Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arsjad Rasjid Sebut Struktur TPN Ganjar Bakal Diumumkan Pekan Depan

Kompas.com - 27/09/2023, 19:56 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Bagus Santosa

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo, Arsjad Rasjid mengungkapkan, struktur TPN akan diumumkan kepada publik pada pekan depan.

"Soal struktur itu sendiri, saya katakan nanti, daripada itu lebih baik nanti kita akan umumkan, makanya kita bilang, minggu ini akhir sudah selesai semuanya. Mungkin minggu depan secara publik kita akan announce ya secara publik," kata Arsjad dalam konferensi pers usai rapat TPN di Gedung High End, Jakarta Pusat, Rabu (27/9/2023).

Dia menambahkan, nama-nama yang bakal mengisi struktur TPN sudah ditentukan. Mereka merupakan representasi dari seluruh wilayah di Indonesia. Namun, dia tidak membocorkannya.

"Kita lagi memastikan saja gitu formatting yang ada dan supaya memastikan tadi ini harus memang representasi dari Nusantara, dari Indonesia," ujar dia.

Baca juga: Mahfud Minta Polri Antisipasi Gangguan Distribusi Logistik Pemilu 2024

Lebih lanjut, Arsjad menyampaikan pesan Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri yang turut memberikan arahan dalam rapat hari ini.

Megawati, kata dia, meminta agar TPN bekerja lebih cepat dan turun ke masyarakat.

"Jalan, jalan, jalan. Turun ke daerah dan jalan. Jadi, bukan (bekerja) tempatnya di kantor, tapi di jalan," kata Arsjad menirukan Megawati.

Ia menambahkan, kerja-kerja partai politik pengusung Ganjar juga terus dilakukan. Contohnya dengan melakukan komunikasi inklusif antar partai politik pengusung sebagai salah satu wujud kerja gotong royong pemenangan Ganjar.

"Jadi kalau bicara intinya tadi adalah lebih memperkuat dan membahas strategi ke depan dengan tim yang ada. Jadi mungkin itu yang bisa saya sampaikan," ujar dia.

Baca juga: Kabaharkam dan Dankor Brimob Pimpin Operasi Mantap Brata untuk Amankan Pemilu 2024

Sebagai informasi, sejauh ini tokoh-tokoh yang sudah mengisi posisi di TPN adalah Arsjad Rasjid, Mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa, Mantan Wakapolri Komjen Pol (Purn) Gatot Eddy Pramono.

Kemudian ada pula Ketua Harian Perindo Muhammad Zainul Majdi atau Tuan Guru Bajang (TGB) dan Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Angela Tanoesoedibjo yang juga menjabat Wakil Ketua TPN.

Adapun Ganjar didukung oleh empat partai, yaitu PDI-P, Partai Persatuan Pembangunan, Partai Hanura dan Partai Perindo.

Meski sudah menetapkan tim pemenangan, koalisi ini belum menentukan bakal calon wakil presiden (bacawapres) yang akan mendampingi Ganjar pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com