Salin Artikel

Senyum Jokowi Saat Ditanya soal Perannya di Pemerintahan Mendatang...

Awalnya, Jokowi ditanya apakah ada saran yang diberikan kepada calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto, yang disebut-sebut sudah menyiapkan kabinet untuk pemerintahan selanjutnya.

Diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI belum mengumumkan hasil resmi Pilpres 2024. Tetapi, berdasarkan hasil hitung cepat beberapa lembaga survei, pasangan Prabowo-Gibran mengungguli dua pasangan calon (paslon) lainnya dengan perolehan suara sekitar 58 persen.

"Pak Prabowo sudah menyiapkan pemerintahan, apa ada saran dari Bapak?" tanya awak media.

"Tanyakan kepada Pak Prabowo, jangan tanyakan ke saya," ujar Jokowi.

Kepala Negara lalu ditanya mengenai perannya dalam penyusunan kabinet atau jajaran menteri di pemerintahan selanjutnya.

Lagi-lagi, Jokowi meminta pertanyaan itu disampaikan kepada Prabowo Subianto. Lalu, barisan gigi putihnya terlihat ketika melemparkan senyum sembari memberikan jawaban.

"Tanyakan ke Pak Prabowo, kok tanyakan kepada saya," kata Jokowi sambil tersenyum.

Untuk memastikan, awak media bertanya kembali. Kali ini, mengacu pada pernyataan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian sekaligus Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto.

Airlangga menyatakan bahwa Presiden Jokowi akan memiliki peran di pemerintahan baru. Tetapi, dia meminta semua pihak menunggu.

"Tapi kata Pak Airlangga, Bapak ada peran?" tanya awak media kembali.

"Tanyakan ke Pak Airlangga. He-he-he," ujar Jokowi sembari tertawa kecil.

Sebelumnya diberitakan, Airlangga menyatakan Jokowi akan memiliki peran di pemerintahan yang akan datang atau pemerintahan Prabowo Subianto jika dinyatakan menjadi pemenang pemilihan presiden (Pilpres) 2024.

"Tentu akan ada perannya, tetapi kita tunggu saja," ujar Airlangga di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta pada 27 Februari 2024.

Airlangga kemudian ditanya lebih lanjut soal anggapan berbagai pihak bahwa Jokowi terlalu cawe-cawe atau ikut campur dalam pemerintahan mendatang. Namun, ia tidak menjawab.

Dia hanya menegaskan, sebaiknya semua pihak menanti keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU) soal hasil Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

"Kita tunggu keputusan KPU," kata Airlangga.

Sementara itu, Sekretaris Kabinet Pramono Anung tidak memberikan jawaban saat dimintai tanggapan perihal Presiden Jokowi yang akan dilibatkan dalam penyusunan Prabowo-Gibran mendatang.

https://nasional.kompas.com/read/2024/02/28/13194721/senyum-jokowi-saat-ditanya-soal-perannya-di-pemerintahan-mendatang

Terkini Lainnya

Demokrat Anggap Rencana Prabowo Tambah Kementerian Sah Saja, asal...

Demokrat Anggap Rencana Prabowo Tambah Kementerian Sah Saja, asal...

Nasional
Indonesia Digital Test House Diresmikan, Jokowi: Super Modern dan Sangat Bagus

Indonesia Digital Test House Diresmikan, Jokowi: Super Modern dan Sangat Bagus

Nasional
Menko Polhukam Harap Perpres 'Publisher Rights' Bisa Wujudkan Jurnalisme Berkualitas

Menko Polhukam Harap Perpres "Publisher Rights" Bisa Wujudkan Jurnalisme Berkualitas

Nasional
Saksi Sebut Kementan Beri Rp 5 Miliar ke Auditor BPK untuk Status WTP

Saksi Sebut Kementan Beri Rp 5 Miliar ke Auditor BPK untuk Status WTP

Nasional
Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Jadi Prioritas DKPP, Sidang Digelar Bulan Ini

Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Jadi Prioritas DKPP, Sidang Digelar Bulan Ini

Nasional
Gubernur Maluku Utara Nonaktif Diduga Cuci Uang Sampai Rp 100 Miliar Lebih

Gubernur Maluku Utara Nonaktif Diduga Cuci Uang Sampai Rp 100 Miliar Lebih

Nasional
Cycling de Jabar Segera Digelar di Rute Anyar 213 Km, Total Hadiah Capai Rp 240 Juta

Cycling de Jabar Segera Digelar di Rute Anyar 213 Km, Total Hadiah Capai Rp 240 Juta

Nasional
Hindari Konflik TNI-Polri, Sekjen Kemenhan Sarankan Kegiatan Integratif

Hindari Konflik TNI-Polri, Sekjen Kemenhan Sarankan Kegiatan Integratif

Nasional
KPK Tetapkan Gubernur Nonaktif Maluku Utara Tersangka TPPU

KPK Tetapkan Gubernur Nonaktif Maluku Utara Tersangka TPPU

Nasional
Soal Kemungkinan Duduki Jabatan di DPP PDI-P, Ganjar: Itu Urusan Ketua Umum

Soal Kemungkinan Duduki Jabatan di DPP PDI-P, Ganjar: Itu Urusan Ketua Umum

Nasional
Kapolda Jateng Disebut Maju Pilkada, Jokowi: Dikit-dikit Ditanyakan ke Saya ...

Kapolda Jateng Disebut Maju Pilkada, Jokowi: Dikit-dikit Ditanyakan ke Saya ...

Nasional
Jokowi dan Prabowo Rapat Bareng Bahas Operasi Khusus di Papua

Jokowi dan Prabowo Rapat Bareng Bahas Operasi Khusus di Papua

Nasional
Kemenhan Ungkap Anggaran Tambahan Penanganan Papua Belum Turun

Kemenhan Ungkap Anggaran Tambahan Penanganan Papua Belum Turun

Nasional
PAN Minta Demokrat Bangun Komunikasi jika Ingin Duetkan Lagi Khofifah dan Emil Dardak

PAN Minta Demokrat Bangun Komunikasi jika Ingin Duetkan Lagi Khofifah dan Emil Dardak

Nasional
Tanggapi Ide 'Presidential Club' Prabowo, Ganjar: Bagus-bagus Saja

Tanggapi Ide "Presidential Club" Prabowo, Ganjar: Bagus-bagus Saja

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke