Salin Artikel

Anies Janjikan Pembangunan 11 Stadion Internasional dan Jaminan Hari Tua bagi Atlet

KOMPAS.com – Calon Presiden (capres) nomor urut 1 Anies Baswedan menggelar dialog dengan para legenda sepak bola Indonesia di acara bertajuk “Umpan Manies” yang berlangsung di Rooftop Springhill, Kemayoran, Jakarta, Sabtu (20/1/2024).

Dalam dialog tersebut, Anies menyampaikan visi dan misinya terkait pengembangan olahraga di Indonesia, khususnya sepak bola. Sebab, baginya, olahraga adalah salah satu bidang yang dapat menyatukan berbagai lapisan masyarakat dan suku bangsa di Tanah Air. 

“Barusan ngobrol di acara Umpan Manies dengan para legenda sepak bola yang hadir dan kami berbicara banyak hal terkait sepak bola. Olahraga itu unik karena mempersatukan semua lintas strata ekonomi dan suku bangsa,” kata Anies dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Minggu (21/1/2024).

Salah satu rencana Anies yang mendapat sorotan adalah pembangunan 11 stadion bertaraf internasional di 11 kota di seluruh Indonesia.

“Kami ingin olahraga di Indonesia bertumbuh dan berkembang dengan baik, termasuk sepak bola. Salah satu yang kami rencanakan adalah membangun stadion internasional di 11 kota atau kabupaten yang harapannya bisa menjadi pemantik untuk menumbuhkan ekosistem sepak bola yang sehat,” ujar Anies.

Selain stadion, Anies juga berencana untuk membangun lapangan latih yang memiliki standar FIFA, dengan menggunakan rumput buatan yang tahan lama dan mudah dirawat. Ia berharap, sarana tersebut bisa melatih dan melahirkan para atlet muda yang berpotensi sehingga menghasilkan tim nasional yang berprestasi.

Anies juga tidak melupakan para atlet senior yang telah berjasa bagi Indonesia. Ia pun menjanjikan bahwa negara akan memberikan jaminan hari tua bagi mereka, mulai dari pemberian tempat tinggal layak, jaminan bulanan yang cukup, hingga jaminan kesehatan.

“Jadi, salah satu yang kami rencanakan adalah memberikan jaminan hari tua bagi para atlet yang pernah membawa nama Indonesia di gelanggang internasional di semua kompetisi. Kami pastikan mereka tinggal di tempat yang baik, punya jaminan bulanan yang baik, jaminan kesehatan untuk hari tua,” papar Anies.

Tak hanya itu, Anies juga ingin membangun hall of fame bagi atlet berprestasi nasional yang diharapkan dapat menjadi sumber motivasi dan edukasi bagi para atlet muda dan masyarakat luas. 

https://nasional.kompas.com/read/2024/01/21/14091401/anies-janjikan-pembangunan-11-stadion-internasional-dan-jaminan-hari-tua

Terkini Lainnya

1.168 Narapidana Buddha Terima Remisi Khusus Waisak 2024

1.168 Narapidana Buddha Terima Remisi Khusus Waisak 2024

Nasional
Menteri AHY Usulkan Pembentukan Badan Air Nasional pada WWF 2024

Menteri AHY Usulkan Pembentukan Badan Air Nasional pada WWF 2024

Nasional
Hormati Jika PDI-P Pilih di Luar Pemerintahan, Prabowo: Kita Tetap Bersahabat

Hormati Jika PDI-P Pilih di Luar Pemerintahan, Prabowo: Kita Tetap Bersahabat

Nasional
Setiap Hari, 100-an Jemaah Haji Tersasar di Madinah

Setiap Hari, 100-an Jemaah Haji Tersasar di Madinah

Nasional
PDI-P Sebut Anies Belum Bangun Komunikasi Terkait Pilkada Jakarta

PDI-P Sebut Anies Belum Bangun Komunikasi Terkait Pilkada Jakarta

Nasional
KPK: Ada Upaya Perintangan Penyidikan dalam Kasus TPPU SYL

KPK: Ada Upaya Perintangan Penyidikan dalam Kasus TPPU SYL

Nasional
Prabowo Koreksi Istilah 'Makan Siang Gratis': Yang Tepat, Makan Bergizi Gratis untuk Anak-anak

Prabowo Koreksi Istilah "Makan Siang Gratis": Yang Tepat, Makan Bergizi Gratis untuk Anak-anak

Nasional
Giliran Cucu SYL Disebut Turut Menikmati Fasilitas dari Kementan

Giliran Cucu SYL Disebut Turut Menikmati Fasilitas dari Kementan

Nasional
Kinerja dan Reputasi Positif, Antam Masuk 20 Top Companies to Watch 2024

Kinerja dan Reputasi Positif, Antam Masuk 20 Top Companies to Watch 2024

Nasional
KPK Sita 1 Mobil Pajero Milik SYL yang Disembunyikan di Lahan Kosong di Makassar

KPK Sita 1 Mobil Pajero Milik SYL yang Disembunyikan di Lahan Kosong di Makassar

Nasional
Tak Setuju Kenaikan UKT, Prabowo: Kalau Bisa Biaya Kuliah Gratis!

Tak Setuju Kenaikan UKT, Prabowo: Kalau Bisa Biaya Kuliah Gratis!

Nasional
Lantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Menaker Minta Percepat Pelaksanaan Program Kegiatan

Lantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Menaker Minta Percepat Pelaksanaan Program Kegiatan

Nasional
Akbar Faizal Sebut Jokowi Memberangus Fondasi Demokrasi jika Setujui RUU Penyiaran

Akbar Faizal Sebut Jokowi Memberangus Fondasi Demokrasi jika Setujui RUU Penyiaran

Nasional
Tidak Euforia Berlebihan Setelah Menang Pilpres, Prabowo: Karena yang Paling Berat Jalankan Mandat Rakyat

Tidak Euforia Berlebihan Setelah Menang Pilpres, Prabowo: Karena yang Paling Berat Jalankan Mandat Rakyat

Nasional
Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Bakal Minta Perlindungan LPSK

Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Bakal Minta Perlindungan LPSK

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke