Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Megawati Curhat soal Salam Merdeka: Saya seperti Ditertawakan

Kompas.com - 23/08/2023, 09:48 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri curhat soal dirinya yang mencoba memopulerkan pekik salam merdeka kepada bangsa Indonesia.

Meski salam itu dirasa mulai populer, Megawati merasa apa yang dilakukannya itu dianggap bahan tertawaan bagi sebagian orang.

"Seperti sekarang untuk saya memopulerkan, yang tadi diteriakkan kita bersama-sama. Alhamdulilah sudah mulai populer, (tapi) saya seperti diketawakan," kata Megawati di hadapan relawan Ganjar Pranowo di Yogyakarta, Selasa (22/8/2023).

Baca juga: Megawati Sebut Salam Merdeka Dilakukan dengan Tangan Mengepal, Bukan Terbuka

Megawati kemudian menjelaskan bahwa salam merdeka itu sudah dipopulerkannya sejak masa PDI-P masih bernama Partai Demokrasi Indonesia (PDI) di era Orde Baru.

Namun, saat itu, Megawati pun mengaku salam merdeka yang dipopulerkannya sudah banyak menjadi bahan perbincangan.

"Lah, katanya. Wong sudah merdeka, teriak-teriak merdeka," cerita Megawati.

Presiden kelima RI ini menjelaskan alasannya memekikkan salam merdeka dengan lantang dan tak henti.

Baca juga: Kata Sekjen PDI-P soal Anies Ajak Pekikkan Salam Merdeka dengan Tangan Terbuka

Menurut dia, ini karena ia teringat para pejuang kemerdekaan yang kerap bertemu ayahnya, Presiden Pertama RI sekaligus Proklamator Kemerdekaan, Soekarno atau Bung Karno.

Kata para pejuang itu, yang saat ini diperlukan bukan lagi mati, melainkan mengisi kemerdekaan. Maka, salam merdeka harus terus digaungkan.

"Banyak para pejuang karena masih ada, ketika bapak saya masih presiden, saya bertemu, menimba mereka (pejuang) lakukan. 'Kenapa sih, kok setiap ketemu, (ucapkan salam) merdeka atau mati? Lah saya nanya, lah sekarang kan sudah enggak perlu mati lagi, itu saya tanya sama om-om (pejuang) saya itu. 'Lah iya, sekarang sudah enggak perlu mati, kita musti, merdeka, merdeka, merdeka," beber Megawati.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pertamina Renjana Cita Srikandi, Wujud Komitmen Majukan Perempuan Indonesia

Pertamina Renjana Cita Srikandi, Wujud Komitmen Majukan Perempuan Indonesia

Nasional
Pilkada Jakarta Punya Daya Tarik Politik Setara Pilpres, Pengamat: Itu Sebabnya Anies Tertarik

Pilkada Jakarta Punya Daya Tarik Politik Setara Pilpres, Pengamat: Itu Sebabnya Anies Tertarik

Nasional
Pejabat Kementan Sempat Tolak Permintaan Rp 450 Juta dan iPhone untuk SYL

Pejabat Kementan Sempat Tolak Permintaan Rp 450 Juta dan iPhone untuk SYL

Nasional
Hadiri WWF 2024, Puan Tegaskan Komitmen Parlemen Dunia dalam Entaskan Persoalan Air

Hadiri WWF 2024, Puan Tegaskan Komitmen Parlemen Dunia dalam Entaskan Persoalan Air

Nasional
Helikopter Presiden Iran Ebrahim Raisi Jatuh, Pemerintah RI Ucapkan Keprihatinan

Helikopter Presiden Iran Ebrahim Raisi Jatuh, Pemerintah RI Ucapkan Keprihatinan

Nasional
Mulai Safari Kebangsaan, Tiga Pimpinan MPR Temui Try Sutrisno

Mulai Safari Kebangsaan, Tiga Pimpinan MPR Temui Try Sutrisno

Nasional
Memulihkan Demokrasi yang Sakit

Memulihkan Demokrasi yang Sakit

Nasional
Jokowi Wanti-wanti Kekurangan Air Perlambat Pertumbuhan Ekonomi hingga 6 Persen

Jokowi Wanti-wanti Kekurangan Air Perlambat Pertumbuhan Ekonomi hingga 6 Persen

Nasional
Keberhasilan Pertamina Kelola Blok Migas Raksasa, Simbol Kebangkitan untuk Kedaulatan Energi Nasional

Keberhasilan Pertamina Kelola Blok Migas Raksasa, Simbol Kebangkitan untuk Kedaulatan Energi Nasional

Nasional
Momen Jokowi Sambut Para Pemimpin Delegasi di KTT World Water Forum

Momen Jokowi Sambut Para Pemimpin Delegasi di KTT World Water Forum

Nasional
Buka WWF Ke-10 di Bali, Jokowi Singgung 500 Juta Petani Kecil Rentan Kekeringan

Buka WWF Ke-10 di Bali, Jokowi Singgung 500 Juta Petani Kecil Rentan Kekeringan

Nasional
Klarifikasi Harta, KPK Panggil Eks Kepala Kantor Bea Cukai Purwakarta

Klarifikasi Harta, KPK Panggil Eks Kepala Kantor Bea Cukai Purwakarta

Nasional
Kematian Janggal Lettu Eko, Keluarga Surati Panglima TNI hingga Jokowi, Minta Otopsi dan Penyelidikan

Kematian Janggal Lettu Eko, Keluarga Surati Panglima TNI hingga Jokowi, Minta Otopsi dan Penyelidikan

Nasional
Presiden Joko Widodo Perkenalkan Presiden Terpilih Prabowo Subianto di Hadapan Tamu Internasional WWF Ke-10

Presiden Joko Widodo Perkenalkan Presiden Terpilih Prabowo Subianto di Hadapan Tamu Internasional WWF Ke-10

Nasional
Hadiri Makan Malam WWF Ke-10, Puan Disambut Hangat Jokowi sebagai Penyelenggara

Hadiri Makan Malam WWF Ke-10, Puan Disambut Hangat Jokowi sebagai Penyelenggara

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com