Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiba di Surabaya dari Papua, Ini Agenda Kunjungan Kerja Jokowi Senin Besok

Kompas.com - 18/11/2018, 20:23 WIB
Fabian Januarius Kuwado,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Negara Iriana Jokowi, Minggu (18/11/2018) pukul 18.55 WIB, tiba di Bandara Udara Internasional Juanda, Surabaya, Jawa Timur.

Sebelumnya, Presiden Jokowi bertolak dari Port Moresby, Papua Nugini dalam rangka menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asia-Pacific Economic Cooperation (APEC) 2018.

Di Bandara Juanda, Presiden dan Ibu Negara disambut oleh Gubernur Jawa Timur Soekarwo, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Luki Hermawan, dan Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Arif Rahman.

Dari bandara, Presiden dan Ibu Iriana bersama rombongan langsung menuju Hotel Sheraton, tempat menginap selama berada di Surabaya.

Baca juga: Ketua TKN Erick Thohir Resmikan Jokowi App

Rencananya, Presiden Jokowi akan melanjutkan kunjungan kerja pada Senin (19/11/2018) besok di Kabupaten Lamongan dan Sidoarjo.

Di Lamongan, Presiden Jokowi akan meresmikan masjid STIKES Muhammadiyah sekaligus menyerahkan SK perubahan status dari Sekolah Tinggi menjadi Universitas.

Sementara, di Sidoarjo, Presiden Jokowi akan menghadiri Muktamar Ikatan Pelajar Muhammadiyah.

Turut serta mendampingi Presiden dan Ibu Iriana dalam penerbangan menuju Provinsi Jawa Timur antara lain Menteri Koordinator bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan. 

Baca juga: Hasto Optimistis Jokowi-Maruf Bakal Unggul di Lamongan dan Pantura

Kemudian, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Thomas Lembong. 

Juga turut mendampingi, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI Trisno Hendradi, Kepala Protokol Negara Andri Hadi. 

Selain itu juga ada Komandan Paspampres Mayjen TNI (Mar) Suhartono, Sekretaris Pribadi Presiden Anggit Noegroho, dan Staf Khusus Presiden Adita Irawati.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com