Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dialog dengan Forkopimda Papua, Panglima TNI dan Kapolri Pastikan PON XX Aman

Kompas.com - 28/05/2021, 06:22 WIB
Achmad Nasrudin Yahya,
Kristian Erdianto

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo memastikan keamanan pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX yang direncanakan berlangsung pada 2 hingga 15 Oktober 2021 di Papua.

Hal itu disampaikan Hadi ketika berdialog dengan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Papua di Sentani, Jayapura, Papua, Kamis (27/05/2021).

Menurut Hadi, pelaksanaan PON adalah kebanggaan masyarakat Papua karena menjadi ajang nasional.

"Dengan demikian, semua pihak harus bahu-membahu mengerahkan segenap kemampuan untuk suksesnya event tersebut," ujar Hadi, dikutip dari siaran pers Puspen Mabes TNI, Kamis (27/5/2021).

Baca juga: Jelang PON XX 2021, Pemprov Papua Buat Tim Kecil untuk Koordinasi

Hadi mengatakan, masyarakat di Papua harus dapat menikmati pembangunan nasional, kedamaian, kesejahteraan dan kemajuan karena sumber daya alam yang sedemikian kaya

"Semua itu akan dapat terwujud dengan adanya stabilitas keamanan yang kondusif melalui partisipasi aktif semua pihak," kata Hadi.

Selain itu, Hadi dan Listyo menyampaikan, dialog dengan Forkopimda Papua bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara pimpinan TNI-Polri dengan tokoh masyarakat agar selalu bersinergi dengan baik.

Dialog tersebut juga dimaksudkan untuk memperoleh masukan dari tokoh-tokoh yang mengetahui keadaan masyarakat sesungguhnya.

"TNI Polri senantiasa mengedepankan pendekatan kesejahteraan dan kearifan lokal serta bekerja sama dengan pemerintah daerah dalam menyelesaikan setiap permasalahan di Papua dengan baik, sebagaimana arahan dari Bapak Presiden," imbuh Hadi.

Baca juga: PON XX Digelar 2-15 Oktober 2021, Jokowi Tak Ingin Ditunda Lagi

Turut hadir dalam kegiatan ini, Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Ignatius Yogo Triyono, Kasdam XVII/Cenderawasih Brigjen TNI Bambang Trisnohadi, Danlantamal X Jayapura Laksma TNI Yeheskiel Katiandagho, Danlanud SPR Marsma TNI Budhi Achmadi, dan Sekda Papua Dance Yulian Flassy.

Kemudian, Kajati Papua Nikolaus Kondomo, Kalanti Papua Heru Pramono, Bupati Intan Jaya Natalis Tabuni, Bupati Nduga Yarius Gwijangge, Bupati Puncak Willem Wandik, Bupati Pegunungan Bintang Spei Yan Birdana, Bupati Yahukimo Didimus Yahuli, Bupati Lannyjaya Befa Yigibalom, Bupati Puncak Jaya Yuniwonda, Bupati Paniai Meki Nawipa, Bupati Tolikara Usman G Wanimbo, dan Bupati Mimika Eltinus Omaleng.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 13 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 13 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kesiapan Infrastruktur Haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina Sudah 75 Persen

Kesiapan Infrastruktur Haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina Sudah 75 Persen

Nasional
Cek Pelabuhan Ketapang, Kabaharkam Pastikan Kesiapan Pengamanan World Water Forum 2024

Cek Pelabuhan Ketapang, Kabaharkam Pastikan Kesiapan Pengamanan World Water Forum 2024

Nasional
Prabowo Sebut Soekarno Milik Bangsa Indonesia, Ini Respons PDI-P

Prabowo Sebut Soekarno Milik Bangsa Indonesia, Ini Respons PDI-P

Nasional
Ganjar Serahkan ke PDI-P soal Nama yang Bakal Maju Pilkada Jateng

Ganjar Serahkan ke PDI-P soal Nama yang Bakal Maju Pilkada Jateng

Nasional
Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Ini Kata Ganjar

Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Ini Kata Ganjar

Nasional
Bertemu Calon-calon Kepala Daerah, Zulhas Minta Mereka Tiru Semangat Jokowi dan Prabowo

Bertemu Calon-calon Kepala Daerah, Zulhas Minta Mereka Tiru Semangat Jokowi dan Prabowo

Nasional
7 Jenis Obat-obatan yang Disarankan Dibawa Jamaah Haji Asal Indonesia

7 Jenis Obat-obatan yang Disarankan Dibawa Jamaah Haji Asal Indonesia

Nasional
Visa Terbit, 213.079 Jemaah Haji Indonesia Siap Berangkat 12 Mei

Visa Terbit, 213.079 Jemaah Haji Indonesia Siap Berangkat 12 Mei

Nasional
Soal Usulan Yandri Susanto Jadi Menteri, Ketum PAN: Itu Hak Prerogatif Presiden

Soal Usulan Yandri Susanto Jadi Menteri, Ketum PAN: Itu Hak Prerogatif Presiden

Nasional
Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Nasional
BPK Buka Suara usai Auditornya Disebut Peras Kementan Rp 12 Miliar

BPK Buka Suara usai Auditornya Disebut Peras Kementan Rp 12 Miliar

Nasional
Chappy Hakim: Semua Garis Batas NKRI Punya Potensi Ancaman, Paling Kritis di Selat Malaka

Chappy Hakim: Semua Garis Batas NKRI Punya Potensi Ancaman, Paling Kritis di Selat Malaka

Nasional
Prabowo Diminta Cari Solusi Problem Rakyat, Bukan Tambah Kementerian

Prabowo Diminta Cari Solusi Problem Rakyat, Bukan Tambah Kementerian

Nasional
Zulhas: Anggota DPR dan Gubernur Mana yang PAN Mintai Proyek? Enggak Ada!

Zulhas: Anggota DPR dan Gubernur Mana yang PAN Mintai Proyek? Enggak Ada!

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com