Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Akan Kedatangan 1,16 Juta Dosis Vaksin AstraZeneca dari Jepang

Kompas.com - 14/07/2021, 06:00 WIB
Rakhmat Nur Hakim

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Indonesia akan kembali menerima lebih dari 1 juta dosis vaksin Covid-19 produksi AstraZeneca. Vaksin itu merupakan hibah dari pemerintah Jepang yang dikirim pada gelombang kedua.

Dalam keterangan tertulis Kedutaan Besar Jepang di Jakarta, dikatakan bahwa sebanyak 1,16 juta dosis vaksin AstraZeneca dijadwalkan akan tiba di Indonesia pada Kamis (15/7/2021).

“Vaksin hibah dari Jepang diharapkan dapat berkontribusi pada pencegahan penyebaran penularan COVID-19 di Indonesia,” demikian keterangan resmi dari Kedubes Jepang dikutip dari Antara, Selasa (13/7/2021).

Baca juga: Menkes Sebut Jepang Akan Hibahkan 2,1 Juta Dosis AstraZeneca

Pengiriman vaksin tersebut sebagai bentuk bantuan dari pemerintah Jepang dalam upaya Indonesia menangani penyebaran Covid-19.

Sebelumnya, pemerintah Jepang telah mengirimkan 998.400 dosis vaksin untuk Indonesia dalam pengiriman gelombang pertama pada 1 Juli.

Dengan demikian total jumlah vaksin yang dihibahkan oleh Jepang kepada Indonesia sebanyak 2.158.400 dosis suntikan AstraZeneca.

Kedua pengiriman tersebut merupakan tindak lanjut dari penandatanganan nota antara kedua negara terkait pemberian vaksin yang dilakukan pada 29 Juni lalu.

“Jepang bertekad untuk terus bekerjasama dengan negara lain dan organisasi internasional terkait, dalam memberikan berbagai bantuan agar pandemi Covid-19 bisa berakhir sesegera mungkin," lanjut keterangan resmi Kedubes Jepang.

Baca juga: RI Terima 998.400 Dosis Vaksin AstraZeneca Hibah dari Jepang

Adapun kerja sama pengiriman ini merupakan hasil nyata dari komunikasi intensif antara Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dengan Menteri Luar Negeri Jepang.

Wakil Menteri Luar Negeri Mahendra Siregar mengatakan, komunikasi kedua menteri tersebut juga berlanjut pada pertemuan G20 yang digelar di Italia.

Dengan demikian, Kemenlu RI dan Kedutaan Besar Jepang di Jakarta menandatangani kerja sama vaksin sebagai upaya penanganan Covid-19 pada 29 Juni 2021.

"Indonesia bertemia kasih kepada pemerintah dan masyarakat Jepang yang telah bersedia berbagi dan mendukung secara konkret penanganan pandemi di Indonesia," ujar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kejagung: Kadis ESDM Babel Terbitkan RKAB yang Legalkan Penambangan Timah Ilegal

Kejagung: Kadis ESDM Babel Terbitkan RKAB yang Legalkan Penambangan Timah Ilegal

Nasional
Kejagung Tetapkan Kadis ESDM Babel dan 4 Orang Lainnya Tersangka Korupsi Timah

Kejagung Tetapkan Kadis ESDM Babel dan 4 Orang Lainnya Tersangka Korupsi Timah

Nasional
Masuk Bursa Gubernur DKI, Risma Mengaku Takut dan Tak Punya Uang

Masuk Bursa Gubernur DKI, Risma Mengaku Takut dan Tak Punya Uang

Nasional
Sambut PKB dalam Barisan Pendukung Prabowo-Gibran, PAN: Itu CLBK

Sambut PKB dalam Barisan Pendukung Prabowo-Gibran, PAN: Itu CLBK

Nasional
Dewas KPK Minta Keterangan SYL dalam Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron

Dewas KPK Minta Keterangan SYL dalam Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron

Nasional
Soal Jatah Menteri PSI, Sekjen: Kami Tahu Ukuran Baju, Tahu Kapasitas

Soal Jatah Menteri PSI, Sekjen: Kami Tahu Ukuran Baju, Tahu Kapasitas

Nasional
Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25.445 Ton Setara CO2

Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25.445 Ton Setara CO2

Nasional
Menpan-RB Anas Bertemu Wapres Ma’ruf Amin Bahas Penguatan Kelembagaan KNEKS

Menpan-RB Anas Bertemu Wapres Ma’ruf Amin Bahas Penguatan Kelembagaan KNEKS

Nasional
Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Nasional
PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

Nasional
Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan 'Nasib' Cak Imin ke Depan

Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan "Nasib" Cak Imin ke Depan

Nasional
Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Nasional
Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Nasional
Langkah PDI-P Tak Lakukan Pertemuan Politik Usai Pemilu Dinilai Tepat

Langkah PDI-P Tak Lakukan Pertemuan Politik Usai Pemilu Dinilai Tepat

Nasional
PSI Buka Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

PSI Buka Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com