Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Upacara Kemerdekaan, Menag Doakan Terjaganya Keindahan Negeri

Kompas.com - 17/08/2021, 13:18 WIB
Rahel Narda Chaterine,
Bayu Galih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas ditugaskan menjadi pembaca doa dalam upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (17/8/2021).

Saat membacakan doa, tampak Yaqut mengenakan pakaian adat suku Betawi, Jakarta. Ia berdoa agar keindahan bangsa Indonesia tetap terjaga.

"Anugerahilah kami, pemimpin-pemimpin kami, dan bangsa kami, kemampuan mensyukuri nikmat anugerahMu dalam sikap-sikap indah yang Engkau ridhai. Selamatkanlah jiwa-jiwa kami dari noda-noda yang mencoreng keindahan martabat kami," kata Yaqut saat membacakan doa.

Baca juga: Doa di Apel Renungan Suci, Menag Harap Pandemi Segera Berakhir

Yaqut juga melantunkan doa agar para pemimpin dan seluruh warga Indonesia diberi anugerah kepekaan untuk mensyukuri keindahan kemerdekaan, kehidupan, kemanusiaan, hingga kesederhanaan di Tanah Air.

"Kokohkanlah jiwa raga kami, untuk menjaga keindahan negeri kami," tutur Menag.

Pelaksanaan upacara Hari Kemerdekaan ini dipimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo.

Kegiatan upacara dilaksanakan secara terbatas dengan tetap mengindahkan protokol kesehatan Covid-19.

Hadir pula di lokasi, Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Pimpinan Lembaga Tinggi Negara, Menteri Kabinet Indonesia Maju, dan sejumlah tamu undangan.

Baca juga: Jusuf Kalla: Kita Peringati Kemerdekaan dengan Prihatin karena Pandemi

Berikut isi doa yang dibacakan oleh Menag Yaqut Cholil Qoumas dalam upacara HUT ke-76 Kemerdekaan RI:

Bismillahirrahmanirrahim

Ya Allah, ya Tuhan kami,

Wahai Keindahan yang menciptakan sendiri segala yang indah.
Wahai Pencipta yang melimpahkan sendiri segala anugerah.

Wahai Maha pemurah yang telah menganugerahi kami negeri sangat indah dan bangsa yang menyukai keindahan.

Ya Allah yang telah memberi kami kemerdekaan yang indah.

Demi nama-nama agung-Mu yang maha indah.
Demi sifat-sifat suciMu yang maha indah.
Demi ciptaan-ciptaan-Mu yang serba indah.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ide Prabowo Tambah Kementerian Sebaiknya Pertimbangkan Urgensi

Ide Prabowo Tambah Kementerian Sebaiknya Pertimbangkan Urgensi

Nasional
Wacana Prabowo Tambah Kementerian Diyakini Bakal Picu Problem

Wacana Prabowo Tambah Kementerian Diyakini Bakal Picu Problem

Nasional
Tinggalkan KPK, Dirut Nonaktif PT Taspen Irit Bicara Sembari Bawa Sate

Tinggalkan KPK, Dirut Nonaktif PT Taspen Irit Bicara Sembari Bawa Sate

Nasional
Tanggal 10 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 10 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Usul Prabowo Tambah Kementerian Diharap Bukan Politik Akomodatif

Usul Prabowo Tambah Kementerian Diharap Bukan Politik Akomodatif

Nasional
Pakar Ungkap 'Gerilya' Wacana Tambah Kementerian Cukup Gencar

Pakar Ungkap "Gerilya" Wacana Tambah Kementerian Cukup Gencar

Nasional
Daftar Kepala BIN dari Masa ke Masa, Zulkifli Lubis hingga Budi Gunawan

Daftar Kepala BIN dari Masa ke Masa, Zulkifli Lubis hingga Budi Gunawan

Nasional
Gelar Halalbihalal, MUI Gaungkan Pesan Kemanusiaan untuk Korban Genosida di Gaza

Gelar Halalbihalal, MUI Gaungkan Pesan Kemanusiaan untuk Korban Genosida di Gaza

Nasional
Perjalanan BIN 6 Kali Berganti Nama, dari Brani hingga Bakin

Perjalanan BIN 6 Kali Berganti Nama, dari Brani hingga Bakin

Nasional
'Prabowo Banyak Dikritik jika Tambah Kementerian, Baiknya Jaga Kebatinan Rakyat yang Sedang Sulit'

"Prabowo Banyak Dikritik jika Tambah Kementerian, Baiknya Jaga Kebatinan Rakyat yang Sedang Sulit"

Nasional
Pengamat Nilai Putusan MK Terkait Sengketa Pilpres Jadi Motivasi Kandidat Pilkada Berbuat Curang

Pengamat Nilai Putusan MK Terkait Sengketa Pilpres Jadi Motivasi Kandidat Pilkada Berbuat Curang

Nasional
PPP Papua Tengah Klaim Pegang Bukti Kehilangan 190.000 Suara pada Pileg 2024

PPP Papua Tengah Klaim Pegang Bukti Kehilangan 190.000 Suara pada Pileg 2024

Nasional
Koarmada II Kerahkan 9 Kapal Perang untuk Latihan Operasi Laut Gabungan 2024, Termasuk KRI Alugoro

Koarmada II Kerahkan 9 Kapal Perang untuk Latihan Operasi Laut Gabungan 2024, Termasuk KRI Alugoro

Nasional
Kandidat Versus Kotak Kosong pada Pilkada 2024 Diperkirakan Bertambah

Kandidat Versus Kotak Kosong pada Pilkada 2024 Diperkirakan Bertambah

Nasional
Rencana Prabowo Bentuk 41 Kementerian Dinilai Pemborosan Uang Negara

Rencana Prabowo Bentuk 41 Kementerian Dinilai Pemborosan Uang Negara

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com