Salin Artikel

Yusril Bahas Pemilu Bareng Cak Imin, Sepakat Lawan Kecurangan

Cak Imin mengatakan, PKB sampai membuat laskar untuk melawan kecurangan di Pemilu 2024 mendatang.

"Kita harus lawan kecurangan. Bahkan PKB sekarang sudah membuat satu laskar, laskar antikecurangan pemilu yang akan membawa, mengawal perolehan suara di seluruh Indonesia," ujar Cak Imin dalam jumpa pers di kantornya.

Cak Imin berharap masyarakat turut ikut serta untuk mengawal pemilu agar terhindar dari kecurangan dan kejahatan. Yusril yang ada di samping Cak Imin mengaku bahagia bisa berbincang-bincang dengan Wakil Ketua DPR tersebut.

Dia menjelaskan, seharusnya Indonesia bisa betul-betul menciptakan pemilu yang jujur dan adil, seperti dicita-citakan selama ini.

Yusril kemudian mengenang pemilu di masa lalu, di mana penyelenggara berasal dari partai yang menjadi peserta. Walhasil, ketika ada pihak yang ketahuan curang saat penghitungan suara, penyelenggara lain akan meneriakinya.

"Kita dulu ingin supaya pemilu itu sebenarnya penyelenggaranya adalah peserta pemilu itu sendiri. Itu yang terjadi pada tahun 1955 dan terjadi pada tahun 1999. Jadi, panitia penyelenggara pemilu itu ya pesertanya itu sendiri ya partai-partai," kata Yusril.

"Dari setiap sedikit mau curang, 'woi' kata yang lain. Nah jadi ketahuan begitu," sambungnya.

Yusril meminta Komisi Pemilihan Umum (KPU) selaku penyelenggara pemilu untuk sepenuhnya mandiri dan independen. Yusril melihat Ketua KPU saat ini, Hashim Asy'ari, adalah sosok yang bersahabat dan terbuka, sehingga dirinya yakin Hasyim tidak akan memilah-milah partai yang menjadi peserta Pemilu 2024.

"Mudah-mudahan di bawah kepemimpinan beliau ini KPU betul-betul mandiri, betul-betul objektif, dan bebas daripada kecurangan," imbuh Yusril.

https://nasional.kompas.com/read/2023/03/16/19561671/yusril-bahas-pemilu-bareng-cak-imin-sepakat-lawan-kecurangan

Terkini Lainnya

Jokowi Resmikan 40 Kilometer Jalan Inpres Senilai Rp 211 Miliar di NTB

Jokowi Resmikan 40 Kilometer Jalan Inpres Senilai Rp 211 Miliar di NTB

Nasional
Jokowi Akan Resmikan Bendungan dan Panen Jagung di NTB Hari ini

Jokowi Akan Resmikan Bendungan dan Panen Jagung di NTB Hari ini

Nasional
Meski Isyaratkan Merapat ke KIM, Cak Imin Tetap Ingin Mendebat Prabowo soal 'Food Estate'

Meski Isyaratkan Merapat ke KIM, Cak Imin Tetap Ingin Mendebat Prabowo soal "Food Estate"

Nasional
Setelah Jokowi Tak Lagi Dianggap sebagai Kader PDI-P...

Setelah Jokowi Tak Lagi Dianggap sebagai Kader PDI-P...

Nasional
Pengertian Lembaga Sosial Desa dan Jenisnya

Pengertian Lembaga Sosial Desa dan Jenisnya

Nasional
Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Nasional
Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Nasional
Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Nasional
PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

Nasional
PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

Nasional
Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Nasional
Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Nasional
Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Nasional
Prabowo Diisukan Akan Nikahi Mertua Kaesang, Jubir Bilang 'Hoaks'

Prabowo Diisukan Akan Nikahi Mertua Kaesang, Jubir Bilang "Hoaks"

Nasional
Momen Jokowi dan Menteri Basuki Santap Mie Gacoan, Mentok 'Kepedasan' di Level 2

Momen Jokowi dan Menteri Basuki Santap Mie Gacoan, Mentok "Kepedasan" di Level 2

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke