Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Didukung Perindo pada Pilpres 2019, Ini Respons Jokowi

Kompas.com - 21/03/2018, 20:52 WIB
Fabian Januarius Kuwado,
Bayu Galih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com — Presiden Joko Widodo mengucapkan terima kasih atas dukungan yang secara resmi disampaikan Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibyo kepadanya pada Pemilihan Presiden 2019.

"Pertama-tama, saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas kepercayaan Partai Perindo kepada saya," ujar Jokowi dalam pidato Rapimnas II Partai Perindo di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta, Rabu (21/3/2018).

"Sekali lagi, terima kasih Pak Ketua Umum Partai Perindo," kata Jokowi.

Jokowi melanjutkan, ia juga menyampaikan selamat kepada Perindo yang sukses dalam verifikasi oleh KPU sebagai partai politik peserta Pemilu 2019.

(Baca juga: Resmi, Perindo Dukung Jokowi pada Pilpres 2019)

Jokowi bahkan memuji nomor urut 9 yang didapat Perindo dalam Pemilu Legislatif 2019.

"Yang kedua saya juga ingin menyampaikan selamat, sekali lagi selamat atas keberhasilan Partai Perindo dalam verifikasi peserta pemilu 2019. Ini merupakan prestasi awal yang luar biasa, apalagi nomornya 9," ujar Jokowi.

"Ini angka yang tertinggi, angka yang sempurna dalam 1 digit. Banyak orang yang menyampaikan ini angka yang paling cantik. Dan saya telah menduga kelolosan verifikasi ini sejak awal," kata dia.

Diketahui, Partai Perindo secara resmi mendukung Joko Widodo dalam Pemilihan Presiden 2019.

Dukungan itu diungkapkan Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibyo dalam pidato di acara Rapat Pimpinan Nasional II Perindo di JCC, Senayan, Jakarta, Rabu.

"Agenda Rapimnas ke-2 Perindo adalah dalam rangka meneguhkan kembali Partai Perindo untuk mencalonkan Bapak Insinyur Haji Joko Widodo sebagai calon presiden dalam pesta demokrasi 2019," ujar Hary Tanoe.

Pernyataan Hary Tanoe tersebut spontan disambut tepuk tangan dan sorak sorai 1.700-an kader Partai Perindo yang hadir.

Kompas TV Ketum Perindo Hari Tanusudibyo dan pengurus Perindo menjumpai Presiden Jokowi di Istana.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

9 Kabupaten dan 1 Kota  Terdampak Gempa M 6,2 di Garut

9 Kabupaten dan 1 Kota Terdampak Gempa M 6,2 di Garut

Nasional
KPK Sebut Dokter yang Tangani Gus Muhdlor Akui Salah Terbitkan Surat 'Dirawat Sampai Sembuh'

KPK Sebut Dokter yang Tangani Gus Muhdlor Akui Salah Terbitkan Surat "Dirawat Sampai Sembuh"

Nasional
BNPB: Tim Reaksi Cepat Lakukan Pendataan dan Monitoring Usai Gempa di Garut

BNPB: Tim Reaksi Cepat Lakukan Pendataan dan Monitoring Usai Gempa di Garut

Nasional
BNPB: Gempa M 6,2 di Garut Rusak Tempat Ibadah, Sekolah, dan Faskes

BNPB: Gempa M 6,2 di Garut Rusak Tempat Ibadah, Sekolah, dan Faskes

Nasional
PBNU Gelar Karpet Merah Sambut Prabowo-Gibran

PBNU Gelar Karpet Merah Sambut Prabowo-Gibran

Nasional
KPK Nonaktifkan Dua Rutan Buntut Pecat 66 Pegawai yang Terlibat Pungli

KPK Nonaktifkan Dua Rutan Buntut Pecat 66 Pegawai yang Terlibat Pungli

Nasional
BNPB: 4 Orang Luka-luka Akibat Gempa M 6,2 di Kabupaten Garut

BNPB: 4 Orang Luka-luka Akibat Gempa M 6,2 di Kabupaten Garut

Nasional
Prahara di KPK: Usai Laporkan Albertina Ho, Nurul Ghufron Dilaporkan Novel Baswedan Cs Ke Dewas

Prahara di KPK: Usai Laporkan Albertina Ho, Nurul Ghufron Dilaporkan Novel Baswedan Cs Ke Dewas

Nasional
BNPB: Gempa M 6,2 di Kabupaten Garut Rusak 27 Unit Rumah, 4 di Antaranya Rusak Berat

BNPB: Gempa M 6,2 di Kabupaten Garut Rusak 27 Unit Rumah, 4 di Antaranya Rusak Berat

Nasional
Tanggal 1 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 1 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggal 30 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 30 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Pengamat: Nasib Ganjar Usai Pilpres Tergantung PDI-P, Anies Beda karena Masih Punya Pesona Elektoral

Pengamat: Nasib Ganjar Usai Pilpres Tergantung PDI-P, Anies Beda karena Masih Punya Pesona Elektoral

Nasional
Defend ID Targetkan Tingkat Komponen Dalam Negeri Alpalhankam Capai 55 Persen 3 Tahun Lagi

Defend ID Targetkan Tingkat Komponen Dalam Negeri Alpalhankam Capai 55 Persen 3 Tahun Lagi

Nasional
TNI AL Kerahkan 3 Kapal Perang Korvet untuk Latihan di Laut Natuna Utara

TNI AL Kerahkan 3 Kapal Perang Korvet untuk Latihan di Laut Natuna Utara

Nasional
Dampak Eskalasi Konflik Global, Defend ID Akui Rantai Pasokan Alat Pertahanan-Keamanan Terganggu

Dampak Eskalasi Konflik Global, Defend ID Akui Rantai Pasokan Alat Pertahanan-Keamanan Terganggu

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com