Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anies Baswedan Apresiasi Ucapan Selamat dari Anak Amien Rais

Kompas.com - 20/07/2014, 20:17 WIB


JAKARTA, KOMPAS.com
- Juru bicara tim pemenangan calon presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla, Anies Baswedan, mengapresiasi ucapan selamat dari Hanafi Rais yang ditujukan kepada Jokowi. Anies pun menyebut calon presiden Prabowo Subianto dan cawapres Hatta Rajasa sebagai negarawan karena turun tangan untuk atasi keadaan.

"Kami atas nama capres-cawapres Jokowi-JK menyatakan apresiasi kami terhadap ucapan selamat atas kemenangan yang secara resmi dikemukakan oleh Hanafi Rais, tokoh muda dari Partai Amanat Nasional," kata Anies dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Minggu (20/7/2014).

Tak hanya itu, Anies juga memberikan pendapat dan ungkapan hormat terhadap pasangan Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa. Anies menyebut Prabowo dan Hatta adalah negarawan yang ia hormati karena peran mereka menjaga demokrasi, turun tangan demi Indonesia.

"Mereka mempunyai rasa nasionalisme dan Ke-Indonesiaan yang tinggi. Terlihat dari upaya mereka untuk Indonesia. Apresiasi saya setinggi-tingginya untuk peran penting mereka dalam pemilu pilpres ini", ungkap Anies.

Dalam kesempatan yang sama, Anies Baswedan juga menyatakan bahwa kemenangan Pemilu 2014 adalah kemenangan rakyat.  Perhitungan suara yang menentukan siapa calon resmi penerus tonggak kepemimpinan Republik Indonesia sebagai Presiden ke-7 dan wakilnya telah memasuki babak akhir dan akan diumumkan secara resmi oleh KPU pada tanggal 22 Juli mendatang.

"Kemenangan Pemilu tahun ini adalah kemenangan rakyat Indonesia yang telah menentukan presiden pilihan mereka.  Yang perlu digarisbawahi adalah turutnya seluruh rakyat Indonesia dalam meramaikan pesta demokrasi, menjaga nafas demokrasi dan menjunjung demokrasi demi tercapainya cita-cita bangsa Indonesia", ucap Anies.

Anies kembali menghimbau untuk semua rakyat Indonesia untuk bersabar menunggu pengumuman resmi pasangan resmi Presiden dan wakil Presiden Indonesia masa bakti 2014-2019 yang akan dilakukan pada tanggal 22 Juli 2014.

Baca juga : Ucapkan Selamat ke Jokowi, Apa Alasan Hanafi Rais?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Yusril Ihza Mahendra Mundur dari Ketum PBB, Digantikan Fahri Bachmid

Yusril Ihza Mahendra Mundur dari Ketum PBB, Digantikan Fahri Bachmid

Nasional
Jokowi Disebut Titipkan 4 Nama ke Kabinet Prabowo, Ada Bahlil hingga Erick Thohir

Jokowi Disebut Titipkan 4 Nama ke Kabinet Prabowo, Ada Bahlil hingga Erick Thohir

Nasional
Akan Mundur dari PBB, Yusril Disebut Bakal Terlibat Pemerintahan Prabowo

Akan Mundur dari PBB, Yusril Disebut Bakal Terlibat Pemerintahan Prabowo

Nasional
Yusril Bakal Mundur dari Ketum PBB demi Regenerasi

Yusril Bakal Mundur dari Ketum PBB demi Regenerasi

Nasional
Hendak Mundur dari Ketum PBB, Yusril Disebut Ingin Ada di Luar Partai

Hendak Mundur dari Ketum PBB, Yusril Disebut Ingin Ada di Luar Partai

Nasional
[POPULER NASIONAL] Anies Dikritik karena Ingin Rehat | Revisi UU Kementerian Negara Disetujui, RUU Perampasan Aset Hilang

[POPULER NASIONAL] Anies Dikritik karena Ingin Rehat | Revisi UU Kementerian Negara Disetujui, RUU Perampasan Aset Hilang

Nasional
Tanggal 22 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 22 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Veteran Perang Jadi Jemaah Haji Tertua, Berangkat di Usia 110 Tahun

Veteran Perang Jadi Jemaah Haji Tertua, Berangkat di Usia 110 Tahun

Nasional
Salim Said Meninggal Dunia, PWI: Indonesia Kehilangan Tokoh Pers Besar

Salim Said Meninggal Dunia, PWI: Indonesia Kehilangan Tokoh Pers Besar

Nasional
Indonesia Perlu Kembangkan Sendiri 'Drone AI' Militer Untuk Cegah Kebocoran Data

Indonesia Perlu Kembangkan Sendiri "Drone AI" Militer Untuk Cegah Kebocoran Data

Nasional
Tokoh Pers Salim Said Meninggal Dunia

Tokoh Pers Salim Said Meninggal Dunia

Nasional
Sekjen PBB: Yusril Akan Mundur dari Ketum, Dua Nama Penggantinya Mengerucut

Sekjen PBB: Yusril Akan Mundur dari Ketum, Dua Nama Penggantinya Mengerucut

Nasional
Sekjen DPR Gugat Praperadilan KPK ke PN Jaksel

Sekjen DPR Gugat Praperadilan KPK ke PN Jaksel

Nasional
Gaduh Kenaikan UKT, Pengamat: Jangan Sampai Problemnya di Pemerintah Dialihkan ke Kampus

Gaduh Kenaikan UKT, Pengamat: Jangan Sampai Problemnya di Pemerintah Dialihkan ke Kampus

Nasional
15 Tahun Meneliti Drone AI Militer, 'Prof Drone UI' Mengaku Belum Ada Kerja Sama dengan TNI

15 Tahun Meneliti Drone AI Militer, "Prof Drone UI" Mengaku Belum Ada Kerja Sama dengan TNI

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com