Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menteri PPPA: Tanpa Partisipasi Anak, Pembangunan Berkelanjutan Tidak Akan Tercapai

Kompas.com - 06/09/2021, 16:43 WIB
Deti Mega Purnamasari,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Bintang Puspayoga mengakui bahwa pembangunan yang berkelanjutan tidak akan tercapai tanpa adanya partisipasi anak.

Terlebih, partisipasi anak merupakan salah satu hak dasar anak dan prinsip dasar pelaksanaan perlindungan anak.

"Tanpa partisipasi anak pembangunan yang berkelanjutan dan inklusif tidak akan tercapai karena anak yang paling tahu masalah dan solusi yang melingkupi diri mereka sendiri," ujar Bintang di acara penganugerahan Data Forum Anak (DAFA) Award 2021 yang digelar virtual, Senin (6/9/2021).

Baca juga: Menteri PPPA: Pemerintah dan Pemangku Kepentingan Harus Ciptakan Ruang Aman dan Nyaman Bagi Anak

Bintang mengatakan, penghargaan terhadap pandangan anak juga akan medukung proses tumbuh kembang anak dengan meningkatkan pengetahuan, memperluas wawasan, dan mengasah empati anak terhadap permasalahan sosial, terutama masalah sosial yang terjadi di sekeliling anak tersebut.

Oleh karena itu, kata dia, Kementerian PPPA pun membentuk Forum Anak.

Adapun Forum Anak merupakan wadah aspirasi anak mulai dari tingkat nasional, provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, sampai desa dan kelurahan.

"Kita patut bahagia bahwa dari tahun ke tahun jumlah Forum Anak di berbagai tingkatan semakin bertambah, baik dari sisi kualitas maupun kuantitas," kata dia.

Bintang mengatakan, Forum Anak juga telah memberikan dampak positif bagi anak-anak Indonesia dan masyarakat luas.

Bahkan, di tengah situasi pandemi Covid-19, kata dia, peran Forum Anak sebagai pelopor dan pelapor tidak meredup.

"Forum Anak mampu menyuarakan aspirasi anak Indonesia kepada pemerintah, menyediakan data yang berharga melalui survei, dan membantu kami memperjuangkan hak-hak anak pada situasi pandemi kepada pemangku kepentingan," kata dia.

Baca juga: Kementerian PPPA Minta Anak Korban Pesugihan Dapat Pendampingan dan Kasus Hukum Harus Dikawal

Bintang pun mengapresiasi penyelenggaraan DAFA Award sebagai ajang pengumpulan data dan informasi Forum Anak seluruh Indonesia.

Menurut dia, melalui pengumpulan data dan pemberian penghargaan, maka data yang terkmpul akan menjadi dasar perencanaan untuk mengembangkan berbagai kebijakan dan program agar tepat sasaran.

"Diharapkan anak-anak dapat semakin paham pentingnya data yang sangat sentral di era globalisasi, karena ke depannya segala sesuatu harus didasarkan data," ucap dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Waketum Gerindra Nilai Eko Patrio Pantas Jadi Menteri Prabowo-Gibran

Waketum Gerindra Nilai Eko Patrio Pantas Jadi Menteri Prabowo-Gibran

Nasional
MKD Temukan 3 Kasus Pelat Nomor Dinas DPR Palsu, Akan Koordinasi dengan Polri

MKD Temukan 3 Kasus Pelat Nomor Dinas DPR Palsu, Akan Koordinasi dengan Polri

Nasional
Paradoks Sejarah Bengkulu

Paradoks Sejarah Bengkulu

Nasional
Menteri PPN: Hak Milik atas Tanah di IKN Diperbolehkan

Menteri PPN: Hak Milik atas Tanah di IKN Diperbolehkan

Nasional
Menkes: Indonesia Kekurangan 29.000 Dokter Spesialis, Per Tahun Cuma Produksi 2.700

Menkes: Indonesia Kekurangan 29.000 Dokter Spesialis, Per Tahun Cuma Produksi 2.700

Nasional
Kepala Bappenas: Progres Pembangunan IKN Tahap 1 Capai 80,82 Persen

Kepala Bappenas: Progres Pembangunan IKN Tahap 1 Capai 80,82 Persen

Nasional
Hakim MK Cecar KPU RI Soal Ubah Aturan Tenggat Waktu Rekapitulasi Suara Pileg

Hakim MK Cecar KPU RI Soal Ubah Aturan Tenggat Waktu Rekapitulasi Suara Pileg

Nasional
Pakar Hukum: PTUN Bisa Timbulkan Preseden Buruk jika Kabulkan Gugatan PDI-P

Pakar Hukum: PTUN Bisa Timbulkan Preseden Buruk jika Kabulkan Gugatan PDI-P

Nasional
Gerindra: Pak Prabowo Bisa Jadi Presiden Terpilih berkat Doa PKS Sahabat Kami

Gerindra: Pak Prabowo Bisa Jadi Presiden Terpilih berkat Doa PKS Sahabat Kami

Nasional
Pakai Pelat Palsu Anggota DPR, Pemilik Alphard dalam Kasus Brigadir RAT Bakal Dipanggil MKD

Pakai Pelat Palsu Anggota DPR, Pemilik Alphard dalam Kasus Brigadir RAT Bakal Dipanggil MKD

Nasional
Jokowi Soroti Banyak Program Pemerintah Pusat dan Daerah yang Tak Sinkron

Jokowi Soroti Banyak Program Pemerintah Pusat dan Daerah yang Tak Sinkron

Nasional
KPK Tak Hadir, Sidang Gugatan Status Tersangka Gus Muhdlor Ditunda

KPK Tak Hadir, Sidang Gugatan Status Tersangka Gus Muhdlor Ditunda

Nasional
Sebut Prabowo Tak Miliki Hambatan Psikologis Bertemu PKS, Gerindra: Soal Teknis Saja

Sebut Prabowo Tak Miliki Hambatan Psikologis Bertemu PKS, Gerindra: Soal Teknis Saja

Nasional
Saat Jokowi Pura-pura Jadi Wartawan lalu Hindari Sesi 'Doorstop' Media...

Saat Jokowi Pura-pura Jadi Wartawan lalu Hindari Sesi "Doorstop" Media...

Nasional
Dampak UU DKJ, Usia Kendaraan di Jakarta Bakal Dibatasi

Dampak UU DKJ, Usia Kendaraan di Jakarta Bakal Dibatasi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com