Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menhub Bersyukur Banyak yang Bilang Arus Mudik 2019 Lancar

Kompas.com - 05/06/2019, 10:38 WIB
Fabian Januarius Kuwado,
Egidius Patnistik

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi bersyukur bahwa banyak pemudik yang mengatakan arus mudik Lebaran tahun 2019 ini berjalan lancar.

"Iya saya bersyukur atas itu," ujar Budi Karya di Istana Negara Jakarta, Rabu (5/6/2019).

Menurut Budi, pemudik selayaknya mengucap terima kasih kepada Presiden Joko Widodo, bukan kepada dirinya. Sebab, atas fokus kinerja Presiden membangun infrastruktur, masyarakat yang ingin pulang ke kampung halaman mendapatkan manfaat positif.

"Saya juga ikut berterima kasih kepada Bapak Presiden yang sudah membangun jalan tol luar biasa sehingga memudahkan masyarakat yang beraktivitas mudik," ujar Budi.

Baca juga: Kemenhub Perkirakan 8-9 Juni 2019 Puncak Arus Balik Mudik Lebaran

"Tanpa jalan tol seperti itu, masyarakat pasti ya akan lebih sulit," lanjut dia.

Perjalanan mudik Lebaran kali ini relatif lebih lancar dan tidak ada titik kemacetan panjang dibandingkan dengan mudik di tahun-tahun sebelumnya.

Selain lebih lancar, pada mudik 2019 ini angka kecelakaan lalu lintas menurun sangat drastis.

Untuk menciptakan kondisi seperti ini, terdapat beberapa faktor yang berperan besar mengurai kemacetan dan menekan angka kecelakaan.

Di antaranya, aktifnya tim pengurai kemacetan, pemberlakuan sejumlah rekayasa lalu lintas, hingga pemerintah yang menerbitkan kebijakan libur panjang.

Baca juga: PDI-P Apresiasi Jokowi-JK atas Kelancaran Mudik Lebaran 2019

Jumlah angka kecelakaan lalu lintas selama musim mudik 2019 turun hingga 88 persen. Hal itu diungkapkan oleh Dirjen Perhubungan Darat Budi Setiyadi, Senin lalu.

"Seputar data kecelakaan dibandingkan data tahun 2018 di hari yang sama, menurun tajam. Selama 2019 ini yang tercatat kecelakaan sejumlah 220 kasus dengan korban meninggal dunia 90 orang. Ini terjadi penurunan tajam sampai 88 persen," ucap Budi.

Pada tahun sebelumnya, jumlah kecelakaan saat mudik Lebaran mencapai 1.911 kejadian dan menelan 690 korban jiwa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com