Salin Artikel

Sudirman Said Beberkan Alasan Tak Tunjuk Pengusaha sebagai Ketua Tim Pemenangan Anies-Muhaimin

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Kapten Tim Nasional (Timnas) Pemenangan Anies-Muhaimin, Sudirman Said mengungkapkan alasan koalisinya tak menunjuk pengusaha sebagai ketua tim pemenangan.

Saat ini, Ketua Timnas Pemenangan Anies-Muhaimin diduduki oleh mantan Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Kabasarnas) Marsdya (Purn) TNI Muhammad Syaugi Alaydrus.

“Yang sebelah kan pengusaha, ini semuanya para pengusaha. Berusaha supaya Pak Anies menang,” ujar Sudirman sembari tertawa di Jalan Diponegoro 10, Menteng, Jakarta, Kamis (16/11/2023).

“Kami semua memang betul tidak ada wajah pengusaha yang menonjol,” sambung dia.

Ia menuturkan, pengusaha tak dipilih menjadi pucuk pimpinan tim pemenangan karena dana kampanye calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar paling banyak berasal dari relawan.

“Karena itu meskipun aliran dana kepada timnas barangkali tidak sebesar yang lain, tetapi sebenarnya yang di lapangan jauh lebih besar dari pada apa-apa yang bisa kita kumpulkan,” papar dia.

Adapun, Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran diketuai oleh mantan Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rosan Roeslani.

Rosan juga merupakan pendiri PT Republik Indonesia Funding atau Finance Indonesia.

Setelah krisis moneter, bisnis Rosan kian moncer dan pada 2002 berubah nama menjadi Recapital.

Sementara, Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud MD dipimpin oleh Arsjad Rasjid yang merupakan Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia.

Ia juga dikenal sebagai Direktur Utama Indika Energy, perusahaan investasi yang bekerja ada pengembangan dan eksploitasi sumber daya alam, infrastruktur dan berbagai industri strategis lainnya.

https://nasional.kompas.com/read/2023/11/16/14543141/sudirman-said-beberkan-alasan-tak-tunjuk-pengusaha-sebagai-ketua-tim

Terkini Lainnya

Kementan Rutin Kirim Durian Musang King, SYL: Keluarga Saya Tak Suka, Demi Allah

Kementan Rutin Kirim Durian Musang King, SYL: Keluarga Saya Tak Suka, Demi Allah

Nasional
Jokowi-Puan Bertemu di WWF 2024, Pengamat: Tidak Akan Buat Megawati Oleng

Jokowi-Puan Bertemu di WWF 2024, Pengamat: Tidak Akan Buat Megawati Oleng

Nasional
56.750 Jemaah Haji Tiba di Madinah, 6 Orang Dikabarkan Wafat

56.750 Jemaah Haji Tiba di Madinah, 6 Orang Dikabarkan Wafat

Nasional
Ingatkan Soal Kuota Haji Tambahan, Anggota DPR: Jangan Sampai Dipanggil KPK

Ingatkan Soal Kuota Haji Tambahan, Anggota DPR: Jangan Sampai Dipanggil KPK

Nasional
Laporkan Dewas ke Polisi, Nurul Ghufron Sebut Sejumlah Pegawai KPK Sudah Dimintai Keterangan

Laporkan Dewas ke Polisi, Nurul Ghufron Sebut Sejumlah Pegawai KPK Sudah Dimintai Keterangan

Nasional
Buka Forum Parlemen WWF Ke-10, Puan: Kelangkaan Air Perlebar Ketimpangan

Buka Forum Parlemen WWF Ke-10, Puan: Kelangkaan Air Perlebar Ketimpangan

Nasional
Lemhannas Kaji Dampak Meninggalnya Presiden Iran dalam Kecelakaan Helikopter

Lemhannas Kaji Dampak Meninggalnya Presiden Iran dalam Kecelakaan Helikopter

Nasional
Emil Dardak Sindir Batas Usia yang Halangi Anak Muda Maju saat Pemilu

Emil Dardak Sindir Batas Usia yang Halangi Anak Muda Maju saat Pemilu

Nasional
Masyarakat Sipil Minta DPR Batalkan Pembahasan Revisi UU TNI karena Bahayakan Demokrasi

Masyarakat Sipil Minta DPR Batalkan Pembahasan Revisi UU TNI karena Bahayakan Demokrasi

Nasional
Aksi Cepat Tanggap Kementerian KP Bantu Korban Banjir Bandang dan Longsor di Sumbar

Aksi Cepat Tanggap Kementerian KP Bantu Korban Banjir Bandang dan Longsor di Sumbar

Nasional
Bertemu PBB di Bali, Jokowi Tegaskan Akar Konflik Palestina-Israel Harus Diselesaikan

Bertemu PBB di Bali, Jokowi Tegaskan Akar Konflik Palestina-Israel Harus Diselesaikan

Nasional
Lemhannas: Transisi Kepemimpinan Jokowi ke Prabowo Relatif Mulus, Tak Akan Ada Gejolak

Lemhannas: Transisi Kepemimpinan Jokowi ke Prabowo Relatif Mulus, Tak Akan Ada Gejolak

Nasional
Jokowi Sampaikan Dukacita atas Meninggalnya Presiden Iran

Jokowi Sampaikan Dukacita atas Meninggalnya Presiden Iran

Nasional
Laporkan Dewas KPK yang Berusia Lanjut ke Bareskrim, Nurul Ghufron Tak Khawatir Dicap Negatif

Laporkan Dewas KPK yang Berusia Lanjut ke Bareskrim, Nurul Ghufron Tak Khawatir Dicap Negatif

Nasional
Bertemu Presiden Fiji di Bali, Jokowi Ajak Jaga Perdamaian di Kawasan Pasifik

Bertemu Presiden Fiji di Bali, Jokowi Ajak Jaga Perdamaian di Kawasan Pasifik

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke