Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Korlantas Polri Prediksi 1 Januari Puncak Arus Balik Natal dan Tahun Baru

Kompas.com - 26/12/2023, 19:19 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri memprediksi, puncak arus balik liburan Natal dan Tahun Baru 2024 akan terjadi pada Senin (1/1/2024).

Kepala Korlantas (Kakorlantas) Polri Inspektur Jenderal Aan Suhanan mengatakan, tanggal 1 Januari mendatang merupakan puncak arus balik kedua setelah hari ini, Selasa (26/12/2023).

“Untuk tanggal 1 Januari 2024 ini juga akan menjadi puncak arus balik, VC (volume capacity) ratio-nya cukup besar. Kami harus melakukan one way dari KM 188, atau dari Tol Kalikangkung KM 414 one way, dimulai pukul 14.00 WIB. Hal ini bersifat situasional,” kata Aan dalam keterangan tertulis, Selasa.

Baca juga: Terminal Bekasi Siapkan 50 Bus Cadangan Antisipasi Lonjakan Penumpang Natal dan Tahun Baru 2024

Aan menyebutkan, puncak arus balik kedua akan dimulai pada Sabtu (30/12/2023).

“Sehingga kami akan menyiapkan rekayasa lalu lintas,” ujar Aan.

Pada puncak arus balik pertama, hari ini, Korlantas Polri telah memberlakukan rekayasa lalu lintas bagi kendaraan yang mengarah ke Jakarta mulai pukul 14.00 WIB.

Kepala Bagian Operasi (Kabag Ops) Korlantas Polri Komisaris Besar Edy Djunaedi mengatakan, rekayasa lalu lintas diberlakukan untuk mengantisipasi puncak arus balik libur Natal 2023.

Baca juga: Update Arus Balik Natal 2023, Ada Rekayasa Lalu Lintas di Tol Cipali

“(Prediksi) puncak balik pertama hari ini,” kata Djunaedi dalam keterangan tertulis, Selasa.

Rencananya, rekayasa lalu lintas dimulai pukul 14.00 hingga 24.00 WIB. Berikut rinciannya:

  1. Akan dilakukan rekayasa lalu lintas one way dari KM 188 Gerbang Tol (GT) Palimanan sampai dengan KM 72 GT Cikampek Utama
  2. Dilanjutkan rekayasa lalu lintas contraflow menggunakan 2 lajur dari KM 72 sampai dengan KM 47
  3. Dari KM 47 sampai dengan KM 36 menggunakan rekayasa lalu lintas contraflow 1 lajur
  4. Kendaraan dari Bandung yang akan menuju ke Cirebon melewati Tol Cisumdawu akan dikeluarkan di Exit ujung Jaya Majalengka-Cirebon-Palimanan 3
  5. Kendaraan yang berada pada jalur one way arah balik bisa keluar melalui gate interchange:
  • Sumber Jaya
  • Kertajati
  • Cisumdawu
  • Cikedung
  • Subang
  • Kalijati
  • Cikopo
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Usul Prabowo Tambah Kementerian Diharap Tak Jadi Ajang 'Sapi Perah'

Usul Prabowo Tambah Kementerian Diharap Tak Jadi Ajang "Sapi Perah"

Nasional
Ganjar Deklarasi Jadi Oposisi, Budiman Sudjatmiko: Kalau Individu Bukan Oposisi, tapi Kritikus

Ganjar Deklarasi Jadi Oposisi, Budiman Sudjatmiko: Kalau Individu Bukan Oposisi, tapi Kritikus

Nasional
Telat Sidang, Hakim MK Kelakar Habis 'Maksiat': Makan, Istirahat, Sholat

Telat Sidang, Hakim MK Kelakar Habis "Maksiat": Makan, Istirahat, Sholat

Nasional
Ditanya Kans Anies-Ahok Duet di Pilkada DKI, Ganjar: Daftar Dulu Saja

Ditanya Kans Anies-Ahok Duet di Pilkada DKI, Ganjar: Daftar Dulu Saja

Nasional
Ke Ribuan Perwira Siswa, Sekjen Kemenhan Bahas Rekonsiliasi dan Tampilkan Foto Prabowo-Gibran

Ke Ribuan Perwira Siswa, Sekjen Kemenhan Bahas Rekonsiliasi dan Tampilkan Foto Prabowo-Gibran

Nasional
Resmikan Tambak BINS, Jokowi: Ini Langkah Tepat Jawab Permintaan Ikan Nila yang Tinggi

Resmikan Tambak BINS, Jokowi: Ini Langkah Tepat Jawab Permintaan Ikan Nila yang Tinggi

Nasional
Terus Berpolitik, Ganjar Akan Bantu Kader PDI-P yang Ingin Maju Pilkada

Terus Berpolitik, Ganjar Akan Bantu Kader PDI-P yang Ingin Maju Pilkada

Nasional
Kentalnya Aroma Politik di Balik Wacana Penambahan Kementerian di Kabinet Prabowo-Gibran

Kentalnya Aroma Politik di Balik Wacana Penambahan Kementerian di Kabinet Prabowo-Gibran

Nasional
Pejabat Kementan Patungan untuk Gaji Pembantu SYL di Makassar Rp 35 Juta

Pejabat Kementan Patungan untuk Gaji Pembantu SYL di Makassar Rp 35 Juta

Nasional
Panglima TNI Perintahkan Pengamanan Pilkada Harus Serius karena Ancaman dan Risiko Lebih Besar

Panglima TNI Perintahkan Pengamanan Pilkada Harus Serius karena Ancaman dan Risiko Lebih Besar

Nasional
Hari Pertama Penyerahan Dukungan, Mayoritas Provinsi Nihil Cagub Independen

Hari Pertama Penyerahan Dukungan, Mayoritas Provinsi Nihil Cagub Independen

Nasional
Hakim MK Sebut Sirekap Bikin Kacau Penghitungan Suara, Minta KPU Perbaiki

Hakim MK Sebut Sirekap Bikin Kacau Penghitungan Suara, Minta KPU Perbaiki

Nasional
Hakim PN Jaksel Tolak Praperadilan Karutan KPK, Status Tersangka Pungli Tetap Sah

Hakim PN Jaksel Tolak Praperadilan Karutan KPK, Status Tersangka Pungli Tetap Sah

Nasional
PAN Cabut Gugatan soal PPP Dapat Suara 'Gaib' di Bengkulu

PAN Cabut Gugatan soal PPP Dapat Suara "Gaib" di Bengkulu

Nasional
Salinan Putusan Cerai Ria Ricis Beredar di Medsos, KIP: Merupakan Informasi Terbuka

Salinan Putusan Cerai Ria Ricis Beredar di Medsos, KIP: Merupakan Informasi Terbuka

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com