Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

WSBP Sabet 3 Penghargaan di Ajang Perhumas PR Excellence Awards 2023

Kompas.com - 06/09/2023, 17:00 WIB
Dwi NH,
A P Sari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Menuju akhir triwulan III-2023, PT Waskita Beton Precast Tbk (WSBP) meraih penghargaan dalam ajang Perhimpunan Hubungan Masyarakat Indonesia (Perhumas) Public Relations (PR) Excellence Awards (PREA) 2023 yang digelar di Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng), Sabtu (2/9/2023).

Adapun tiga penghargaan yang diterima WSBP, pertama adalah juara II kategori Digital PR Tema Umum (Program #BelajarBeton).

Kedua, finalis kategori Corporate PR Program Tema Nation Branding (Campaign Resonance Bangga Buatan Indonesia). Ketiga, finalis kategori Internal Program Tema Umum.

“Kami mengucapkan terima kasih atas apresiasi yang diberikan Perhumas kepada WSBP. Ini menunjukkan bahwa WSBP berhasil menjalankan fungsi kehumasannya dengan baik melalui berbagai program, seperti #BelajarBeton yang bersifat edukatif, informatif, dan hiburan,” ujar Vice President (VP) of Corporate Secretary WSBP Fandy Dewanto dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Rabu (6/9/2023).

Baca juga: Berhasil Terapkan QHSE di Lingkungan Perusahaan, WSBP Plant Subang Raih 3 Penghargaan dari Kemenaker

WSBP juga menggaungkan program Bangga Buatan Indonesia yang sejalan dengan visi dan misi perusahaan dan program internal yang rutin untuk mengelola hubungan dengan intern di tubuh perusahaan.

PT Waskita Beton Precast Tbk (WSBP) berhasil meraih Juara II kategori Digital PR Tema Umum (Program #BelajarBeton) dalam ajang Perhimpunan Hubungan Masyarakat Indonesia (Perhumas) Public Relations (PR) Excellence Awards (PREA) 2023 yang digelar di Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng), Sabtu (2/9/2023).
DOK. Humas WSBP PT Waskita Beton Precast Tbk (WSBP) berhasil meraih Juara II kategori Digital PR Tema Umum (Program #BelajarBeton) dalam ajang Perhimpunan Hubungan Masyarakat Indonesia (Perhumas) Public Relations (PR) Excellence Awards (PREA) 2023 yang digelar di Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng), Sabtu (2/9/2023).

Untuk program #BelajarBeton, WSBP memulainya dari konten di Instagram pada 2020. Hingga saat ini, program tersebut bertransformasi menjadi campaign besar yang bersifat edukatif mengenai dunia infrastruktur dan manufaktur beton dari WSBP dengan tujuan besar untuk memberikan pengetahuan kepada publik.

Dengan program tersebut, WSBP dapat meningkatkan kepercayaan publik pada industri dan produk dalam negeri serta menjadikan perseroan menjadi top of mind dalam industrinya.

“Publik dapat mengakses microsite Belajarbeton.com dengan berbagai fitur menariknya mulai dari artikel mengenai beton dan konstruksi, podcast seputar beton, hingga komik hiburan yang tentunya tetap berisi pembelajaran mengenai beton,” imbuh Fandy.

Baca juga: Atap Beton Rusunawa Marunda Blok C5 Ambruk, Bangunan Termakan Usia dan Dinyatakan Tak Layak Huni

Ia mengungkapkan bahwa penghargaan tersebut bukan kali pertama diraih WSBP dalam campaign #BelajarBeton. Sebelumnya, WSBP berhasil meraih nilai tertinggi sebesar 349,67 pada kategori Excellent Team dari Corcomm Dream Team 2023.

Setelah capaian itu, WSBP meraih Bronze Winner Program Kehumasan Pemerintah Terbaik Indonesia Government Public Relations (GPR) Awards 2023.

“Sedangkan untuk campaign resonance Bangga Buatan Indonesia, WSBP ingin memperkuat posisi sebagai perusahaan manufaktur dan konstruksi besar di Indonesia,” imbuh Fandy.

Dengan begitu, lanjut dia, project owner akan memiliki keyakinan untuk bekerja sama meningkatkan kepercayaan publik terhadap perusahaan-perusahaan nasional di industri konstruksi Indonesia. Masyarakat pun bisa percaya bahwa hasil karya anak bangsa bisa memiliki kualitas tinggi dan berdaya saing.

Baca juga: Ini Pentingnya Pendidikan Vokasi untuk Ciptakan Wirausaha Muda Berdaya Saing

Sebagai sebuah perusahaan terbuka, Fandy mengatakan, WSBP tidak hanya mengelola stakeholder eksternal, tetapi juga stakeholder internal perusahaan melalui program-program internal communication.

Ia menyebut bahwa hal tersebut merupakan program jangka panjang untuk menyampaikan informasi kepada internal perusahaan.

Adapun tujuannya, yaitu mengurangi mispersepsi atau berita hoaks, menjaga hubungan antarseluruh anggota dalam perusahaan, hingga menginternalisasi budaya perusahaan pada setiap pegawai.

Halaman:


Terkini Lainnya

Meneropong Kabinet Prabowo-Gibran, Menteri 'Triumvirat' hingga Keuangan Diprediksi Tak Diisi Politisi

Meneropong Kabinet Prabowo-Gibran, Menteri "Triumvirat" hingga Keuangan Diprediksi Tak Diisi Politisi

Nasional
Dewas KPK Gelar Sidang Perdana Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron Hari Ini

Dewas KPK Gelar Sidang Perdana Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron Hari Ini

Nasional
Jokowi Resmikan 40 Kilometer Jalan Inpres Senilai Rp 211 Miliar di NTB

Jokowi Resmikan 40 Kilometer Jalan Inpres Senilai Rp 211 Miliar di NTB

Nasional
Jokowi Akan Resmikan Bendungan dan Panen Jagung di NTB Hari ini

Jokowi Akan Resmikan Bendungan dan Panen Jagung di NTB Hari ini

Nasional
Meski Isyaratkan Merapat ke KIM, Cak Imin Tetap Ingin Mendebat Prabowo soal 'Food Estate'

Meski Isyaratkan Merapat ke KIM, Cak Imin Tetap Ingin Mendebat Prabowo soal "Food Estate"

Nasional
Setelah Jokowi Tak Lagi Dianggap sebagai Kader PDI-P...

Setelah Jokowi Tak Lagi Dianggap sebagai Kader PDI-P...

Nasional
Pengertian Lembaga Sosial Desa dan Jenisnya

Pengertian Lembaga Sosial Desa dan Jenisnya

Nasional
Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Nasional
Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Nasional
Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Nasional
PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

Nasional
PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

Nasional
Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Nasional
Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Nasional
Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com