Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Demi Lihat Jokowi dan Aksi TNI, Warga Datang Sejak Subuh

Kompas.com - 05/10/2015, 07:02 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Puncak peringatan HUT ke-70 TNI di Dermaga Indah Kiat Cilegon, Banten, Senin (5/10/2015), menjadi pusat perhatian masyarakat. Meski acara baru dimulai pukul 09.000 WIB, ribuan warga yang sebagian besar berasal dari sekitar Cilegon sudah berdatangan sejak subuh tadi.

Salah satunya, Subihat (42), yang bersama suami dan dua anaknya sudah datang ke lokasi HUT TNI sejak pukul 03.00 dini hari. Perjalanan dari rumahnya di Kecamatan Citangkil, CIlegon, Banten, membutuhkan waktu setengah jam perjalanan menggunakan motor.

"Kemarin (Minggu 4 Oktober 2015) saya sudah ke sini. Kata TNI-nya, disuruh datang sebelum jam 06.00 WIB, karena jalanan ditutup. Ya sudah, sekalian jalan subuh saja," ujar Subihat, saat berbincang dengan Kompas.com, Senin pagi.

Subihat mengaku, rela beranjak dari rumahnya sejak pagi buta demi melihat dari dekat Presiden Joko Widodo dan atraksi prajurit TNI.

"Saya penasaran gimana sih orangnya. Mau lihat dari dekat ya kalau bisa," katanya sambil tertawa.

Cucu Subihat, Dimas Rizky (7), tidak mau ketinggalan. Dia yang tinggal tak jauh dari rumah Subihat datang menyusul, yakni pukul 04.30 WIB, bersama ayah dan ibunya. Saat ditanya apa yang ingin dilihatnya, Rizky menjawab, "Mau lihat Jokowi sama terjun payung," katanya.

Subihat sudah lama mendapatkan informasi bahwa HUT TNI digelar di kampung halamannya. Oleh sebab itu, satu keluarga tersebut memang berencana datang, meski tanpa dibayar.

Riki (17), salah seorang siswa SMA 4 Suralaya, Cilegon, tidak jauh berbeda. Bahkan, kegiatan belajar mengajar di sekolahnya diliburkan dan seluruh siswanya diminta menonton HUT TNI. Riki yang baru menginjak kelas XI itu pun mengaku senang.

"Mau lihat Presiden dari dekat sama mau lihat pesawat tempur," ujar dia.

Rencananya, puncak peringatan HUT TNI dimulai pukul 09.00 WIB dengan inspektur upacara dipimpin Presiden Joko Widodo. Selain upacara, personel TNI mempersiapkan sejumlah atraksi mulai dari parade alat utama sistem persenjataan (Alutsista), defile prajurit dari TNI AD, AU dan AL, aksi terjun payung, aksi bela diri hingga skenario perang di tepi pantai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Idul Adha 2024, Ma'ruf Amin Ajak Umat Islam Tingkatkan Kepedulian Sosial dan Saling Bantu

Idul Adha 2024, Ma'ruf Amin Ajak Umat Islam Tingkatkan Kepedulian Sosial dan Saling Bantu

Nasional
Jokowi, Megawati, hingga Prabowo Sumbang Hewan Kurban ke Masjid Istiqlal

Jokowi, Megawati, hingga Prabowo Sumbang Hewan Kurban ke Masjid Istiqlal

Nasional
KIM Disebut Setuju Usung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta, Golkar: Lihat Perkembangan Elektabilitasnya

KIM Disebut Setuju Usung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta, Golkar: Lihat Perkembangan Elektabilitasnya

Nasional
Isu Perombakan Kabinet Jokowi, Sandiaga: Saya Siap Di-'reshuffle' Kapan Pun

Isu Perombakan Kabinet Jokowi, Sandiaga: Saya Siap Di-"reshuffle" Kapan Pun

Nasional
Hadiri Lion Dance Exhibition, Zita Anjani Senang Barongsai Bertahan dan Lestari di Ibu Kota

Hadiri Lion Dance Exhibition, Zita Anjani Senang Barongsai Bertahan dan Lestari di Ibu Kota

Nasional
Timwas Haji DPR Ajak Masyarakat Doakan Keselamatan Jemaah Haji dan Perdamaian Palestina

Timwas Haji DPR Ajak Masyarakat Doakan Keselamatan Jemaah Haji dan Perdamaian Palestina

Nasional
5 Perbaikan Layanan Haji 2024 untuk Jemaah Indonesia: 'Fast Track' hingga Fasilitas buat Lansia

5 Perbaikan Layanan Haji 2024 untuk Jemaah Indonesia: "Fast Track" hingga Fasilitas buat Lansia

Nasional
Timwas Haji DPR Ingatkan Panitia di Arab Saudi untuk Selalu Awasi Pergerakan Jemaah

Timwas Haji DPR Ingatkan Panitia di Arab Saudi untuk Selalu Awasi Pergerakan Jemaah

Nasional
Safenet Nilai Pemblokiran X/Twitter Bukan Solusi Hentikan Konten Pornografi

Safenet Nilai Pemblokiran X/Twitter Bukan Solusi Hentikan Konten Pornografi

Nasional
Pastikan Keamanan Pasokan Energi, Komut dan Dirut Pertamina Turun Langsung Cek Kesiapan di Lapangan

Pastikan Keamanan Pasokan Energi, Komut dan Dirut Pertamina Turun Langsung Cek Kesiapan di Lapangan

Nasional
Bersikeras Usung Ridwan Kamil di Jawa Barat, Golkar: Di Jakarta Surveinya Justru Nomor 3

Bersikeras Usung Ridwan Kamil di Jawa Barat, Golkar: Di Jakarta Surveinya Justru Nomor 3

Nasional
Soal Tawaran Masuk Kabinet Prabowo-Gibran, Sandiaga: Lebih Berhak Pihak yang Berkeringat

Soal Tawaran Masuk Kabinet Prabowo-Gibran, Sandiaga: Lebih Berhak Pihak yang Berkeringat

Nasional
PPP Tak Lolos Parlemen, Sandiaga: Saya Sudah Dievaluasi

PPP Tak Lolos Parlemen, Sandiaga: Saya Sudah Dievaluasi

Nasional
Respons Menko PMK, Komisi VIII DPR: Memberi Bansos Tidak Hentikan Kebiasaan Berjudi

Respons Menko PMK, Komisi VIII DPR: Memberi Bansos Tidak Hentikan Kebiasaan Berjudi

Nasional
Eks Penyidik Sebut KPK Tak Mungkin Asal-asalan Sita HP Hasto PDI-P

Eks Penyidik Sebut KPK Tak Mungkin Asal-asalan Sita HP Hasto PDI-P

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com