Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Perintahkan Menpora Jajaki Peluang Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U17 dan U20 pada 2025

Kompas.com - 04/12/2023, 14:52 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta kepada Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo untuk menjajaki peluang Indonesia menjadi tuan rumah pada piala dunia U20 pada 2025.

Selain itu, Jokowi juga meminta Menpora melakukan penjajakan menjadi tuan rumah U17 lagi pada 2025-2029.

"Saya telah memerintahkan kepada PSSI (Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia) dan Kemenpora (Kementerian Pemuda dan Olahraga) untuk menjajaki penyelenggaraan Piala Dunia U20 di tahun 2025 dan U17 untuk tahun 2025," ujar Jokowi di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Senin (4/12/2023).

"Dan (meminta melakukan) bidding bersama-sama dengan Singapura. Saya yakin Indonesia dan Singapura akan dapat menjadi tuan rumah yang baik untuk kedua turnamen yang tadi saya sampaikan yaitu U17 dan U20," katanya lagi.

Baca juga: Puji Kinerja Kementerian PUPR, Jokowi: Bagus, Paling Mendahului dalam Realisasi Anggaran

Jokowi pun mengungkapkan alasannya meminta agar Indonesia mengupayakan posisi tuan rumah U20.

Yakni setelah pelaksanaan piala dunia U-17 berlangsung sukses maka Indonesia punya keyakinan bisa menggelar piala dunia dengan lebih baik.

"Alhamdulillah, pada 2 desember 2023, yang lalu telah selesai dilaksanakan World Cup U17. Telah sukses dan penyelenggaraannya sangat baik dan ini diapresiasi oleh FIFA sebagai salah satu penyelenggaraan terbaik," ujar Jokowi.

"Pencapaian ini merupakan kebanggaan bagi seluruh rakyat indonesia dan juga berdampak positif bagi persepsi citra indonesia di mata dunia dan juga mendorong pertumbuhan ekonomi dan pariwisata bagi negara kita," katanya lagi.

Baca juga: Timnas U17 Indonesia Pulang ke Jakarta, Disiapkan untuk Tim U20

Lebih lanjut, Jokowi meminta agar tim nasional Indonesia semakin banyak mengikuti kompetisi.

Dengan begitu, menurutnya, dapat meningkat peringkat Timnas Indonesia di kancah dunia.

"Semuanya kan perlu proses. Tidak bisa instan kemudian jadi nanti juara. Saya kira yang paling baik semakin banyak mengikuti kompetisi, peringkat dunia akan semakin baik untuk U17 dan U20 kita," kata Jokowi.

"Sehingga ini akan membangun masa depan sepak bola indonesia, bukan sekarang. Tapi sekali lagi, semakin banyak kita mengikuti kompetisi akan semakin baik," ujarnya lagi.

Baca juga: Pemain Timnas U17 Indonesia Punya Potensi Main di Piala Dunia U20 2025

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Soal Kekerasan di STIP, Menko Muhadjir: Itu Tanggung Jawab Institusi

Soal Kekerasan di STIP, Menko Muhadjir: Itu Tanggung Jawab Institusi

Nasional
Pertamina Goes To Campus 2024 Dibuka, Lokasi Pertama di ITB

Pertamina Goes To Campus 2024 Dibuka, Lokasi Pertama di ITB

Nasional
Demokrat Sudah Beri Rekomendasi Khofifah-Emil Dardak Maju Pilkada Jawa Timur

Demokrat Sudah Beri Rekomendasi Khofifah-Emil Dardak Maju Pilkada Jawa Timur

Nasional
14 Negara Disebut Akan Ambil Bagian dalam Super Garuda Shield 2024

14 Negara Disebut Akan Ambil Bagian dalam Super Garuda Shield 2024

Nasional
Khofifah Ingin Duet dengan Emil Dardak, Gerindra: Kami Akan Komunikasi dengan Partai KIM

Khofifah Ingin Duet dengan Emil Dardak, Gerindra: Kami Akan Komunikasi dengan Partai KIM

Nasional
Wamenkeu Sebut Pemilu 2024 Berkontribusi Besar Dorong Pertumbuhan Ekonomi

Wamenkeu Sebut Pemilu 2024 Berkontribusi Besar Dorong Pertumbuhan Ekonomi

Nasional
Mensos Risma Janjikan 3 Hal kepada Warga Kabupaten Sumba Timur

Mensos Risma Janjikan 3 Hal kepada Warga Kabupaten Sumba Timur

Nasional
SYL Renovasi Rumah Pribadi, tapi Laporannya Rumah Dinas Menteri

SYL Renovasi Rumah Pribadi, tapi Laporannya Rumah Dinas Menteri

Nasional
Jaksa KPK Sebut Nilai Total Gratifikasi dan TPPU Gazalba Saleh Capai Rp 62,8 M

Jaksa KPK Sebut Nilai Total Gratifikasi dan TPPU Gazalba Saleh Capai Rp 62,8 M

Nasional
Ratas Evaluasi Mudik, Jokowi Minta 'Rest Area' Diperbanyak

Ratas Evaluasi Mudik, Jokowi Minta "Rest Area" Diperbanyak

Nasional
Dugaan TPPU Hakim Gazalba Saleh: Beli Alphard, Kredit Rumah Bareng Wadir RSUD di Jakarta

Dugaan TPPU Hakim Gazalba Saleh: Beli Alphard, Kredit Rumah Bareng Wadir RSUD di Jakarta

Nasional
Anggota Bawaslu Intan Jaya Mengaku Disandera KKB Jelang Pemilu, Tebus Ratusan Juta Rupiah agar Bebas

Anggota Bawaslu Intan Jaya Mengaku Disandera KKB Jelang Pemilu, Tebus Ratusan Juta Rupiah agar Bebas

Nasional
Dalam Sidang MK, KPU Ungkap Kontak Senjata TNI-OPM Jelang Hitung Suara, Satu Warga Sipil Tewas

Dalam Sidang MK, KPU Ungkap Kontak Senjata TNI-OPM Jelang Hitung Suara, Satu Warga Sipil Tewas

Nasional
Sinyal Kuat Eko Patrio Bakal Jadi Menteri Prabowo

Sinyal Kuat Eko Patrio Bakal Jadi Menteri Prabowo

Nasional
Yakin 'Presidential Club' Sudah Didengar Megawati, Gerindra: PDI-P Tidak Keberatan

Yakin "Presidential Club" Sudah Didengar Megawati, Gerindra: PDI-P Tidak Keberatan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com