Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Indonesian Insight Kompas
Kelindan arsip, data, analisis, dan peristiwa

Arsip Kompas berkelindan dengan olah data, analisis, dan atau peristiwa kenyataan hari ini membangun sebuah cerita. Masa lalu dan masa kini tak pernah benar-benar terputus. Ikhtiar Kompas.com menyongsong masa depan berbekal catatan hingga hari ini, termasuk dari kekayaan Arsip Kompas.

Sariamin Ismail, Pujangga Perempuan Pertama Indonesia Pemilik Banyak Nama Samaran yang Jadi Google Doodle 31 Juli 2021

Kompas.com - 31/07/2021, 19:45 WIB
Anda bisa menjadi kolumnis !
Kriteria (salah satu): akademisi, pekerja profesional atau praktisi di bidangnya, pengamat atau pemerhati isu-isu strategis, ahli/pakar di bidang tertentu, budayawan/seniman, aktivis organisasi nonpemerintah, tokoh masyarakat, pekerja di institusi pemerintah maupun swasta, mahasiswa S2 dan S3. Cara daftar baca di sini

SOSOK perempuan dalam balutan baju Minang menjadi Google Doodle edisi 31 Juli 2021. Keterangan yang dipasang berbunyi, “Ulang Tahun ke-112 Sariamin Ismail”. Siapakah dia?

Sariamin lahir dengan nama Basariah pada 31 Juli 1909. Karena sering sakit, namanya dianggap tidak cocok. Jadilah nama Sriamin.

Semasa sekolah, nama Sriamin suka jadi bahan olok-olok teman-temannya. Potongan nama “Sri” dianggap berbau bangsawan.

Dari olok-olok itu, dia mengubah namanya menjadi Sariamin. Di masa sekolah yang sama, dia mendapatkan tambahan nama panggilan Mince.

Adapun Ismail adalah nama suaminya, seorang pengacara, yang dia kenal setelah pindah ke Pekanbaru pada 1949.

Perempuan kelahiran Desa Sinurut, Kecamatan Talu, Kabupaten Pasaman, Sumatera Barat ini kemudian dikenal dengan banyak nama. Ini terutama terkait dengan aktivitasnya sebagai penulis.

Sariamin antara lain dikenal dengan nama Ibu Sejati, Sri Gunung, Sri Tanjung, Sri Gunting, Sri Kejut, Gelinggang, Bundo Kandung, Mande Rabiah, Dahlia, Kak Sarinah, Saleguri, dan Selasih. Nama terakhir adalah yang paling terkenal.

Nama Selasih menjadi paling terkenal bagi Sariamin Ismail karena dipakai untuk dua karyanya yang paling monumental, yaitu roman Kalau Tak Untung (1933) dan Pengaruh Keadaan (1937).

Nama samaran berikutnya dari Sariamin yang cukup dikenal adalah Seliguri. Selasih dan Seleguri dipakai untuk cerita sastra.

Di harian Kompas edisi 15 September 1972, Sariamin mengungkap arti kedua nama itu.

Dia menyebut selasih dan seliguri adalah nama kembang berwarna kuning yang biasa tumbuh di tepi jalan tetapi terus sanggup hidup. Bedanya, selasih berbau harum sementara seleguri tidak.

ARSIP KOMPAS Tulisan tentang Sariamin Ismail di harian Kompas edisi 15 September 1972

Adapun untuk tulisan-tulisan di media massa, seperti penuturannya yang dimuat harian Kompas edisi 10 Juni 1978, Sariamin mengaku lebih suka memakai nama Cucu Rabridranath atau Ibu Sejati.

Seperti dikutip harian Kompas edisi 29 Maret 1990 Ada kisah menarik dari roman Kalau tak Untung yang memakai nama samara untuk penulisnya itu.

"Begitu Min. Jadilah seperti Selasih, seorang gadis yang mampu menulis roman Kalau tak Untung. Tidak seperti engkau, hanya mengarang di dalam buku harian," tutur Sariamin saat diwawancara harian Kompas, tentang komentar temannya.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komite HAM PBB Soroti Netralitas Jokowi pada Pilpres, Komisi I DPR: Dia Baca Contekan

Komite HAM PBB Soroti Netralitas Jokowi pada Pilpres, Komisi I DPR: Dia Baca Contekan

Nasional
Caleg Terancam Gagal di Dapil DIY: Eks Bupati Sleman hingga Anak Amien Rais

Caleg Terancam Gagal di Dapil DIY: Eks Bupati Sleman hingga Anak Amien Rais

Nasional
Jatam Laporkan Menteri Bahlil ke KPK atas Dugaan Korupsi Pencabutan Izin Tambang

Jatam Laporkan Menteri Bahlil ke KPK atas Dugaan Korupsi Pencabutan Izin Tambang

Nasional
Draf RUU DKJ: Gubernur Jakarta Dipilih lewat Pilkada, Pemenangnya Peraih Lebih dari 50 Persen Suara

Draf RUU DKJ: Gubernur Jakarta Dipilih lewat Pilkada, Pemenangnya Peraih Lebih dari 50 Persen Suara

Nasional
900 Petugas Haji Ikut Bimtek, Beda Pola dengan Tahun Lalu

900 Petugas Haji Ikut Bimtek, Beda Pola dengan Tahun Lalu

Nasional
Proses Sengketa Pemilu Berlangsung Jelang Lebaran, Pegawai MK Disumpah Tak Boleh Terima Apa Pun

Proses Sengketa Pemilu Berlangsung Jelang Lebaran, Pegawai MK Disumpah Tak Boleh Terima Apa Pun

Nasional
Budi Arie Mengaku Belum Dengar Keinginan Jokowi Ingin Masuk Golkar

Budi Arie Mengaku Belum Dengar Keinginan Jokowi Ingin Masuk Golkar

Nasional
PKB Ingin Hasil Pemilu 2024 Diumumkan Malam Ini

PKB Ingin Hasil Pemilu 2024 Diumumkan Malam Ini

Nasional
Hasto Bilang Suara Ganjar-Mahfud Mestinya 33 Persen, Ketum Projo: Halusinasi

Hasto Bilang Suara Ganjar-Mahfud Mestinya 33 Persen, Ketum Projo: Halusinasi

Nasional
KPK Duga Pelaku Korupsi di PT PLN Rekayasa Anggaran dan Pemenang Lelang

KPK Duga Pelaku Korupsi di PT PLN Rekayasa Anggaran dan Pemenang Lelang

Nasional
Prabowo-Gibran Menang di Jawa Barat, Raih 16,8 Juta Suara

Prabowo-Gibran Menang di Jawa Barat, Raih 16,8 Juta Suara

Nasional
KPK Usut Perkara Baru di PLN Unit Sumatera Bagian Selatan Terkait PLTU Bukit Asam

KPK Usut Perkara Baru di PLN Unit Sumatera Bagian Selatan Terkait PLTU Bukit Asam

Nasional
Menko Polhukam Pastikan Data Aman meski Sirekap Terhubung Server Luar Negeri

Menko Polhukam Pastikan Data Aman meski Sirekap Terhubung Server Luar Negeri

Nasional
Soal Maksud Jokowi Panggil 2 Menteri PKB, Budi Arie: Kita Perlu Persatuan

Soal Maksud Jokowi Panggil 2 Menteri PKB, Budi Arie: Kita Perlu Persatuan

Nasional
MER-C Indonesia Kirim 11 Relawan Medis ke Gaza

MER-C Indonesia Kirim 11 Relawan Medis ke Gaza

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com