Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Pastikan Amanah Pekurban Terpenuhi, Dompet Dhuafa Gelar "Quality Control"

Kompas.com - 24/07/2020, 20:10 WIB
Maria Arimbi Haryas Prabawanti,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi


KOMPAS.comDompet Dhuafa melakukan Quality Control (QC) ke setiap mitra peternaknya untuk memastikan amanah para pekurban terpenuhi.

Kegiatan tersebut diselengggarakan di EduFarm, Serang, Banten yang merupakansalah satu peternakan Dompet Dhuafa di atas lahan wakaf.

“Ditargetkan 3.000 hewan di Banten akan dikurbankan," kata Pimpinan Cabang Dompet Dhuafa Banten Mokhlas dalam keterangan tertulis, Selasa (21/7/2020). 

Untuk itu, ia mengatakan, sebelum ribuan ternak didistribusikan, pihaknya akan memastikan hewan-hewan tersebut sudah sesuai dengan kriteria seperti syariat Islam dan diamanahkan para pekurban.

Baca juga: Dompet Dhuafa Bantu Peternak Naik Kelas Lewat Program Tebar Hewan Kurban

“QC ini dilakukan agar para pekurban tidak perlu khawatir akan ibadah kurbannya,” ujar Mokhlas.

Terkait hal itu, ia mengaku, dalam QC tersebut, banyak poin yang menjadi perhatian para tim dalam menentukan kelayakan hewan kurban.

Menurut dia, utamanya adalah bobot telah mencapai batas minimum, yaitu 23 hingga 28 kilogram (kg) untuk kategori domba atau kambing standar,

"Kemudian 29 hingga 34 kg untuk kategori medium, dan lebih dari 35 kg untuk kategori premium," sambung Mokhlas.

Baca juga: Jelang Idul Adha, Dompet Dhuafa Berikan Layanan Rapid Test ke Peternak

Sedangkan untuk sapi standar, Mokhlas mengatakan, bobotnya harus mencapai 250 kg.

Selain itu, Mokhlas juga mengatakan, hal kecil lainnya juga tak lepas dari perhatian para tim QC, yakni seperti kesehatan mata, tanduk, mulut, kaki, ekor, kebersihan kandang, bulu, pakan, bahkan para peternaknya.

Setelahnya, Mokhlas mengatakan bahwa tim QC akan menentukan lolos tidaknya calon hewan kurban.

"Jika ada hewan kurban yang tidak lolos atau belum sesuai kriteria, maka peternak harus menggantinya dengan yang sesuai," tuturnya.

Baca juga: Bantu UMKM Terdampak Covid-19, Pemprov DKI Gandeng Dompet Dhuafa

Meski demikian, Mokhlas mengaku, hal tersebut akan dicek kembali oleh tim QC di hari-hari selanjutnya.

Mokhlas juga menuturkan, di peternakan EduFarm ini, target 600 ekor kambing atau domba dan 23 ekor sapi untuk didistribusikan Dompet Dhuafa ke kawasan Banten sudah tercapai.

“Semuanya telah melewati QC tahap pertama. Beberapa hewan ada yang memang membutuhkan perhatian khusus supaya tetap sesuai dengan kriterianya hingga tiba hari penyembelihan," imbuhnya.

Dengan demikian, menurut dia, saat ini tugas para peternak adalah menjaga hewan-hewan ini tetap sehat, bersih, dan makin meningkat bobotnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Prabowo mengaku Punya Kedekatan Alamiah dengan Kiai NU

Prabowo mengaku Punya Kedekatan Alamiah dengan Kiai NU

Nasional
Imigrasi Deportasi 2 WN Korsel Produser Reality Show 'Pick Me Trip in Bali'

Imigrasi Deportasi 2 WN Korsel Produser Reality Show "Pick Me Trip in Bali"

Nasional
Prabowo Berterima Kasih ke PBNU karena Komitmen Dukung Pemerintahan ke Depan

Prabowo Berterima Kasih ke PBNU karena Komitmen Dukung Pemerintahan ke Depan

Nasional
Gus Yahya: Tak Ada Peran yang Lebih Tepat bagi PBNU Selain Bantu Pemerintah

Gus Yahya: Tak Ada Peran yang Lebih Tepat bagi PBNU Selain Bantu Pemerintah

Nasional
Gus Yahya: Ini Halal Bihalal Keluarga, Prabowo-Gibran Anggota Keluarga NU

Gus Yahya: Ini Halal Bihalal Keluarga, Prabowo-Gibran Anggota Keluarga NU

Nasional
Data Penyelidikan SYL Diduga Bocor, KPK Akan Periksa Internal Setelah Febri Diansyah dkk Bersaksi di Sidang

Data Penyelidikan SYL Diduga Bocor, KPK Akan Periksa Internal Setelah Febri Diansyah dkk Bersaksi di Sidang

Nasional
Prabowo Tiba di Acara Halal Bihalal PBNU, Diantar Gibran Masuk Gedung

Prabowo Tiba di Acara Halal Bihalal PBNU, Diantar Gibran Masuk Gedung

Nasional
Gerindra Tegaskan Prabowo Belum Susun Kabinet, Minta Pendukung Tak Bingung

Gerindra Tegaskan Prabowo Belum Susun Kabinet, Minta Pendukung Tak Bingung

Nasional
Hadiri Halal Bihalal PBNU, Gibran Disambut Gus Yahya dan Gus Ipul

Hadiri Halal Bihalal PBNU, Gibran Disambut Gus Yahya dan Gus Ipul

Nasional
Gempa Garut, Tenda Pengungsian Didirikan di Halaman RS Sumedang

Gempa Garut, Tenda Pengungsian Didirikan di Halaman RS Sumedang

Nasional
Anies Diprediksi Bakal Terima Tawaran Nasdem Jadi Cagub DKI jika Tak Ada Panggung Politik Lain

Anies Diprediksi Bakal Terima Tawaran Nasdem Jadi Cagub DKI jika Tak Ada Panggung Politik Lain

Nasional
9 Kabupaten dan 1 Kota  Terdampak Gempa M 6,2 di Garut

9 Kabupaten dan 1 Kota Terdampak Gempa M 6,2 di Garut

Nasional
KPK Sebut Dokter yang Tangani Gus Muhdlor Akui Salah Terbitkan Surat 'Dirawat Sampai Sembuh'

KPK Sebut Dokter yang Tangani Gus Muhdlor Akui Salah Terbitkan Surat "Dirawat Sampai Sembuh"

Nasional
BNPB: Tim Reaksi Cepat Lakukan Pendataan dan Monitoring Usai Gempa di Garut

BNPB: Tim Reaksi Cepat Lakukan Pendataan dan Monitoring Usai Gempa di Garut

Nasional
BNPB: Gempa M 6,2 di Garut Rusak Tempat Ibadah, Sekolah, dan Faskes

BNPB: Gempa M 6,2 di Garut Rusak Tempat Ibadah, Sekolah, dan Faskes

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com