Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden SBY dan Keluarga Bakal "Nyoblos" di Cikeas

Kompas.com - 09/04/2014, 08:14 WIB
Sabrina Asril

Penulis


BOGOR, KOMPAS.com - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono bersama keluarga akan menggunakan hak pilihnya dalam pemilu legislatif 2014 di tempat pemungutan suara (TPS) 006, Kecamatan Gunung Putri, Bogor, Rabu (9/4/2014). Mereka dijadwalkan hadir sekitar pukul 10.00 WIB.

Pantauan Kompas.com, TPS 006 didirikan di dalam gedung serba guna bernama Cikeas Function Room. Petugas masih menghitung jumlah surat suara, sehingga pemilih yang datang diminta menunggu giliran untuk dipanggil mencoblos.

Presiden SBY akan mencoblos bersama Ibu Negara Ani Yudhoyono, dan anaknya Edhie Baskoro Yudhoyono, menantu Siti Rubi Aliya Rajasa. Selain itu, adik dari Ibu Ani, yaitu Pramono Edhie Wibowo beserta istri, Kiki Gayatri juga akan datang bersama Presiden.

Presiden SBY di dalam daftar pemilih tetap yang ditempel panitia pemungutan suara (PPS) mendapatkan nomor urut 211 dan Ibu Negara 212. Total jumlah pemilih tetap dalam TPS 006 adalah 358 orang.

Selain keluarga Cikeas, politisi Partai Demokrat Anton Sukartono Suratto serta Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Djoko Suyanto dan istri Ratna Sinar Sari juga akan menggunakan hak pilihnya di TPS yang sama.

Presiden beserta keluarga akan memilih calon anggota legislatif Dewan Perwakilan Rakyat dapil Jawa Barat V, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Jawa Barat, DPRD Kabupaten Bogor, dan Dewan Perwakilan Daerah dapil Jawa Barat.

Di dapil Jabar V, terdapat sejumlah nama caleg Demokrat petahana seperti Max Sopacua, Anton Sukartono Suratto, dan Ignatius Mulyono. Sementara untuk DPD, terdapat dua nama tersohor, yakni mantan Bupati Garut Aceng Fikri dan mantan Menteri Riset dan Teknologi Suharna Surapranata.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jaksa KPK: Surat Tuntutan SYL dkk Setebal 1.576 Halaman

Jaksa KPK: Surat Tuntutan SYL dkk Setebal 1.576 Halaman

Nasional
Zulhas Disebut Akan Dipilih Secara Aklmasi untuk Kembali Pimpin PAN

Zulhas Disebut Akan Dipilih Secara Aklmasi untuk Kembali Pimpin PAN

Nasional
MPR RI Pastikan Amendemen UUD 1945 Tidak Bisa Dilakukan Periode Ini

MPR RI Pastikan Amendemen UUD 1945 Tidak Bisa Dilakukan Periode Ini

Nasional
Pegawai Kemenkominfo yang Kedapatan Main Judi Online Terancam Dipecat

Pegawai Kemenkominfo yang Kedapatan Main Judi Online Terancam Dipecat

Nasional
Menkominfo, Kepala BSSN dan Sejumlan Menteri Lain Dipanggil Jokowi, Bahas Peretasan PDN

Menkominfo, Kepala BSSN dan Sejumlan Menteri Lain Dipanggil Jokowi, Bahas Peretasan PDN

Nasional
Menkominfo dan BSSN Beda Suara soal Pengungkapan Peretas PDN

Menkominfo dan BSSN Beda Suara soal Pengungkapan Peretas PDN

Nasional
Menkominfo Sebut Banyak Instansi Tak 'Back Up' Data PDN Sebab Anggaran

Menkominfo Sebut Banyak Instansi Tak "Back Up" Data PDN Sebab Anggaran

Nasional
PAN Bantah Jokowi Sodorkan Nama Kaesang ke Parpol untuk Maju Pilkada Jakarta

PAN Bantah Jokowi Sodorkan Nama Kaesang ke Parpol untuk Maju Pilkada Jakarta

Nasional
Komisi I DPR Desak Pemerintah Cari Pelaku Peretasan PDN

Komisi I DPR Desak Pemerintah Cari Pelaku Peretasan PDN

Nasional
Wakil Ketua MPR Sebut Prabowo Akan Dilantik sebagai Presiden di Jakarta, Bukan IKN

Wakil Ketua MPR Sebut Prabowo Akan Dilantik sebagai Presiden di Jakarta, Bukan IKN

Nasional
Kerentanan Pertahanan dan Keamanan Siber Nasional yang Tak Dibenahi

Kerentanan Pertahanan dan Keamanan Siber Nasional yang Tak Dibenahi

Nasional
Jokowi Akan Hadiri Sidang Tahunan MPR RI 16 Agustus 2024 di Senayan

Jokowi Akan Hadiri Sidang Tahunan MPR RI 16 Agustus 2024 di Senayan

Nasional
Prabowo Akan Upacara HUT ke-79 RI di IKN Bareng Jokowi

Prabowo Akan Upacara HUT ke-79 RI di IKN Bareng Jokowi

Nasional
Bertemu Jokowi, Pimpinan MPR Laporkan Rencana Amendemen 1945

Bertemu Jokowi, Pimpinan MPR Laporkan Rencana Amendemen 1945

Nasional
Kemkominfo Minta Pelaku Usaha Lapor Jika Terdampak Pemutusan Internet ke Kamboja dan Filipina

Kemkominfo Minta Pelaku Usaha Lapor Jika Terdampak Pemutusan Internet ke Kamboja dan Filipina

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com