JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Presiden Ma'ruf Amin menceritakan hubungannya dengan Presiden Joko Widodo dalam tugas memimpin negara.
Ma'ruf menuturkan, ibarat sepasang pemain bulu tangkis, ia sebagai wakil presiden bertugas mengisi ruang-ruang kosong yang tidak diisi oleh Jokowi selaku presiden.
"Bekerjanya seperti orang badminton saja. Kalau double, pasangannya itu, kalau pasangan saya ke depan, saya ke belakang. Kalau pasangan saya ke kanan, saya ke kiri. Kalau pasangan saya ke belakang, saya ke depan," kata Ma'ruf saat meluncurkan buku "Kiai Wapres, Wapres Kiai" di Hotel Kempinski, Jakarta, Sabtu (11/3/2023).
"Sehingga tidak terjadi tabrakan, tapi saya mengisi. Sebab, saya dulu suka badminton, jadi saya tahu kalau sama-sama ke depan tabrakan jadinya," ujar dia.
Baca juga: Ulang Tahun Ke-80, Wapres Maruf Amin Bersyukur Diberi Umur Panjang
Ma'ruf mengeklaim, filosofi dalam mendampingi Jokowi sukses dilakukan sepanjang hampir empat tahun masa pemerintahan Jokowi-Ma'ruf.
Ia pun berharap agar pemerintahan Jokowi-Ma'ruf dapat berakhir dengan baik pada tahun 2024 mendatang.
"Alhamdulillah sampai hari ini saya bisa bekerja dengan baik bersama dengan Bapak Presiden Republik Indonesia, mudah-mudahan sampai akhir 2024 menjadi husnul khatimah," uja Ma'ruf.
Ia juga menyerahkan penilaian atas kinerjanya sebagai wakil presiden kepada masyarakat dan Tuhan.
"Soal berapa hasilnya, bagaimana penilaian, itu masyarakat nanti yang akan menilai sehingga tentu Allah SWT yang akan memberi penilaian yang paling benar, yang paling adil," kata Ma'ruf.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.