Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PDI-P Punya Program Beasiswa "Megawati Fellowship", Akan Diluncurkan di Rakernas

Kompas.com - 30/09/2023, 23:53 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Sabrina Asril

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PDI-P bakal mengeluarkan program di bidang pendidikan, terutama berkaitan riset, inovasi, dan teknologi.

Program ini berupa beasiswa atau fellowship bernama "Megawati Fellowship". Program itu akan diluncurkan pada penutupan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) IV PDI-P, Minggu (1/10/2023).

"Di dalam penutupan akan diluncurkan Megawati Fellowship. Karena partai harus bersekutu dengan ilmu pengetahuan. Jadi partai harus memelopori riset dan inovasi," kata Sekretaris Jenderal PDI-P Hasto Kristiyanto ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Sabtu (30/9/2023).

"Partai harus mengimplementasikan seluruh konsepsi ideologisnya yang disempurnakan dalam visi teknis oleh Presiden, teknokratisnya, tetapi bagi partai akan menjadi gerakan,” lanjut dia.

Baca juga: Megawati Tunjuk Wasekjen PDI-P Arif Wibowo Jadi Kepala Badan Saksi Pemenangan Pemilu

Peluncuran program beasiswa ini, tambah Hasto, menunjukkan PDI-P tidak melulu berpikir politik praktis di saat masa-masa menjelang kontestasi Pemilu.

Program Megawati Fellowship bakal disampaikan secara rinci pada esok hari penutupan Rakernas.

Beasiswa ini bisa diikuti seluruh anak bangsa berdasarkan dengan syarat ditentukan.

Politikus asal Yogyakarta ini kemudian menjabarkan arahan Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri dalam Rakernas IV PDI-P hari kedua yang digelar tertutup.

Baca juga: Beri Arahan di Depan Kader PDI-P, Megawati Sebut Politik Itu Dimulai dari Keluarga

Sebagai contoh, Megawati mengeluarkan arahan terhadap penggunaan artificial intelligence (AI) di dalam Pemilu 2024.

Hal ini, kata Hasto, agar digunakan dalam mengorganisasi rakyat.

Selain itu, Megawati juga menyampaikan, soal perwujudan Indonesia yang berdaulat di bidang pangan dan pentingnya membangun kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) Indonesia melalui peningkatan kualitas pendidikan, penguasaan ilmu pengetahuan, riset, dan inovasi.

“Partai (hadir) menyelesaikan masalah-masalah rakyat,” kata dia.

Sebagai informasi, Rakernas IV PDI-P bakal digelar hingga besok. Rakernas sudah dimulai sejak kemarin, Jumag (29/9/2023) di Jiexpo Kemayoran.

Adapun, tema Rakernas IV PDI-P adalah "Kedaulatan Pangan untuk Kesejahteraan Rakyat Indonesia" dengan sub tema "Pangan Sebagai Lambang Supremasi Kepemimpinan Indonesia Bagi Dunia".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

KPU Mulai Tetapkan Kursi DPRD, Parpol Sudah Bisa Berhitung Soal Pencalonan di Pilkada

KPU Mulai Tetapkan Kursi DPRD, Parpol Sudah Bisa Berhitung Soal Pencalonan di Pilkada

Nasional
PKB Jajaki Pembentukan Koalisi untuk Tandingi Khofifah di Jatim

PKB Jajaki Pembentukan Koalisi untuk Tandingi Khofifah di Jatim

Nasional
PKB Bilang Sudah Punya Figur untuk Tandingi Khofifah, Pastikan Bukan Cak Imin

PKB Bilang Sudah Punya Figur untuk Tandingi Khofifah, Pastikan Bukan Cak Imin

Nasional
KPK Sita Gedung Kantor DPD Nasdem Milik Bupati Nonaktif Labuhan Batu

KPK Sita Gedung Kantor DPD Nasdem Milik Bupati Nonaktif Labuhan Batu

Nasional
MA Kuatkan Vonis 5 Tahun Penjara Angin Prayitno Aji

MA Kuatkan Vonis 5 Tahun Penjara Angin Prayitno Aji

Nasional
Soal Jokowi Jadi Tembok Tebal antara Prabowo-Megawati, Sekjen PDI-P: Arah Politik Partai Ranah Ketua Umum

Soal Jokowi Jadi Tembok Tebal antara Prabowo-Megawati, Sekjen PDI-P: Arah Politik Partai Ranah Ketua Umum

Nasional
TNI-Polri Bahas Penyalahgunaan Pelat Nomor Kendaraan yang Marak Terjadi Akhir-akhir Ini

TNI-Polri Bahas Penyalahgunaan Pelat Nomor Kendaraan yang Marak Terjadi Akhir-akhir Ini

Nasional
Andi Gani Ungkap Alasan Ditunjuk Jadi Penasihat Kapolri Bidang Ketenagakerjaan

Andi Gani Ungkap Alasan Ditunjuk Jadi Penasihat Kapolri Bidang Ketenagakerjaan

Nasional
PKB Siap Bikin Poros Tandingan Hadapi Ridwan Kamil di Pilkada Jabar

PKB Siap Bikin Poros Tandingan Hadapi Ridwan Kamil di Pilkada Jabar

Nasional
Hari Pendidikan Nasional, Serikat Guru Soroti Kekerasan di Ponpes

Hari Pendidikan Nasional, Serikat Guru Soroti Kekerasan di Ponpes

Nasional
Bukan Staf Ahli, Andi Gani Ditunjuk Jadi Penasihat Kapolri Bidang Ketenagakerjaan

Bukan Staf Ahli, Andi Gani Ditunjuk Jadi Penasihat Kapolri Bidang Ketenagakerjaan

Nasional
Anies Belum Daftar ke PKB untuk Diusung dalam Pilkada DKI 2024

Anies Belum Daftar ke PKB untuk Diusung dalam Pilkada DKI 2024

Nasional
PAN Persoalkan Selisih 2 Suara tapi Minta PSU di 5 TPS, Hakim MK: Mungkin Enggak Setengah Suara?

PAN Persoalkan Selisih 2 Suara tapi Minta PSU di 5 TPS, Hakim MK: Mungkin Enggak Setengah Suara?

Nasional
Kuasa Hukum KPU Belum Paham Isi Gugatan PDI-P di PTUN

Kuasa Hukum KPU Belum Paham Isi Gugatan PDI-P di PTUN

Nasional
KPK Sita Pabrik Kelapa Sawit Bupati Nonaktif Labuhan Batu, Nilainya Rp 15 M

KPK Sita Pabrik Kelapa Sawit Bupati Nonaktif Labuhan Batu, Nilainya Rp 15 M

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com