Salin Artikel

Nasdem Beri Selamat-Ucap Syukur Usai Demokrat Deklarasi Anies Capres 2024

Ali turut mengucap rasa syukur karena kini ketiga partai dalam bakal Koalisi Perubahan sudah mendeklarasikan Anies sebagai capres.

"Ya alhamdulillah, selamat atas keputusan Partai Demokrat yang mengusung Mas Anies menjadi calon presiden," ujar Ali saat dihubungi, Kamis (2/3/2023).

Ali menjelaskan, dengan demikian, Anies kini sudah memiliki tiket maju Pilpres 2024 lantaran syarat presidential threshold 20 persen sudah terpenuhi.

Namun, untuk cawapres yang akan menjadi pendamping, Ali menegaskan Nasdem menyerahkan sepenuhnya kepada Anies.

"PKS dan Nasdem kan sudah menyerahkan ke Anies untuk menentukan siapa cawapresnya. Apakah partai tak ikut campur? Kalau Nasdem tidak tertarik bicara siapa namanya," tuturnya.

"Kalau saya malah menyarankan untuk Mas Anies minta ke parpol-parpol untuk menyusun, kriteria cawapresnya itu apa sih? Cawapres seperti apa sih yang dibutuhkan Anies?" sambung Ali.

Sementara itu, kata Ali, Nasdem turut menyarankan kepada Anies agar memilih cawapres yang ada di luar Koalisi Perubahan.

Walau begitu, mereka tidak bisa menutup peluang setiap orang yang ingin jadi cawapres.

"Kalau Nasdem sejak awal malah sarankan akan lebih baik itu di luar partai moalisi. Tetapi kita juga enggak bisa menutup peluang yang lain," imbuhnya.

Sebelumnya, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengumumkan, Partai Demokrat telah resmi memberikan dukungan kepada Anies Baswedan untuk maju sebagai calon presiden pada Pemilihan Presiden 2024.

AHY menyatakan, keputusan mendukung Anies ditetapkan melalui rapat Majelis Tinggi Partai (MTP) yang memilki wewenang dalam menetapkan calon presiden dan wakil presiden yang akan diusung oleh Demokrat.

"Dengan keputusan Majelis Tinggi Partai Demokrat yang telah diambil tadi malam dan dikonfirmasi hari ini langsung kepada beliau, Bapak Anies Baswedan sebagai calon presiden yang akan kami usung bersama, ini memberikan kekuatan hukum pada deklarasi Partai Demokrat yang sebelumnya sudah disampaikan," kata AHY di kantor DPP Demokrat, Jakarta, Kamis (2/3/2023).

AHY menuturkan, dengan adanya dukungan resmi dari Partai Demokrat, gabungan partai politik yang mendukung Anies sudah lengkap.

Ia melanjutkan, deklarasi ini juga menegaskan sikap Demokrat untuk tetap bersama dengan Koalisi Perubahan yang terdiri dari Partai Nasdem dan Partai Keadilan Sejahtera.

Selain Demokrat, Partai Nasdem, dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sebelumnya sudah mendeklarasikan dukungan kepada Anies secara resmi.

"Demokrat akan tetap berada dalam garis perubahan dan perbaikan. Kami meyakini bahwa Pemilu 2024 nanti semangat perubahan dan perbaikan ini juga semakin besar," ujar AHY.

AHY melanjutkan, Anies juga sudah bertemu dengan anggota Majelis Tinggi Partai dan menerima dukungan tersebut.

"Tadi para anggota MTP juga menyampaikan harapan aspirasi, dan juga tentu semakin menguatkan tekad Bapak Anies Baswedan untuk terus berjuang, semakin kuat dan semakin memiliki keyakinan bahwa beliau tidak sendirian," kata AHY.

https://nasional.kompas.com/read/2023/03/02/22400731/nasdem-beri-selamat-ucap-syukur-usai-demokrat-deklarasi-anies-capres-2024

Terkini Lainnya

Ridwan Kamil Sebut Pembangunan IKN Tak Sembarangan karena Perhatian Dunia

Ridwan Kamil Sebut Pembangunan IKN Tak Sembarangan karena Perhatian Dunia

Nasional
Jemaah Haji Dapat 'Smart' Card di Arab Saudi, Apa Fungsinya?

Jemaah Haji Dapat "Smart" Card di Arab Saudi, Apa Fungsinya?

Nasional
Kasus LPEI, KPK Cegah 4 Orang ke Luar Negeri

Kasus LPEI, KPK Cegah 4 Orang ke Luar Negeri

Nasional
Soal Anies Maju Pilkada, PAN: Jangan-jangan Enggak Daftar Lewat Kami

Soal Anies Maju Pilkada, PAN: Jangan-jangan Enggak Daftar Lewat Kami

Nasional
Kontras: 26 Tahun Reformasi, Orde Baru Tak Malu Menampakkan Diri

Kontras: 26 Tahun Reformasi, Orde Baru Tak Malu Menampakkan Diri

Nasional
Dilaporkan Ke Polisi, Dewas KPK: Apakah Kami Berbuat Kriminal?

Dilaporkan Ke Polisi, Dewas KPK: Apakah Kami Berbuat Kriminal?

Nasional
KPK Sita Mobil Mercy di Makassar, Diduga Disembunyikan SYL

KPK Sita Mobil Mercy di Makassar, Diduga Disembunyikan SYL

Nasional
Anggota Komisi X Usul UKT Bisa Dicicil, Kemendikbud Janji Sampaikan ke Para Rektor

Anggota Komisi X Usul UKT Bisa Dicicil, Kemendikbud Janji Sampaikan ke Para Rektor

Nasional
PKB-PKS Jajaki Koalisi di Pilkada Jatim, Ada Keputusan dalam Waktu Dekat

PKB-PKS Jajaki Koalisi di Pilkada Jatim, Ada Keputusan dalam Waktu Dekat

Nasional
Amnesty Internasional: 26 Tahun Reformasi Malah Putar Balik

Amnesty Internasional: 26 Tahun Reformasi Malah Putar Balik

Nasional
Dilangsungkan di Bali, World Water Forum Ke-10 Dipuji Jadi Penyelenggaraan Terbaik Sepanjang Masa

Dilangsungkan di Bali, World Water Forum Ke-10 Dipuji Jadi Penyelenggaraan Terbaik Sepanjang Masa

Nasional
Kritik RUU Penyiaran, Usman Hamid: Negara Harusnya Jamin Pers yang Independen

Kritik RUU Penyiaran, Usman Hamid: Negara Harusnya Jamin Pers yang Independen

Nasional
Ahli Sebut Struktur Tol MBZ Sulit Diperkuat karena Material Beton Diganti Baja

Ahli Sebut Struktur Tol MBZ Sulit Diperkuat karena Material Beton Diganti Baja

Nasional
DKPP Panggil Desta soal Ketua KPU Diduga Rayu PPLN

DKPP Panggil Desta soal Ketua KPU Diduga Rayu PPLN

Nasional
Anggap Publikasikan Nama Calon Menteri Tidak Tepat, PAN: Tunggu Prabowo Minta Dulu

Anggap Publikasikan Nama Calon Menteri Tidak Tepat, PAN: Tunggu Prabowo Minta Dulu

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke