JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo akan melaksanakan kunjungan kerja ke Singapura dan Malaysia selama dua hari, pada Rabu (7/6/2023) hingga Kamis (8/6/2023) besok.
"Saya bersama Ibu Negara dan delegasi terbatas akan melakukan kunjungan kerja singkat ke Singapura dan Malaysia tanggal 7 dan tanggal 8 Juni 2023," kata Jokowi dalam keterangan pers, Rabu pagi, dikutip dari YouTube Sekretariat Presiden.
Baca juga: Tetap Bakal Cawe-cawe meski Dikritik, Jokowi: Masak Ada Riak-riak Membahayakan, Saya Diam
Jokowi menjelaskan, di Singapura, ia akan berbicara dalam acara Ecoecosperity Week yang diadakan oleh Temasek Foundation.
Ia menuturkan, acara tersebut bakal dihadiri oleh kalangan investor, akademisi, dan pemerintah.
"Saya gunakan pertemuan ini untuk mempromosikan investasi, utamanya di bidang transisi energi, infrastruktur hijau, dan juga pembangunan Ibu Kota Nusantara," kata Jokowi.
Pada siang hari ini juga, Jokowi bakal melanjutkan kunjungan kerjanya ke Malaysia, untuk bertemu dengan Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim dan Yang Dipertuan Agung Sultan Abdullah.
Baca juga: Di Singapura, Luhut Paparkan 4 Strategi Jaga Pertumbuhan Ekonomi RI
Jokowi mengatakan, kunjungan ke Malaysia akan digunakan untuk menyelesaikan perundingan-perundingan penting yang sudah lama berjalan tapi tak kunjung selesai.
"Yaitu isu perbatasan dan isu mengenai perlindungan PMI (Pekerja Migran Indonesia) Indonesia, dan tentunya hal-hal lain yang penting," kata dia.
Menurut rencana, Jokowi akan kembali ke tanah air pada Kamis malam besok.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.