Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ganjar Pranowo Tunggu Keputusan Megawati

Kompas.com - 07/09/2017, 12:38 WIB
Estu Suryowati

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kader PDI Perjuangan yang kini menjabat Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, menunggu restu Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri untuk kembali maju dalam Pilkada Jawa Tengah 2018.

Ganjar mengatakan, ia akan mengikuti seluruh proses rekrutmen internal sesuai prosedur yang ditetapkan partai.

Mengenai peluang PDI-P akan kembali mengusungnya, Ganjar tak mau terlalu percaya diri.

Menurut dia, semua kandidat yang mengikuti rekrutmen internal partai memiliki peluang yang sama.

"Saya ikuti saja prosesnya, biar adil. Semua punya peluang sama. Ibu Ketum yang akan menentukan," kata Ganjar kepada Kompas.com, Jakarta, Kamis (7/9/2017).

Baca: Ganjar Pranowo Berpeluang Kembali Diajukan PDI-P Jadi Cagub Jateng

Sebagai petahana, Ganjar dinilai mendapatkan keuntungan. Ketua DPP PDI Perjuangan Hendrawan Supratikno mengatakan, Ganjar Pranowo memiliki keuntungan karena kinerja dan rekam jejaknya sudah terdokumentasi.

"Popularitasnya juga cenderung lebih baik," kata Hendrawan kepada Kompas.com, Rabu (6/9/2017).

Meski demikian, kata Hendrawan, PDI-P tetap menjalankan proses rekrutmen internal harus berjalan adil, agar mekanisme yang dijalankan tidak memberikan disinsentif untuk calon-calon baru.

Saat ini, proses rekrutmen internal masih dalam tahap penjaringan.

Baca: Sudirman Said Berpeluang Dipasangkan dengan Marwan Jafar di Pilgub Jateng

Pada 23 Agustus 2017, DPD PDI-P Jawa Tengah telah mengadakan forum silaturahim dengan lima cagub dan 19 cawagub.

"Setelah dokumen lengkap, dan survei awal dilakukan, DPD akan kirim ke DPP untuk dilakukan psikotes dan wawancara," kata Hendrawan.

Setelah proses di DPP, selanjutnya akan muncul calon-calon indikatif atau calon-calon kuat, yang akan diusulkan kepada Ketua Umum PDI Perjuangan.

"Deadline pendaftaran Desember. Buat apa buru-buru? Partai dengan modal kuat bisa menunggu sampai semua siasat lawan muncul ke permukaan," ujar Hendrawan.

Kompas TV Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo kembali mendaftar sebagai bakal calon Gubernur Jawa Tengah untuk periode 2018-2023.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Zulhas Sebut Kader PAN yang Siap Jadi Menteri, Ada Yandri Susanto dan Eddy Soeparno

Zulhas Sebut Kader PAN yang Siap Jadi Menteri, Ada Yandri Susanto dan Eddy Soeparno

Nasional
Prabowo: Bung Karno Milik Seluruh Rakyat, Ada yang Ngaku-ngaku Seolah Milik Satu Partai

Prabowo: Bung Karno Milik Seluruh Rakyat, Ada yang Ngaku-ngaku Seolah Milik Satu Partai

Nasional
Jelang Munas Golkar, Soksi Nyatakan Dukung Airlangga Jadi Ketum Lagi

Jelang Munas Golkar, Soksi Nyatakan Dukung Airlangga Jadi Ketum Lagi

Nasional
Prabowo: Kalau Tak Mau Kerja Sama, Jangan Ganggu, Kami Mau Kerja...

Prabowo: Kalau Tak Mau Kerja Sama, Jangan Ganggu, Kami Mau Kerja...

Nasional
PAN Doa Dapat Banyak Jatah Menteri, Prabowo: Masuk Itu Barang

PAN Doa Dapat Banyak Jatah Menteri, Prabowo: Masuk Itu Barang

Nasional
KPK Cegah Pengusaha Muhaimin Syarif ke Luar Negeri Terkait Kasus Gubernur Malut

KPK Cegah Pengusaha Muhaimin Syarif ke Luar Negeri Terkait Kasus Gubernur Malut

Nasional
Zulhas: Banyak yang Salah Sangka Prabowo Menang karena Bansos, Keliru...

Zulhas: Banyak yang Salah Sangka Prabowo Menang karena Bansos, Keliru...

Nasional
Seluruh DPW PAN Dorong Zulhas Maju Jadi Ketua Umum Lagi

Seluruh DPW PAN Dorong Zulhas Maju Jadi Ketua Umum Lagi

Nasional
Di Depan Prabowo, Politisi PAN Berdoa Jatah Menteri Lebih Banyak dari Perkiraan

Di Depan Prabowo, Politisi PAN Berdoa Jatah Menteri Lebih Banyak dari Perkiraan

Nasional
Ditjen Imigrasi Periksa 914 WNA, Amankan WN Tanzania dan Uganda karena Diduga Terlibat Prostitusi

Ditjen Imigrasi Periksa 914 WNA, Amankan WN Tanzania dan Uganda karena Diduga Terlibat Prostitusi

Nasional
Disambut Hatta Rajasa, Prabowo Hadiri Rakornas Pilkada PAN

Disambut Hatta Rajasa, Prabowo Hadiri Rakornas Pilkada PAN

Nasional
Tambah Dua Tanker Gas Raksasa, Pertamina International Shipping Jadi Top Tier Pengangkut LPG Asia Tenggara

Tambah Dua Tanker Gas Raksasa, Pertamina International Shipping Jadi Top Tier Pengangkut LPG Asia Tenggara

Nasional
Jaksa KPK Diminta Hadirkan Auditor BPK yang Diduga Terima Suap Terkait Temuan 'Food Estate'

Jaksa KPK Diminta Hadirkan Auditor BPK yang Diduga Terima Suap Terkait Temuan "Food Estate"

Nasional
Kakorlantas Minta Personel Pengamanan WWF di Bali Jaga Etika

Kakorlantas Minta Personel Pengamanan WWF di Bali Jaga Etika

Nasional
KPU Pastikan Verifikasi Data Dukungan Calon Perseorangan Pilkada 2024

KPU Pastikan Verifikasi Data Dukungan Calon Perseorangan Pilkada 2024

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com