Salin Artikel

Lihat Jasad Brigadir J, Chuck Putranto Mengaku Takut Bertanya ke Ferdy Sambo

Diketahui, Chuck Putranto sempat datang ke rumah dinas Ferdy Sambo, Kompleks Polri, Duren Tiga pada 8 Juli 2022 usai insiden penembakan yang menewaskan Brigadir J.

Hal itu diungkapkan Chuck Putranto saat bersaksi dalam sidang kasus obstruction of justice atau perintangan proses penyidikan perkara pembunuhan berencana Brigadir J untuk terdakwa Irfan Widyanto.

Chuck Putranto mengaku, ketika tiba di rumah dinas eks Kadiv Propam itu, Ferdy Sambo terlihat tengah duduk di depan rumah.

"Pak Ferdy Sambo duduk di carport melihat saya, dan menyampaikan 'coba kamu lihat ke dalam'. Kemudian saya masuk ke dalam," kata Chuck dalam sidang di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Jumat, (23/12/2022).

Chuck mengatakan, ketika ia masuk ke rumah dinas itu kondisi sudah ramai dengan sejumlah anggota Polri lain yang telah lebih dulu tiba.

Ia kemudian mengaku hanya sempat melihat sesosok laki-laki yang tergeletak.

"Saya belum tahu (itu Yosua). Ada laki-laki tergeletak, terlentang, saya hanya lihat dari pinggul ke kaki Yang Mulia karena tertutup dengan tangga saat itu," kata Chuck Putranto.

Selain itu, Chuck mengungkapkan bahwa ia juga melihat Richard Eliezer atau Bharada E sedang diintrogasi oleh Kepala Bagian Penegakkan Hukum (Kabag Gakkum) pasa Biro Provos Kombes Susanto Haris.

Menurut Chuck Putranto, Bharada E tengah ditanyai perihal senjata api yang digunakan dalam insiden penembakan yang menewaskan Brigadir J.

Kendati demikian, saat itu Chuck Putranto mengaku belum mengetahui peristiwa yang sebenarnya terjadi.

"Terus bagaimana kejadian yang menimpa korban (Yosua) tersebut, akhirnya tahu bagaimana?" tanya Hakim Afrizal Hadi.

"Saat itu saya tidak berani bertanya ke Pak Ferdy Sambo,” jawab Chuck Putranto.

Namun, pertanyaan perihal peristiwa tersebut tidak dijawab oleh Bharada E.

“Saya sempat bertanya kepada Richard yang saat itu sedang ditanyai oleh pak Kombes Santo. Namun, Richard tidak menjawab, hanya menjawab ‘siap’," kata Chuck.

"Kemudian?" tanya Hakim Afrizal

"Saya keluar, berdiri dekat Pak Ferdy Sambo. Pak Ferdy Sambo ada telepon. Pak Ferdy Sambo telepon ke arah taman," jawab Chuck Putranto.

Dalam kasus obstruction of justice ini, Chuck Putranto juga berstatus sebagai terdakwa.

https://nasional.kompas.com/read/2022/12/23/19404151/lihat-jasad-brigadir-j-chuck-putranto-mengaku-takut-bertanya-ke-ferdy-sambo

Terkini Lainnya

Jokowi Akan Resmikan Bendungan dan Panen Jagung di NTB Hari ini

Jokowi Akan Resmikan Bendungan dan Panen Jagung di NTB Hari ini

Nasional
Meski Isyaratkan Merapat ke KIM, Cak Imin Tetap Ingin Mendebat Prabowo soal 'Food Estate'

Meski Isyaratkan Merapat ke KIM, Cak Imin Tetap Ingin Mendebat Prabowo soal "Food Estate"

Nasional
Setelah Jokowi Tak Lagi Dianggap sebagai Kader PDI-P...

Setelah Jokowi Tak Lagi Dianggap sebagai Kader PDI-P...

Nasional
Pengertian Lembaga Sosial Desa dan Jenisnya

Pengertian Lembaga Sosial Desa dan Jenisnya

Nasional
Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Nasional
Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Nasional
Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Nasional
PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

Nasional
PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

Nasional
Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Nasional
Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Nasional
Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Nasional
Prabowo Diisukan Akan Nikahi Mertua Kaesang, Jubir Bilang 'Hoaks'

Prabowo Diisukan Akan Nikahi Mertua Kaesang, Jubir Bilang "Hoaks"

Nasional
Momen Jokowi dan Menteri Basuki Santap Mie Gacoan, Mentok 'Kepedasan' di Level 2

Momen Jokowi dan Menteri Basuki Santap Mie Gacoan, Mentok "Kepedasan" di Level 2

Nasional
Ditolak Partai Gelora Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Jangan Terprovokasi

Ditolak Partai Gelora Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Jangan Terprovokasi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke