Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mantan Sopir Akui Lihat Rudi Bawa Ransel Hitam ke Toko Buah

Kompas.com - 18/02/2014, 14:59 WIB
Dian Maharani

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Asep Toni, mantan sopir Kepala Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) Rudi Rubiandini, mengakui melihat Rudi membawa tas ransel hitam ketika menyambangi toko buah All Fresh di Jakarta. Namun, seusai dari toko buah, Rudi tak lagi menenteng tas ransel ketika memasuki mobil. Hal itu terungkap ketika Asep bersaksi dalam sidang kasus dugaan suap di lingkungan SKK Migas dengan terdakwa Rudi.

Mulanya, Asep mengaku tidak ingat apakah Rudi membawa tas ransel ketika turun dari mobil saat mampir ke toko buah. Kemudian, Jaksa Penuntut Umum Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengingatkan Asep dengan membacakan berita acara pemeriksaan (BAP).

"Dari rumah Pak Rudi langsung menuju toko buah All Fresh. Namun, dekat patung Pancoran, Pak Rudi memerintahkan saya parkir mobil. Pak Rudi turun langsung bawa ransel hitam. Pak Rudi berkata, tunggu sebentar. Pak Rudi kemudian kembali masuk ke mobil tanpa membawa ransel tersebut," ujar jaksa membacakan (BAP) Asep.

"Apa benar keterangan saudara ini?" tanya jaksa.

"Ya," jawab Asep singkat.

Asep menjelaskan, ia hendak mengantar Rudi ke Bandung, Jawa Barat. Saat itu tengah bulan puasa atau mendekati hari raya Idul Fitri. Namun, Asep mengaku tak tahu apa yang dilakukan Rudi di toko buah tersebut.

"Saya tidak memperhatikan. Saya bersihkan kaca mobil, bersihkan dashboard," terang Asep yang masih memiliki hubungan saudara dengan Rudi.

Pengakuan Asep ini dapat mengungkapkan pemberian tas ransel berisi uang dari Rudi kepada anggota Komisi VII DPR RI, Tri Yulianto. Dalam dakwaan yang disusun Jaksa Penuntut Umum (JPU) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), nama Tri disebut menerima uang 200.000 dollar AS dari Rudi di toko buah All Fresh pada 26 Juli 2013. Uang itu disebut untuk Ketua Komisi VII DPR Sutan Bathoegana. Rudi pun mengaku pernah memberikan uang THR melalui Tri.

Rudi mengatakan sejak awal menjabat di SKK Migas sudah mendapat informasi bahwa anggota Komisi VII kerap meminta THR pada SKK Migas. Ketika bersaksi di persidangan, Tri mengaku bertemu Rudi di toko buah All Fresh sebelum Lebaran. Namun, ia membantah menerima uang THR dari Rudi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

BPIP: Kristianie Paskibraka Terbaik Maluku Dicoret karena Tak Lolos Syarat Kesehatan

BPIP: Kristianie Paskibraka Terbaik Maluku Dicoret karena Tak Lolos Syarat Kesehatan

Nasional
Sekjen Tegaskan Anies Tetap Harus Ikuti Aturan Main meski Didukung PKB Jakarta Jadi Cagub

Sekjen Tegaskan Anies Tetap Harus Ikuti Aturan Main meski Didukung PKB Jakarta Jadi Cagub

Nasional
PKB Tak Resisten Jika Anies dan Kaesang Bersatu di Pilkada Jakarta

PKB Tak Resisten Jika Anies dan Kaesang Bersatu di Pilkada Jakarta

Nasional
Ditanya Soal Berpasangan dengan Kaesang, Anies: Lebih Penting Bahas Kampung Bayam

Ditanya Soal Berpasangan dengan Kaesang, Anies: Lebih Penting Bahas Kampung Bayam

Nasional
Ashabul Kahfi dan Arteria Dahlan Lakukan Klarifikasi Terkait Isu Penangkapan oleh Askar Saudi

Ashabul Kahfi dan Arteria Dahlan Lakukan Klarifikasi Terkait Isu Penangkapan oleh Askar Saudi

Nasional
Timwas Haji DPR Ingin Imigrasi Perketat Pengawasan untuk Cegah Visa Haji Ilegal

Timwas Haji DPR Ingin Imigrasi Perketat Pengawasan untuk Cegah Visa Haji Ilegal

Nasional
Selain Faktor Kemanusian, Fahira Idris Sebut Pancasila Jadi Dasar Dukungan Indonesia untuk Palestina

Selain Faktor Kemanusian, Fahira Idris Sebut Pancasila Jadi Dasar Dukungan Indonesia untuk Palestina

Nasional
Kritik Pengalihan Tambahan Kuota Haji Reguler ke ONH Plus, Timwas Haji DPR: Apa Dasar Hukumnya?

Kritik Pengalihan Tambahan Kuota Haji Reguler ke ONH Plus, Timwas Haji DPR: Apa Dasar Hukumnya?

Nasional
Pelaku Judi 'Online' Dinilai Bisa Aji Mumpung jika Dapat Bansos

Pelaku Judi "Online" Dinilai Bisa Aji Mumpung jika Dapat Bansos

Nasional
Kemenag: Pemberangkatan Selesai, 553 Kloter Jemaah Haji Indonesia Tiba di Arafah

Kemenag: Pemberangkatan Selesai, 553 Kloter Jemaah Haji Indonesia Tiba di Arafah

Nasional
Pengamat Sebut Wacana Anies-Kaesang Hanya 'Gimmick' PSI, Risikonya Besar

Pengamat Sebut Wacana Anies-Kaesang Hanya "Gimmick" PSI, Risikonya Besar

Nasional
Jelang Idul Adha 2024, Pertamina Patra Niaga Sigap Tambah Solar dan LPG 3 Kg

Jelang Idul Adha 2024, Pertamina Patra Niaga Sigap Tambah Solar dan LPG 3 Kg

Nasional
Hindari Sanksi Berat dari Pemerintah Arab Saudi, Komisi VIII Minta Jemaah Haji Nonvisa Haji Segera Pulang

Hindari Sanksi Berat dari Pemerintah Arab Saudi, Komisi VIII Minta Jemaah Haji Nonvisa Haji Segera Pulang

Nasional
LIVE STREAMING: Jemaah Haji Indonesia Mulai Prosesi Wukuf di Arafah Hari Ini

LIVE STREAMING: Jemaah Haji Indonesia Mulai Prosesi Wukuf di Arafah Hari Ini

Nasional
Jumlah Jemaah Haji Indonesia Wafat Capai 121 Orang per Hari Ini

Jumlah Jemaah Haji Indonesia Wafat Capai 121 Orang per Hari Ini

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com