Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resmikan Tol di Jakarta, Jokowi: Mobilitas Orang dan Barang di DKI Akan Makin Baik

Kompas.com - 23/08/2021, 10:54 WIB
Fitria Chusna Farisa,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo berharap keberadaan jalan tol dalam Kota Jakarta segmen Pulo Gebang-Kelapa Gading dapat memperlancar mobilitas warga di wilayah DKI Jakarta.

Ia juga ingin mobilitas barang semakin cepat dengan adanya jalan tol ini.

Hal itu Jokowi sampaikan saat meresmikan jalan tol dalam Kota Jakarta segmen Pulo Gebang-Kelapa Gading, Senin (23/8/2021).

Baca juga: Pemerintah Ngebut, Lima Tol Non-Trans-Jawa Dibuka Tahun Ini

"Mobilitas orang di Jakarta akan semakin baik, mobilitas barang antarkota dan Kota Jakarta dengan sekitarnya juga akan semakin baik," kata Jokowi di lokasi.

Jokowi mengatakan, tol Pulo Gebang-Kelapa Gading melengkapi jalan tol metropolitan Jabodetabek.

Jalan tol sepanjang 9,3 kilometer itu juga merupakan bagian dari lingkar dalam dan lingkar luar Jakarta atau Jakarta Outter Ring Road (JORR).

Presiden yakin keberadaan tol Pulo Gebang-Kelapa Gading bakal mempercepat proses distribusi logistik lantaran jalan tol ini terkait dengan kawasan ekonomi khusus Marunda dan terhubung dengan Pelabuhan Tanjung Priok.

"Sehingga akan memperkuat meningkatkan daya saing kita," ujar Jokowi.

Jokowi pun ingin model pembiayaan yang diterapkan dalam pembangunan jalan tol segmen Pulo Gebang-Kelapa Gading bisa dilakukan di berbagai jalan tol lain, yakni memadukan anggaran bauran pendanaan antara kementerian dan BUMN atau kementerian, BUMN, dan swasta.

Baca juga: Jokowi Resmikan Jalan Tol Pulo Gebang-Kelapa Gading Sepanjang 9,3 Km

Skema KPBU itu, kata Jokowi, dapat mempercepat pengerjaan proyek-proyek jalan tol yang telah pemerintah rencanakan.

"Saya berharap skema-skema pembiayaan seperti ini bisa digunakan dalam pembangunan infrastruktur di seluruh provinsi di seluruh pelosok Tanah Air sehingga akan mampu bisa mengatasi ketimpangan antardaerah, antarprovinsi, dan mempercepat konektivitas kita," tuturnya.

Adapun dalam acara peresmian ini Jokowi didampingi oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan serta Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Defend ID Targetkan Tingkat Komponen Dalam Negeri Alpalhankam Capai 55 Persen 3 Tahun Lagi

Defend ID Targetkan Tingkat Komponen Dalam Negeri Alpalhankam Capai 55 Persen 3 Tahun Lagi

Nasional
TNI AL Kerahkan 3 Kapal Perang Korvet untuk Latihan di Laut Natuna Utara

TNI AL Kerahkan 3 Kapal Perang Korvet untuk Latihan di Laut Natuna Utara

Nasional
Dampak Eskalasi Konflik Global, Defend ID Akui Rantai Pasokan Alat Pertahanan-Keamanan Terganggu

Dampak Eskalasi Konflik Global, Defend ID Akui Rantai Pasokan Alat Pertahanan-Keamanan Terganggu

Nasional
PKS Klaim Punya Hubungan Baik dengan Prabowo, Tak Sulit jika Mau Koalisi

PKS Klaim Punya Hubungan Baik dengan Prabowo, Tak Sulit jika Mau Koalisi

Nasional
Tak Copot Menteri PDI-P, Jokowi Dinilai Pertimbangkan Persepsi Publik

Tak Copot Menteri PDI-P, Jokowi Dinilai Pertimbangkan Persepsi Publik

Nasional
Pengamat: Yang Berhak Minta PDI-P Cabut Menteri Hanya Jokowi, TKN Siapa?

Pengamat: Yang Berhak Minta PDI-P Cabut Menteri Hanya Jokowi, TKN Siapa?

Nasional
Klarifikasi Unggahan di Instagram, Zita: Postingan Kopi Berlatar Belakang Masjidilharam untuk Pancing Diskusi

Klarifikasi Unggahan di Instagram, Zita: Postingan Kopi Berlatar Belakang Masjidilharam untuk Pancing Diskusi

Nasional
PDI-P “Move On” Pilpres, Fokus Menangi Pilkada 2024

PDI-P “Move On” Pilpres, Fokus Menangi Pilkada 2024

Nasional
Sandiaga Usul PPP Gabung Koalisi Prabowo-Gibran, Mardiono: Keputusan Strategis lewat Mukernas

Sandiaga Usul PPP Gabung Koalisi Prabowo-Gibran, Mardiono: Keputusan Strategis lewat Mukernas

Nasional
Rakernas PDI-P Akan Rumuskan Sikap Politik Usai Pilpres, Koalisi atau Oposisi di Tangan Megawati

Rakernas PDI-P Akan Rumuskan Sikap Politik Usai Pilpres, Koalisi atau Oposisi di Tangan Megawati

Nasional
Bareskrim Periksa Eks Gubernur Bangka Belitung Erzaldi Rosman Terkait Kasus Dokumen RUPSLB BSB

Bareskrim Periksa Eks Gubernur Bangka Belitung Erzaldi Rosman Terkait Kasus Dokumen RUPSLB BSB

Nasional
Lempar Sinyal Siap Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Kita Ingin Berbuat Lebih untuk Bangsa

Lempar Sinyal Siap Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Kita Ingin Berbuat Lebih untuk Bangsa

Nasional
Anies: Yang Lain Sudah Tahu Belok ke Mana, Kita Tunggu PKS

Anies: Yang Lain Sudah Tahu Belok ke Mana, Kita Tunggu PKS

Nasional
Nasdem: Anies 'Top Priority' Jadi Cagub DKI

Nasdem: Anies "Top Priority" Jadi Cagub DKI

Nasional
Sekjen PDI-P: Banyak Pengurus Ranting Minta Pertemuan Megawati-Jokowi Tak Terjadi

Sekjen PDI-P: Banyak Pengurus Ranting Minta Pertemuan Megawati-Jokowi Tak Terjadi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com