Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menpora Sebut Hasil Pemeriksaan FIFA Terkait JIS Minggu Depan Keluar

Kompas.com - 29/07/2023, 21:06 WIB
Tatang Guritno,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo mengatakan, hasil pemeriksaan FIFA atas sejumlah stadion sepak bola untuk penyelenggaraan Piala Dunia U17, termasuk Jakarta International Stasium (JIS), bakal dibahas pekan depan.

Ia mengungkapkan, pembahasan masih menunggu FIFA menyelesaikan inspeksi ke sejumlah venue.

“Tadi, kata Pak Ketum PSSI (Erick Thohir) harusnya (hasil inspeksi FIFA selesai) by the end of the week,” kata Dito Ariotedjo di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (29/7/2023) malam.

Dito mengatakan, pekan depan mestinya pemerintah sudah bisa mengumumkan stadion mana saja berstandar FIFA yang bakal dipakai untuk Piala Dunia U17.

“Minggu depan, itu bisa menjadi pembahasan final dan resmi mana-mana saja venue yang akhirnya kita gunakan untuk U17 yang sudah berstandar FIFA,” ujarnya.

Baca juga: Pemprov DKI Sebut Pengelolaan Rumput JIS Tetap Dilakukan Jakpro Usai Diganti PUPR

Di sisi lain, Dito mengaku belum mendapatkan laporan soal kondisi rumput JIS apakah memenuhi standar FIFA atau tidak.

Terkait rumput di JIS beberapa waktu lalu memang sempat menjadi perhatian publik karena Erick Thohir menyebut tidak sesuai standar FIFA.

Oleh karenanya, pemerintah berencana untuk merenovasi rumput tersebut.

“Dari rumput sendiri saya juga belum (menerima) adanya laporan final. Tapi, apa pun itu, ya nanti kita akan menyesuaikan dengan apa yang menjadi standar FIFA,” kata Dito Ariotedjo.

Baca juga: Jakpro Targetkan Renovasi JIS Rampung Oktober 2023, Jelang Piala Dunia U-17

Diketahui, gelaran Piala Dunia U17 bakal berlangsung 10 November-2 Desember 2023 di Indonesia.

Saat ini, PT Jakarta Propertindo (Jakpro) tengah melakukan renovasi JIS, dengan memperbaiki rumput serta membangun jempatan penyeberangan orang (JPO).

Namun, proses renovasi menjadi tanggung jawab Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Sementara pembangunan JPO adalah pekerjaan Pemprov DKI Jakarta.

Untuk diketahui, FIFA resmi menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U17.

Indonesia menggantikan Peru yang sebelumnya telah dicopot jadi tuan rumah Piala Dunia U17.

Baca juga: Soal Renovasi JIS, Basuki Tunggu Arahan Heru Budi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

PAN Lempar Kode Minta Jatah Menteri Lebih ke Prabowo, Siapkan Eko Patrio hingga Yandri Susanto

PAN Lempar Kode Minta Jatah Menteri Lebih ke Prabowo, Siapkan Eko Patrio hingga Yandri Susanto

Nasional
Kaitkan Ide Penambahan Kementerian dengan Bangun Koalisi Besar, BRIN: Mengajak Pasti Ada Bonusnya

Kaitkan Ide Penambahan Kementerian dengan Bangun Koalisi Besar, BRIN: Mengajak Pasti Ada Bonusnya

Nasional
Membedah Usulan Penambahan Kementerian dari Kajian APTHN-HAN, Ada 2 Opsi

Membedah Usulan Penambahan Kementerian dari Kajian APTHN-HAN, Ada 2 Opsi

Nasional
Zulhas: Indonesia Negara Besar, Kalau Perlu Kementerian Diperbanyak

Zulhas: Indonesia Negara Besar, Kalau Perlu Kementerian Diperbanyak

Nasional
Menag Cek Kesiapan Hotel dan Dapur Jemaah Haji di Madinah

Menag Cek Kesiapan Hotel dan Dapur Jemaah Haji di Madinah

Nasional
Usung Bima Arya atau Desy Ratnasari di Pilkada Jabar, PAN Yakin Ridwan Kamil Maju di Jakarta

Usung Bima Arya atau Desy Ratnasari di Pilkada Jabar, PAN Yakin Ridwan Kamil Maju di Jakarta

Nasional
[POPULER NASIONAL] Mahfud Singgung soal Kolusi Tanggapi Ide Penambahan Kementerian | Ganjar Disarankan Buat Ormas

[POPULER NASIONAL] Mahfud Singgung soal Kolusi Tanggapi Ide Penambahan Kementerian | Ganjar Disarankan Buat Ormas

Nasional
Zulhas Sebut Kader PAN yang Siap Jadi Menteri, Ada Yandri Susanto dan Eddy Soeparno

Zulhas Sebut Kader PAN yang Siap Jadi Menteri, Ada Yandri Susanto dan Eddy Soeparno

Nasional
Prabowo: Bung Karno Milik Seluruh Rakyat, Ada yang Ngaku-ngaku Seolah Milik Satu Partai

Prabowo: Bung Karno Milik Seluruh Rakyat, Ada yang Ngaku-ngaku Seolah Milik Satu Partai

Nasional
Jelang Munas Golkar, Soksi Nyatakan Dukung Airlangga Jadi Ketum Lagi

Jelang Munas Golkar, Soksi Nyatakan Dukung Airlangga Jadi Ketum Lagi

Nasional
Prabowo: Kalau Tak Mau Kerja Sama, Jangan Ganggu, Kami Mau Kerja...

Prabowo: Kalau Tak Mau Kerja Sama, Jangan Ganggu, Kami Mau Kerja...

Nasional
PAN Doa Dapat Banyak Jatah Menteri, Prabowo: Masuk Itu Barang

PAN Doa Dapat Banyak Jatah Menteri, Prabowo: Masuk Itu Barang

Nasional
KPK Cegah Pengusaha Muhaimin Syarif ke Luar Negeri Terkait Kasus Gubernur Malut

KPK Cegah Pengusaha Muhaimin Syarif ke Luar Negeri Terkait Kasus Gubernur Malut

Nasional
Zulhas: Banyak yang Salah Sangka Prabowo Menang karena Bansos, Keliru...

Zulhas: Banyak yang Salah Sangka Prabowo Menang karena Bansos, Keliru...

Nasional
Seluruh DPW PAN Dorong Zulhas Maju Jadi Ketua Umum Lagi

Seluruh DPW PAN Dorong Zulhas Maju Jadi Ketua Umum Lagi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com