sebut Pemerintahan Jokowi Sentralistik, Kepala Daerah PKB Harus Inovatif

Cak Imin Sebut Pemerintahan Jokowi Sentralistik, Kepala Daerah PKB Harus Inovatif

Nasional
Pemerintah Akan Pastikan Status Tanah Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang serta Longsor Tana Toraja dan Sumbar

Pemerintah Akan Pastikan Status Tanah Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang serta Longsor Tana Toraja dan Sumbar

Nasional
Ahmed Zaki Daftarkan Diri ke PKB untuk Pilkada DKI, Fokus Tingkatkan Popularitas

Ahmed Zaki Daftarkan Diri ke PKB untuk Pilkada DKI, Fokus Tingkatkan Popularitas

Nasional
Sengketa Pileg, Golkar Minta Pemungutan Suara Ulang di 36 TPS Sulbar

Sengketa Pileg, Golkar Minta Pemungutan Suara Ulang di 36 TPS Sulbar

Nasional
Mendagri Sebut Biaya Pilkada Capai Rp 27 Triliun untuk KPU dan Bawaslu Daerah

Mendagri Sebut Biaya Pilkada Capai Rp 27 Triliun untuk KPU dan Bawaslu Daerah

Nasional
Airin Ingin Bentuk Koalisi Besar untuk Mengusungnya di Pilkada Banten

Airin Ingin Bentuk Koalisi Besar untuk Mengusungnya di Pilkada Banten

Nasional
Sebut Warga Ingin Anies Balik ke Jakarta, Nasdem: Kinerjanya Terasa

Sebut Warga Ingin Anies Balik ke Jakarta, Nasdem: Kinerjanya Terasa

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com