JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan, hingga saat ini, total rumah rusak akibat gempa bumi bermagnitudo 6,1 yang mengguncang wilayah Malang dan sekitarnya berjumlah 1.189 unit.
Kerusakan berat tercatat terjadi pada 85 unit rumah, 50 rumah terdata rusak sedang, dan 854 rumah lainnya mengalami rusak ringan.
“Total rumah rusak dengan katagori berbeda berjumlah 1.189 unit,” kata Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Raditya Jati dalam keterangan tertulis, Minggu (11/4/2021).
Baca juga: Kakek 75 Tahun di Tulungagung Selamat dari Reruntuhan Rumahnya Saat Gempa
Menurut Raditya, BPBD Kabupaten Malang melaporkan rumah dengan kerusakan ringan sebanyak 525 unit, rusak sedang 114 unit, dan rusak berat 57 unit.
Selanjutnya, BPBD Kabupaten Blitar melaporkan rumah dengan kerusakan ringan sebanyak 217 unit, rusak sedang 85 unit, dan rusak berat 10 unit.
Selain itu, kerusakan akibat gempa bumi juga dialami fasilitas umum (fasum) dengan total kerusakan sejumlah 150 unit.
Tercatat, kerusakan yang dilaporkan BPBD Kabupaten Malang yakni kerusakan pada fasilitas pendidikan sebanyak 14 unit, fasilitas kesehatan 8 unit, tempat ibadah 26 unit, dan jembatan berada di 6 titik.
Sedangkan Kabupaten Blitar mencatat ada kerusakan fasilitas umum, yakni kantor sebanyak 9 unit dan kerusakan pada balai desa 3 unit.
Raditya mengatakan sejumlah kerusakan lain juga terjadi di beberapa Provinsi Jawa Timur, seperti wilayah Kabupaten Lumajang, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Trenggalek, Kabupaten Probolinggo, Kabupaten Ponorogo, Kabupaten Jember, Kabupaten Tulunggagung, Kabupaten Nganjuk, Kabupaten Pacitan, Kota Blitar, Kota Kediri, Kota Malang, dan Kota Batu.
Raditya menegaskan BNPB terus melakukan pemantauan dan koordinasi terkait keadaan di wilayah yang terdampak gempa bumi.
Bahkan Kepala BNPB Doni Monardo juga akan bertolak menuju Malang Minggu (11/4/2021) untuk melihat langsung dampak kerusakan dan berkoordinasi dengan kepala daerah di wilayah terdampak.
“BNPB terus memonitor dan melakukan koordinasi dengan BPBD di wilayah terdampak,” ucapnya.
Baca juga: UPDATE Gempa Malang: 8 Orang Meninggal, 3 Luka Berat
Sebelumnya, gempa bumi berkekuatan 6,7 magnitudo mengguncang Malang, Jawa Timur, pada Sabtu (10/4/2021) pukul 14.05 WIB.
Berdasarkan laporan BNPB, Hingga Minggu pagi tercatat 8 meninggal dunia, 3 orang mengalami luka sedang hingga berat, dan 36 orang luka ringan akibat gempa bumi bermagnitudo 6,1 yang mengguncang wilayah Malang dan sekitarnya.
Titik episentrum gempa diketahui berada di laut dengan jarak 96 kilometer selatan Kota Kepanjen, Malang, pada kedalaman 80 kilometer. Selain di selatan Jawa Timur, gempa itu juga dirasakan di Solo, Yogyakarta, Wonogiri, dan sekitarnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.