Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wapres Ma'ruf Tegaskan Prioritas Pemerintah Siapkan SDM Unggul

Kompas.com - 05/03/2020, 13:33 WIB
Deti Mega Purnamasari,
Krisiandi

Tim Redaksi

TANGSEL, KOMPAS.com - Wakil Presiden Ma'ruf Amin menyebutkan saat ini pemerintah sedang menyiapkan sumber daya manusia (SDM) unggul.

Hal tersebut disampaikan Ma'ruf saat meresmikan gedung baru Institut Ilmu Al-Quran (IIQ) Jakarta di Pamulang, Tangerang Selatan, Kamis (5/3/2020).

"Kita Indonesia sekarang sedang menyiapkan SDM unggul. Ini merupakan prioritas utama," ujar Ma'ruf.

Ma'ruf mengatakan, SDM unggul yang dimaksud adalah orang-orang saleh baik secara spritual maupun sosial kemasyarakatan.

Baca juga: Jokowi dan Maruf Amin Sudah Laporkan SPT Tahunan, Kamu Kapan?

Selain itu, mereka juga memiliki kemampuan dan keterampilan sehingga menjadi SDM sehat, cerdas, produktif, memiliki daya saing, semangat tinggi, wawasan kebangsaan serta akhlak mulia.

Ia pun berharap IIQ dapat menciptakan SDM unggul yang dibutuhkan bangsa Indonesia saat ini.

"Orang-orang saleh harus kita ciptakan, karena itu kami ingin nanti menghasilkan tenaga yang betul-betul sehat," kata dia.

Apalagi, kata Ma'ruf, Al Quran merupakan sumber kebaikan sehingga apabila digali dan didalami akan menjadi bekal yang cukup untuk melakukan perbaikan dalam segala aspek.

"Saya yakin IIQ akan lahirkan orang-orang atau tokoh-tokoh bahkan tokoh perempuan yang akan melakukan perbaikan-perbaikan di segala segi. Itulah yang dibutuhkan bangsa dan negara ke depan," kata dia.

Dalam kesempatan itu, Ma'ruf meresmikan tiga gedung. Pertama adalah Gedung Rusunawa Hj. Harwini Joesoef yang dapat menampung 256 orang dengan 64 kamar.

Gedung tersebut merupakan bangunan tiga tingkat yang dibangun Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kemen PUPR).

Kedua, Gedung Prof. Ibrahim Hosen setinggi 4 lantai dengan luas bangunan 1.000 meter persegi, yang dibangun melalui bantuan dana masyarakat.

Ketiga, Gedung Workshop Bahasa Balai Latihan Kerja (BLK) Komunitas Pesantren Takhassus IIQ Jakarta yang dibangun Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kemenakertrans).

Baca juga: Memadukan Pendidikan dan Teknologi untuk Lahirkan SDM Unggul

Tujuannya untuk memfasilitasi pendidikan keterampilan dan kompetensi mahasiswa pondok pesantren.

Usai meresmikan, Wapres Ma'ruf juga sempat meninjau bangunan baru tersebut.

Beberapa pejabat negara turut hadir dalam peresmian seperti Menakertrans Ida Fauziyah, Wakil Ketua MPR Jazilul Fawaid, Walikota Tangerang Selatan Airin Rachmy Diani, mantan Menteri Agama Lukman Hakim Syaifuddin, serta mantan Ketua DPR Akbar Tanjung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 13 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 13 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kesiapan Infrastruktur Haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina Sudah 75 Persen

Kesiapan Infrastruktur Haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina Sudah 75 Persen

Nasional
Cek Pelabuhan Ketapang, Kabaharkam Pastikan Kesiapan Pengamanan World Water Forum 2024

Cek Pelabuhan Ketapang, Kabaharkam Pastikan Kesiapan Pengamanan World Water Forum 2024

Nasional
Prabowo Sebut Soekarno Milik Bangsa Indonesia, Ini Respons PDI-P

Prabowo Sebut Soekarno Milik Bangsa Indonesia, Ini Respons PDI-P

Nasional
Ganjar Serahkan ke PDI-P soal Nama yang Bakal Maju Pilkada Jateng

Ganjar Serahkan ke PDI-P soal Nama yang Bakal Maju Pilkada Jateng

Nasional
Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Ini Kata Ganjar

Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Ini Kata Ganjar

Nasional
Bertemu Calon-calon Kepala Daerah, Zulhas Minta Mereka Tiru Semangat Jokowi dan Prabowo

Bertemu Calon-calon Kepala Daerah, Zulhas Minta Mereka Tiru Semangat Jokowi dan Prabowo

Nasional
7 Jenis Obat-obatan yang Disarankan Dibawa Jamaah Haji Asal Indonesia

7 Jenis Obat-obatan yang Disarankan Dibawa Jamaah Haji Asal Indonesia

Nasional
Visa Terbit, 213.079 Jemaah Haji Indonesia Siap Berangkat 12 Mei

Visa Terbit, 213.079 Jemaah Haji Indonesia Siap Berangkat 12 Mei

Nasional
Soal Usulan Yandri Susanto Jadi Menteri, Ketum PAN: Itu Hak Prerogatif Presiden

Soal Usulan Yandri Susanto Jadi Menteri, Ketum PAN: Itu Hak Prerogatif Presiden

Nasional
Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Nasional
BPK Buka Suara usai Auditornya Disebut Peras Kementan Rp 12 Miliar

BPK Buka Suara usai Auditornya Disebut Peras Kementan Rp 12 Miliar

Nasional
Chappy Hakim: Semua Garis Batas NKRI Punya Potensi Ancaman, Paling Kritis di Selat Malaka

Chappy Hakim: Semua Garis Batas NKRI Punya Potensi Ancaman, Paling Kritis di Selat Malaka

Nasional
Prabowo Diminta Cari Solusi Problem Rakyat, Bukan Tambah Kementerian

Prabowo Diminta Cari Solusi Problem Rakyat, Bukan Tambah Kementerian

Nasional
Zulhas: Anggota DPR dan Gubernur Mana yang PAN Mintai Proyek? Enggak Ada!

Zulhas: Anggota DPR dan Gubernur Mana yang PAN Mintai Proyek? Enggak Ada!

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com