Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 28/09/2023, 22:02 WIB
Syakirun Ni'am,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mendoakan Prabowo Subianto yang saat ini menjadi bakal calon presiden (capres) bisa sukses dalam menghadapi Pemilu 2024. 

Doa itu Luhut kemukakan saat memberikan sambutan dalam peringatan ulang tahunnya yang ke-76.

Acara itu dihadiri sejumlah politisi hingga pengusaha ternama, Kamis (28/9/2023).

“Pada Pak Prabowo, yang sekarang sedang bersiap-siap run untuk jadi presiden, kita doakan semoga bisa sukses dalam perjalanan hidupnya,” kata Luhut di ballroom Sopo Del Tower, Mega Kuningan, Jakarta Selatan.

Baca juga: Prabowo Mengaku Dijuluki Tom and Jerry Saat Bersama Luhut

Luhut mengungkapkan, peringatan acara ulang tahunnya dinisiasi oleh Wakil Ketua Dewan Pakar DPP Partai Nasdem, Peter F. Gontha.

Ia mengaku terkejut ketika mendapati sejumlah mantan petinggi negara menghadiri acara ulang tahunnya yang ke-76.

Mereka di antaranya Presiden keenam RI, Susilo bambang Yudhoyono, mantan Wakil Presiden, Jusuf Kalla, serta menteri era Presiden Gus Dur, Rizal Ramli.

“Saya lebih kaget lagi Pak SBY juga diundang, baru saya tahu tadi. Jadi mohon maaf kalau ada penerimaan yang kurang ini,” ujar Luhut.


Ia mengaku bahagia karena banyak orang yang telah berkontribusi di hidupnya.

Purnawairawan jenderal TNI itu bahkan takut membaca buku berisi testimoni sejumlah tokoh mulai Presiden Joko Widodo, SBY, JK, Rocky Gerung, sampai Yenny Wahid yang dikoordinasikan dan dikumpulkan oleh Peter.

Baca juga: Sepakat dengan Prabowo soal Luhut, SBY: Kalau Dikasih Kerjaan Tuntas

“Pada semua teman sekali lagi terimakasih dari lubuk hati yang terdalam, saya membaca ini tadi takut meneteskan air mata,” ujar Luhut.

“Saya sangat beruntung dan diberkati oleh cinta, dukungan, dan kehadiran keluarga serta Bapak Ibu sekalian dalam hidup saya,” kata Luhut.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Hari Kedua Kampanye di Merauke, Ganjar Hadiri Rapat Tertutup Bareng Tim Pemenangan dan Caleg

Hari Kedua Kampanye di Merauke, Ganjar Hadiri Rapat Tertutup Bareng Tim Pemenangan dan Caleg

Nasional
Wapres Sebut Pekerja Migran Ilegal Tak Lagi Kena Hukum Cambuk di Malaysia

Wapres Sebut Pekerja Migran Ilegal Tak Lagi Kena Hukum Cambuk di Malaysia

Nasional
Momen Ganjar 'Permisi' ke Bawaslu karena Janji Bangun Puskesmas untuk Warga Desa di Merauke

Momen Ganjar "Permisi" ke Bawaslu karena Janji Bangun Puskesmas untuk Warga Desa di Merauke

Nasional
Serba-serbi Hari Pertama Kampanye Ganjar di Merauke, Papua

Serba-serbi Hari Pertama Kampanye Ganjar di Merauke, Papua

Nasional
Polemik Pemilu 2024 di Hong Kong-Makau: Kendala Izin Beijing dan Pertaruhan Suara Diaspora

Polemik Pemilu 2024 di Hong Kong-Makau: Kendala Izin Beijing dan Pertaruhan Suara Diaspora

Nasional
Data Pemilih Diduga Bocor Akibat Website KPU Diretas, KPU: Lagi Dicek

Data Pemilih Diduga Bocor Akibat Website KPU Diretas, KPU: Lagi Dicek

Nasional
Kampanye Pertama di Merauke dan Sabang, Ganjar: Yang Pinggir Mesti Diprioritaskan

Kampanye Pertama di Merauke dan Sabang, Ganjar: Yang Pinggir Mesti Diprioritaskan

Nasional
Anies Lanjutkan Hari Kedua Kampanye di Bandung

Anies Lanjutkan Hari Kedua Kampanye di Bandung

Nasional
Bertemu Anwar Ibrahim, Ma'ruf Amin Minta Perlindungan bagi Pekerja Migran Ditingkatkan

Bertemu Anwar Ibrahim, Ma'ruf Amin Minta Perlindungan bagi Pekerja Migran Ditingkatkan

Nasional
Prabowo-Gibran Tak Langsung Kampanye di Hari Pertama, Rosan: Itu Strategi

Prabowo-Gibran Tak Langsung Kampanye di Hari Pertama, Rosan: Itu Strategi

Nasional
KPU: Surat Suara Pilpres dan Pileg 2024 Luar Negeri Sudah 100 Persen Tersedia

KPU: Surat Suara Pilpres dan Pileg 2024 Luar Negeri Sudah 100 Persen Tersedia

Nasional
KPK Tahan Tersangka Baru Penyuap Eks Wali Kota Bandung Yana Mulyana

KPK Tahan Tersangka Baru Penyuap Eks Wali Kota Bandung Yana Mulyana

Nasional
Siang Ini, Jokowi Dikabarkan Lantik Maruli Simanjuntak sebagai KSAD

Siang Ini, Jokowi Dikabarkan Lantik Maruli Simanjuntak sebagai KSAD

Nasional
[POPULER NASIONAL] Kasus Korupsi di Kementan Sempat Mangkrak 3 Tahun | Megawati Merasa Tak Dihormati

[POPULER NASIONAL] Kasus Korupsi di Kementan Sempat Mangkrak 3 Tahun | Megawati Merasa Tak Dihormati

Nasional
Serba-serbi Hari Pertama Kampanye Anies-Muhaimin, Prabowo-Gibran, dan Ganjar-Mahfud

Serba-serbi Hari Pertama Kampanye Anies-Muhaimin, Prabowo-Gibran, dan Ganjar-Mahfud

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com