Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Jadi Calon Pemimpin Bangsa, Menhan Minta Lulusan SMAN TN Miliki Integritas Pancasilais

Kompas.com - 16/05/2019, 11:51 WIB
Mikhael Gewati

Editor

KOMPAS.com - Menteri Pertahanan (Menhan) Ryamizard Ryacudu meminta para alumni SMA Taruna Nusantara (TN) angkatan XXVII (ke-27) harus menjadi generasi muda Indonesia yang maju dan berkarakter. Generasi yang menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi serta terus berkarya.

“Selain itu, para alumni SMA TN selaku generasi penerus perjuangan juga harus memiliki kekuatan integritas kepribadian Pancasilais, mental kokoh, ulet, tegar, dan pantang menyerah untuk berjuang demi kemajuan bangsa dan negara,” kata Menhan dalam keterangan tertulisnya.

Menhan sendiri mengatakan itu saat menjadi inspektur upacara pada penutupan pendidikan atau prasetya alumni siswa SMA TN angkatan XXVII (ke-27) Tahun Pendidikan 2018/2019, di Balairung SMA Taruna Nusantara, Magelang, Selasa (14/5/2019).

Lebih Lanjut Ryamizard Ryacudu meminta pula para alumni SMA TN harus menyadari fungsinya sebagai generasi penerus, yakni berkewajiban untuk melanjutkan cita-cita Proklamasi 17 agustus 1945 dalam mewujudkan masyarakat adil dan makmur berdasarkan Pancasila.

“Terlebih kalian ini adalah generasi muda Indonesia keturunan pejuang dan patriot-patriot bangsa Indonesia serta pewaris utama kemurnian nIlai-nilai Pancasila,” ujar Menhan

Tak lupa pula dalam sambutannya Menhan menyampaikan selamat kepada para siswa SMA TN angkatan XXVII, yang telah berhasil dengan baik menyelesaikan pendidikan selama tiga tahun.

Menteri Pertahanan (Menhan) Ryamizard Ryacudu saat menjadi inspektur upacara pada penutupan pendidikan atau prasetya alumni siswa SMA Taruna Nusantara angkatan XXVII (ke-27) Tahun Pendidikan 2018/2019, di Balairung SMA Taruna Nusantara, Magelang, Selasa (14/5/2019). Dok. Humas Kementerian Pertahanan Menteri Pertahanan (Menhan) Ryamizard Ryacudu saat menjadi inspektur upacara pada penutupan pendidikan atau prasetya alumni siswa SMA Taruna Nusantara angkatan XXVII (ke-27) Tahun Pendidikan 2018/2019, di Balairung SMA Taruna Nusantara, Magelang, Selasa (14/5/2019).

Dia mengatakan berakhirnya masa pendidikan di SMA TN ini baru awal dan titik tolak dari rangkaian panjang proses pembentukan jati diri generasi muda Indonesia yang sesungguhnya.

“Para alumni SMA TN adalah putra-putri terbaik bangsa yang telah dididik dan dipersiapkan secara sistematis dan terarah, untuk menjadi calon-calon pemimpin bangsa di masa yang akan datang,” ujarnya.

Sebagai informasi, para siswa SMA TN khususnya angkatan XXVII, memiliki beberapa prestasi. Di antaranya berhasil lulus 100 persen dengan perolehan angka ujian nasional yang sempurna dan meraih prestasi pada berbagai lomba di tingkat nasional maupun internasional.

Tak cuma itu, SMA TN juga telah memperoleh penghargaan tertinggi di tingkat nasional sebagai “Sekolah Pendidikan Karakter Bangsa” dan “Sekolah Rujukan Nasional”.

Kemudian meraih Sertifikat ISO 9001-2015 yang menunjukkan bahwa SMA TN sudah terstandarisasi secara internasional.

Menhan berharap, semua prestasi itu dapat menjadi modal dan sumber motivasi yang baik bagi SMA TN, untuk terus meningkatkan diri dalam usianya yang memasuki usia ke-30.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Sadar PTUN Tak Bisa Batalkan Putusan MK, PDI-P: Tapi MPR Punya Sikap untuk Tidak Melantik Prabowo

Sadar PTUN Tak Bisa Batalkan Putusan MK, PDI-P: Tapi MPR Punya Sikap untuk Tidak Melantik Prabowo

Nasional
Surya Paloh Sungkan Minta Jatah Menteri meski Bersahabat dengan Prabowo

Surya Paloh Sungkan Minta Jatah Menteri meski Bersahabat dengan Prabowo

Nasional
Anies Respons Soal Ditawari Jadi Menteri di Kabinet Prabowo atau Tidak

Anies Respons Soal Ditawari Jadi Menteri di Kabinet Prabowo atau Tidak

Nasional
Ajukan Praperadilan Kasus TPPU, Panji Gumilang Minta Rekening dan Asetnya Dikembalikan

Ajukan Praperadilan Kasus TPPU, Panji Gumilang Minta Rekening dan Asetnya Dikembalikan

Nasional
KPU Bantah Tak Serius Ikuti Sidang Sengketa Pileg Usai Disentil Hakim MK: Agenda Kami Padat...

KPU Bantah Tak Serius Ikuti Sidang Sengketa Pileg Usai Disentil Hakim MK: Agenda Kami Padat...

Nasional
Sedih karena SYL Pakai Duit Kementan untuk Keperluan Keluarga, Surya Paloh: Saya Mampu Bayarin kalau Diminta

Sedih karena SYL Pakai Duit Kementan untuk Keperluan Keluarga, Surya Paloh: Saya Mampu Bayarin kalau Diminta

Nasional
Hari Tuna Sedunia, Kementerian KP Siap Dorong Kualitas, Jangkauan, dan Keberlanjutan Komoditas Tuna Indonesia

Hari Tuna Sedunia, Kementerian KP Siap Dorong Kualitas, Jangkauan, dan Keberlanjutan Komoditas Tuna Indonesia

Nasional
Sebut Suaranya Pindah ke PDI-P, PAN Minta Penghitungan Suara Ulang di Dapil Ogan Komering Ilir 6

Sebut Suaranya Pindah ke PDI-P, PAN Minta Penghitungan Suara Ulang di Dapil Ogan Komering Ilir 6

Nasional
Jokowi Teken UU Desa Terbaru, Kades Bisa Menjabat Hingga 16 Tahun

Jokowi Teken UU Desa Terbaru, Kades Bisa Menjabat Hingga 16 Tahun

Nasional
Soal Lebih Baik Nasdem Dalam Pemerintah atau Jadi Oposisi, Ini Jawaban Surya Paloh

Soal Lebih Baik Nasdem Dalam Pemerintah atau Jadi Oposisi, Ini Jawaban Surya Paloh

Nasional
Sentil Pihak yang Terlambat, MK: Kalau di Korea Utara, Ditembak Mati

Sentil Pihak yang Terlambat, MK: Kalau di Korea Utara, Ditembak Mati

Nasional
Giliran Ketua KPU Kena Tegur Hakim MK lantaran Izin Tinggalkan Sidang Sengketa Pileg

Giliran Ketua KPU Kena Tegur Hakim MK lantaran Izin Tinggalkan Sidang Sengketa Pileg

Nasional
Panji Gumilang Gugat Status Tersangka TPPU, Sebut Polisi Tak Penuhi 2 Alat Bukti

Panji Gumilang Gugat Status Tersangka TPPU, Sebut Polisi Tak Penuhi 2 Alat Bukti

Nasional
Sidang Administrasi Selesai, PTUN Minta PDI-P Perbaiki Gugatan terhadap KPU

Sidang Administrasi Selesai, PTUN Minta PDI-P Perbaiki Gugatan terhadap KPU

Nasional
Bamsoet Apresiasi Sikap Koalisi Perubahan Akui Kemenangan Prabowo-Gibran

Bamsoet Apresiasi Sikap Koalisi Perubahan Akui Kemenangan Prabowo-Gibran

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com