Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mahasiswa Bantah Ada Provokasi dari Pemateri Jambore Nasional

Kompas.com - 09/02/2017, 21:31 WIB
Lutfy Mairizal Putra

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Aliansi Mahasiswa Jambore Nasional Independen (AMJI) menyatakan, tidak ada provokasi dari pemateri Jambore Nasional Mahasiswa Indonesia untuk melakukan aksi unjuk rasa ke kediaman Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono di kawasan Kuningan.

"Tidak ada yang mengarahkan," kata Juru Bicara AMJI Syahid Yusuf di depan Tugu Proklamasi, Jakarta, Kamis (9/2/2017).

Jambore yang diselenggarakan di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta, berlangsung pada 4-6 Februari 2017.

Dikutip dari Tribunnews.com, Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki hadir memberikan pemaparan kepada mahasiswa. Selain Teten, hadir pula mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar.

Menurut Syahid, Antasari bercerita adanya kriminalisasi terhadap dirinya dalam kasus kasus pembunuhan bos PT Putra Rajawali Banjaran, Nasrudin Zulkarnain.

Syahid kembali menegaskan bahwa tidak ada provokasi yang diucapkan Antasari kepada mahasiswa.

"Antasari, ya bilang dia merasa dikriminalisasi. Cuma dia tidak menyatakan, 'Kalian harus mendukung saya, kalian harus melakukan aksi'. Enggak seperti itu," ucap Syahid.

(Baca: Aksi di Depan Rumah SBY Rekomendasi Jambore Mahasiswa di Cibubur)

Syahid menduga ada pihak yang sengaja mengarahkan mahasiswa untuk melakukan aksi di depan rumah SBY.

Dugaan itu didasari oleh adanya alumni universitas yang datang di sela-sela mahasiswa.

Sementara itu, mahasiswa Universitas Bung Karno, Juna mengatakan, tidak ada musyawarah-mufakat dalam sebuah forum di jambore untuk melakukan aksi di depan rumah SBY. Ia menilai keputusan aksi itu terjadi secara sepihak.

"Karena banyak mahasiswa yang tidak sepakat, maka teman-teman dari Jakarta, Riau, Aceh, dan tempat lain menarik diri karena tidak sependapat jika mahasiswa ingin diarahkan kepada salah satu pihak," ujar Juna.

AMJI merupakan aliansi yang terdiri dari gabungan mahasiswa dari beberapa universitas di Aceh dan Jakarta.

Universitas itu antara lain Universitas Bung Karno (UBK), Universitas Nasional, Institut Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Jakarta (IISIP), Universitas Yarsi.

Selain itu, ada juga mahasiswa dari Universitas Pancasila. Selain itu, Universitas Malikussaleh, Universitas Abulytama, Unsyiah Kuala, UIN Raniry, UNMUHA, Universitas Malahayati, Politeknik Aceh, dan Universitas Almuslim.

(Baca juga: AMJI Bantah Aksi di Depan Rumah SBY Hasil Rekomendasi Jambore)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Muhadjir: Pelaku Judi 'Online' Dihukum, Penerima Bansos Itu Anggota Keluarganya

Muhadjir: Pelaku Judi "Online" Dihukum, Penerima Bansos Itu Anggota Keluarganya

Nasional
Prabowo Sumbang Ratusan Hewan Kurban, Gerindra: Rasa Syukur Pemilu 2024 Berjalan Lancar

Prabowo Sumbang Ratusan Hewan Kurban, Gerindra: Rasa Syukur Pemilu 2024 Berjalan Lancar

Nasional
Idul Adha, Prabowo Berkurban 48 Sapi ke Warga Kecamatan Babakan Madang, Bogor

Idul Adha, Prabowo Berkurban 48 Sapi ke Warga Kecamatan Babakan Madang, Bogor

Nasional
Golkar Jagokan Putri Akbar Tanjung, Sekar Krisnauli, di Pilkada Solo

Golkar Jagokan Putri Akbar Tanjung, Sekar Krisnauli, di Pilkada Solo

Nasional
Tinjau Proyek Pengendalian Banjir di Semarang, Jokowi: Minimal Bisa Menahan Rob Selama 30 Tahun

Tinjau Proyek Pengendalian Banjir di Semarang, Jokowi: Minimal Bisa Menahan Rob Selama 30 Tahun

Nasional
Airlangga Tegaskan Ridwan Kamil Bakal Lebih Dengarkan Golkar ketimbang Pihak Lain soal Pilkada

Airlangga Tegaskan Ridwan Kamil Bakal Lebih Dengarkan Golkar ketimbang Pihak Lain soal Pilkada

Nasional
DPP Pemuda Batak Bersatu Dukung Nikson Nababan Jadi Gubernur Sumut

DPP Pemuda Batak Bersatu Dukung Nikson Nababan Jadi Gubernur Sumut

Nasional
Khotbah di Depan Jokowi, Ketua KPU Bawakan Tema Kurban sebagai Ujian Keimanan

Khotbah di Depan Jokowi, Ketua KPU Bawakan Tema Kurban sebagai Ujian Keimanan

Nasional
Korban Judi 'Online' Diusulkan Dapat Bansos, Begini Respons Menaker

Korban Judi "Online" Diusulkan Dapat Bansos, Begini Respons Menaker

Nasional
Anies Sudah Mulai Bekerja untuk Pilkada Jakarta, Airlangga: Ridwan Kamil OTW

Anies Sudah Mulai Bekerja untuk Pilkada Jakarta, Airlangga: Ridwan Kamil OTW

Nasional
Tak Pakai Sistem Antrean, Masjid Istiqlal Langsung Salurkan Daging Kurban ke Warga yang Membutuhkan

Tak Pakai Sistem Antrean, Masjid Istiqlal Langsung Salurkan Daging Kurban ke Warga yang Membutuhkan

Nasional
Parpol KIM Disebut Setuju Ridwan Kamil Maju Pilkada Jakarta, Airlangga: Dia Waketum Golkar

Parpol KIM Disebut Setuju Ridwan Kamil Maju Pilkada Jakarta, Airlangga: Dia Waketum Golkar

Nasional
Masjid Istiqlal Terima 50 Sapi Kurban, Ada dari Jokowi, Prabowo, dan Megawati

Masjid Istiqlal Terima 50 Sapi Kurban, Ada dari Jokowi, Prabowo, dan Megawati

Nasional
Menag: Ibadah Kurban Momentum Sembelih Sifat Egois, Rakus, dan Mementingkan Diri Sendiri

Menag: Ibadah Kurban Momentum Sembelih Sifat Egois, Rakus, dan Mementingkan Diri Sendiri

Nasional
Golkar Tak Khawatir Ridwan Kamil Kalah Start dari Anies pada Pilkada Jakarta

Golkar Tak Khawatir Ridwan Kamil Kalah Start dari Anies pada Pilkada Jakarta

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com