Salin Artikel

Presiden PKS: Visi Anies Bawa Indonesia Jadi Penentu Kebijakan di Dunia

KOMPAS.com - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu memberikan pujian terhadap penampilan calon presiden (capres) Republik Indonesia nomor urut 1 (satu), Anies Baswedan, yang kembali tampil ciamik dalam debat ketiga capres, Minggu (7/1/2024).

"Pak Anies Baswedan kembali tampil memukau di debat ketiga. Beliau memaparkan visi-misi Indonesia tidak boleh lagi hanya berperan sebagai penonton dalam konstelasi internasional, tetapi harus menjadi salah satu kekuatan penentu kebijakan di dunia," ucapnya dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Senin (8/1/2024).

Pernyataan tersebut disampaikan Syaikhu usai nonton bareng Debat Capres di Warung Kopi (Warkop) Etnic, Tambun, Kabupaten Bekasi, Minggu.

Ia menilai bahwa Anies telah menguraikan visinya tentang bagaimana Indonesia dapat tampil secara efektif di dunia internasional. Hal ini melibatkan pembangunan kekuatan ekonomi, kebudayaan, seni, dan pertahanan.

Syaikhu yakin bahwa jika Anies Baswedan terpilih sebagai Presiden RI, Indonesia akan mendapat pengakuan di tingkat global karena peran pemimpin negara dalam forum-forum internasional.

"Saya yakin ketika Pak Anies terpilih menjadi Presiden Indonesia, dia akan tampil sebagai panglima diplomasi dalam setiap ajang bertaraf internasional, seperti yang pernah dicontohkan oleh para pendiri bangsa terdahulu," jelasnya.

Lebih lanjut, Syaikhu meyakini bahwa setelah menyaksikan debat ketiga capres, masyarakat akan semakin yakin untuk memilih pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Anies-Muhaimin) pada Pemilihan Presiden (Pilpres) tanggal 14 Februari 2024 mendatang.

"Dari jawaban pak Anies yang cerdas ini mudah-mudahan masyarakat menjadi semakin tercerahkan, dan menjatuhkan pilihannya kepada pasangan Anies-Muhaimin sebagai presiden dan wakil presiden (wapres) RI,” tutur Syaikhu.

Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) menyelenggarakan  debat ketiga dengan tema meliputi pertahanan, keamanan, hubungan internasional, globalisasi, geopolitik, dan politik luar negeri.

Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) menyelenggarakan debat ketiga dengan tema meliputi pertahanan, keamanan, hubungan internasional, globalisasi, geopolitik, dan politik luar negeri.

https://nasional.kompas.com/read/2024/01/08/11121341/presiden-pks-visi-anies-bawa-indonesia-jadi-penentu-kebijakan-di-dunia

Terkini Lainnya

Demokrat Anggap Rencana Prabowo Tambah Kementerian Sah Saja, asal...

Demokrat Anggap Rencana Prabowo Tambah Kementerian Sah Saja, asal...

Nasional
Indonesia Digital Test House Diresmikan, Jokowi: Super Modern dan Sangat Bagus

Indonesia Digital Test House Diresmikan, Jokowi: Super Modern dan Sangat Bagus

Nasional
Menko Polhukam Harap Perpres 'Publisher Rights' Bisa Wujudkan Jurnalisme Berkualitas

Menko Polhukam Harap Perpres "Publisher Rights" Bisa Wujudkan Jurnalisme Berkualitas

Nasional
Saksi Sebut Kementan Beri Rp 5 Miliar ke Auditor BPK untuk Status WTP

Saksi Sebut Kementan Beri Rp 5 Miliar ke Auditor BPK untuk Status WTP

Nasional
Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Jadi Prioritas DKPP, Sidang Digelar Bulan Ini

Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Jadi Prioritas DKPP, Sidang Digelar Bulan Ini

Nasional
Gubernur Maluku Utara Nonaktif Diduga Cuci Uang Sampai Rp 100 Miliar Lebih

Gubernur Maluku Utara Nonaktif Diduga Cuci Uang Sampai Rp 100 Miliar Lebih

Nasional
Cycling de Jabar Segera Digelar di Rute Anyar 213 Km, Total Hadiah Capai Rp 240 Juta

Cycling de Jabar Segera Digelar di Rute Anyar 213 Km, Total Hadiah Capai Rp 240 Juta

Nasional
Hindari Konflik TNI-Polri, Sekjen Kemenhan Sarankan Kegiatan Integratif

Hindari Konflik TNI-Polri, Sekjen Kemenhan Sarankan Kegiatan Integratif

Nasional
KPK Tetapkan Gubernur Nonaktif Maluku Utara Tersangka TPPU

KPK Tetapkan Gubernur Nonaktif Maluku Utara Tersangka TPPU

Nasional
Soal Kemungkinan Duduki Jabatan di DPP PDI-P, Ganjar: Itu Urusan Ketua Umum

Soal Kemungkinan Duduki Jabatan di DPP PDI-P, Ganjar: Itu Urusan Ketua Umum

Nasional
Kapolda Jateng Disebut Maju Pilkada, Jokowi: Dikit-dikit Ditanyakan ke Saya ...

Kapolda Jateng Disebut Maju Pilkada, Jokowi: Dikit-dikit Ditanyakan ke Saya ...

Nasional
Jokowi dan Prabowo Rapat Bareng Bahas Operasi Khusus di Papua

Jokowi dan Prabowo Rapat Bareng Bahas Operasi Khusus di Papua

Nasional
Kemenhan Ungkap Anggaran Tambahan Penanganan Papua Belum Turun

Kemenhan Ungkap Anggaran Tambahan Penanganan Papua Belum Turun

Nasional
PAN Minta Demokrat Bangun Komunikasi jika Ingin Duetkan Lagi Khofifah dan Emil Dardak

PAN Minta Demokrat Bangun Komunikasi jika Ingin Duetkan Lagi Khofifah dan Emil Dardak

Nasional
Tanggapi Ide 'Presidential Club' Prabowo, Ganjar: Bagus-bagus Saja

Tanggapi Ide "Presidential Club" Prabowo, Ganjar: Bagus-bagus Saja

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke