Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Ada Penambahan Kasus dan 739 WNI Pasien Covid-19 di Luar Negeri Sembuh

Kompas.com - 27/06/2020, 10:39 WIB
Tsarina Maharani,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Luar Negeri menyatakan, tidak ada penambahan kasus WNI positif Covid-19 di luar negeri sejak Jumat (26/6/2020) hingga Sabtu (27/6/2020) pukul 08.00 WIB.

Berdasarkan data perkembangan Covid-19 di dunia yang dirilis Kemenlu, Sabtu (27/6/2020), jumlah WNI positif Covid-19 di luar negeri, yaitu 1.100 orang.

Baca juga: Kemenag: Terbuka Kemungkinan WNI di Saudi Beribadah Haji Tahun Ini

Dari total tersebut, 739 orang dinyatakan sembuh. Sementara itu, 76 orang meninggal dunia dan 285 dalam perawatan.

"Total WNI terkonfirmasi Covid-19 di luar negeri adalah 1.100: 739 sembuh, 76 meninggal dunia, dan 285 dalam perawatan," tulis Kemenlu lewat akun Twitter @Kemlu_RI, Sabtu.

Penambahan pasien sembuh dilaporkan ada di Qatar (1 WNI), Makedonia Utara (1 WNI), dan Rusia (2 WNI).

Berikut rincian WNI positif Covid-19 di berbagai negara hingga Sabtu (27/6/2020):

1. Amerika Serikat: 81 WNI (48 sembuh, 17 stabil, 16 meninggal)

2. Arab Saudi: 162 WNI (46 sembuh, 83 stabil, 33 meninggal)

3. Australia: 2 WNI (stabil)

4. Bahrain: 1 WNI (sembuh)

5. Belanda: 8 WNI (3 sembuh, 1 stabil, 4 meninggal)

6. Belgia: 2 WNI (sembuh)

Baca juga: 1.084 WNI di Luar Negeri Positif Covid-19, Ini Datanya

7. Brunei Darussalam: 5 WNI (sembuh)

8. Chile: 1 WNI (stabil

9. Ekuador: 1 WNI (sembuh)

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com