JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah memperbaharui informasi mengenai kasus harian Covid-19 pada Rabu (21/10/2020) sore.
Berdasarkan data yang dibagikan Satuan Tugas Penanganan Covid-19, tercatat ada 4.267 kasus baru pasien terkonfirmasi positif Covid-19.
Data tersebut terhitung sejak Selasa (20/10/2020) pukul 12.00 WIB hingga Rabu ini pukul 12.00 WIB.
Sehingga, secara akumulatif ada 373.109 kasus positif Covid-19 di Indonesia hingga saat ini.
Baca juga: UPDATE: Bertambah 4.267, Kasus Covid-19 di Indonesia Lewati 370.000
Adapun jumlah penambahan ini didapatkan dari hasil pemeriksaan terhadap 43.586 pesimen dalam 24 jam terakhir.
Berdasarkan data tersebut, kasus baru pasien konfirmasi positif Covid-19 tersebar di 32 provinsi.
Sementara itu, ada dua provinsi yang terpantau tidak mengalami penambahan kasus baru, yakni Papua dan Kalimantan Barat.
Baca juga: UPDATE 21 Oktober: Bertambah 123, Pasien Covid-19 Meninggal Dunia Jadi 12.857 Orang
Dari data tersebut, tercatat pula lima provinsi dengan penambahan kasus baru tertinggi.
Kelima provinsi itu yakni DKI Jakarta (1.000 kasus baru), Jawa Barat (657 kasus baru), Jawa Tengah (374 kasus baru), Jawa Timur (327 kasus baru) dan Riau (313 kasus baru).
Berikut ini data sebaran kasus baru Covid-19 di 32 provinsi hingga 21 Oktober 2020:
1. DKI Jakarta: 1.000 kasus baru
2. Jawa Barat: 657 kasus baru
3. Jawa Tengah: 374 kasus baru
4. Jawa Timur: 327 kasus baru
Baca juga: Persentase Kasus Kematian Covid-19 NTB Tinggi, Nomor Dua Setelah Jawa Timur
5. Riau: 313 kasus baru
6. Sumatera Barat: 279 kasus baru
7. Kalimantan Timur: 183 kasus baru
8. Banten: 171 kasus baru
9. Sumatera Selatan: 99 kasus baru
10. Kepulauan Riau: 97 kasus baru
11. Sulawesi Selatan: 97 kasus baru
12. Bali: 87 kasus baru
13. Sumatera Utara: 87 kasus baru
14. Sulawesi Tenggara: 81 kasus baru
15. Aceh: 79 kasus baru
16. Lampung: 44 kasus baru
17. Sulawesi Tengah: 36 kasus baru
18. Papua Barat: 35 kasus baru
19. DIY: 33 kasus baru
20. NTB: 32 kasus baru
21. Sulawesi Utara: 27 kasus baru
22. Jambi: 22 kasus baru
23. Kalimantan Selatan: 20 kasus baru
24. Kalimantan Utara: 20 kasus baru
25. Bangka Belitung: 15 kasus baru
26. Kalimantan Tengah: 13 kasus baru
27. NTT: 13 kasus baru
28. Maluku Utara: 10 kasus baru
29. Maluku: 7 kasus baru
30. Sulawesi Barat: 4 kasus baru
31. Gorontalo: 3 kasus baru
32. Bengkulu: 2 kasus baru
Total: 4.267 kasus baru
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.