Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Cegah Penyebaran Virus Corona, Dompet Dhuafa Lakukan Berbagai Upaya

Kompas.com - 18/03/2020, 14:39 WIB
Anggara Wikan Prasetya,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.comDompet Dhuafa ikut berpartisipasi mencegah penyebaran virus corona atau corona virus disease (Covid-19) yang menjadi pandemi global.

Salah satu partisipasi Dompet Dhuafa adalah menyiagakan seluruh rumah sakit dan klinik layanan kesehatan di seluruh Indonesia.

"Dompet Dhuafa menyiagakan 30 unit ambulans, 8 rumah sakit, 21 klinik dan layanan kesehatan, serta merujuk ke rumah sakit yang ditunjuk bila ditemukan indikasi Covid-19," kata Ketua Tim Penanganan Covid-19 Yeni Purnamasari dalam keterangan tertulisnya, Rabu (18/3/2020).

Tak hanya itu, ujar Yeni, lembaga non profit ini juga terus melakukan koordinasi dengan Pemerintah Pusat dan Daerah, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BPBD), Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), serta rumah sakit rujukan.

Baca juga: Pemprov Jatim Buka Posko Layanan Informasi Virus Corona 24 Jam di Grahadi

Lebih dari itu, Dompet Dhuafa mulai Minggu (15/3/2020) juga telah meluncurkan aksi Cekal (Cegah Tangkal) Corona dengan menyemprot tempat umum, terutama rumah ibadah semua agama dengan disinfektan.

“Prioritas pertama yang disemprot adalah masjid agar orang bisa shalat Subuh berjamaah,” kata Inisiator, Pembina Yayasan Dompet Dhuafa Republika Parni Hadi.

Ia melanjutkan, penyemprotan juga dilakukan di gereja dan vihara kemudian dilanjutkan di fasilitas transportasi umum, seperti MRT, LRT, serta Transjakarta.

Area publik lain seperti sekolah dan perkantoran pun tak luput dari target untuk disemprot disinfektan.

Baca juga: Susul AS, China Kembangkan 9 Vaksin Potensial untuk Lawan Virus Corona

Sementara itu, Ketua Yayasan Dompet Dhuafa Nasyith Madjidi mengatakan, Dompet Dhuafa hadir melayani masyarakat dengan mengikuti protokol WHO (badan kesehatan dunia).

Pelaksanaan aksi tersebut dilakukan Disaster Management Center (DMC) Dompet Dhuafa dan didukung divisi kesehatan dan para relawan Dompet Dhuafa Volunteer.

Tak lupa, Dompet Dhuafa turut mengedukasi masyarakat untuk mengantisipasi penularan wabah virus corona.

Masyarakat dan lembaha terkait diajak untuk peduli mengantisipasi pendemi corona dan penanganannya.

Baca juga: Tangani Virus Corona, Dompet Dhuafa Siapkan 3 Rumah Sakitnya

“Dompet Dhuafa merespon cepat kasus Covid-19 dengan mendirikan pusat informasi atau Corona Center dengan layanan Call Center Siaga Dompet Dhuafa di nomor 0811 16 17 101,” kata Direktur Eksekutif Dompet Dhuafa Imam Rulyawan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Tanggal 29 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 29 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kejagung: Kadis ESDM Babel Terbitkan RKAB yang Legalkan Penambangan Timah Ilegal

Kejagung: Kadis ESDM Babel Terbitkan RKAB yang Legalkan Penambangan Timah Ilegal

Nasional
Kejagung Tetapkan Kadis ESDM Babel dan 4 Orang Lainnya Tersangka Korupsi Timah

Kejagung Tetapkan Kadis ESDM Babel dan 4 Orang Lainnya Tersangka Korupsi Timah

Nasional
Masuk Bursa Gubernur DKI, Risma Mengaku Takut dan Tak Punya Uang

Masuk Bursa Gubernur DKI, Risma Mengaku Takut dan Tak Punya Uang

Nasional
Sambut PKB dalam Barisan Pendukung Prabowo-Gibran, PAN: Itu CLBK

Sambut PKB dalam Barisan Pendukung Prabowo-Gibran, PAN: Itu CLBK

Nasional
Dewas KPK Minta Keterangan SYL dalam Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron

Dewas KPK Minta Keterangan SYL dalam Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron

Nasional
Soal Jatah Menteri PSI, Sekjen: Kami Tahu Ukuran Baju, Tahu Kapasitas

Soal Jatah Menteri PSI, Sekjen: Kami Tahu Ukuran Baju, Tahu Kapasitas

Nasional
Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25.445 Ton Setara CO2

Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25.445 Ton Setara CO2

Nasional
Menpan-RB Anas Bertemu Wapres Ma’ruf Amin Bahas Penguatan Kelembagaan KNEKS

Menpan-RB Anas Bertemu Wapres Ma’ruf Amin Bahas Penguatan Kelembagaan KNEKS

Nasional
Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Nasional
PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

Nasional
Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan 'Nasib' Cak Imin ke Depan

Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan "Nasib" Cak Imin ke Depan

Nasional
Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Nasional
Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Nasional
Langkah PDI-P Tak Lakukan Pertemuan Politik Usai Pemilu Dinilai Tepat

Langkah PDI-P Tak Lakukan Pertemuan Politik Usai Pemilu Dinilai Tepat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com